Kegaduhan politik hambat usaha pemerintah sukseskan Tax Amnesty
Merdeka.com - Direktur Eksekutif Center for Indonesia Taxation Analysis (CITA) Yustinus Prastowo menilai kegaduhan politik saat ini menghambat program pengampunan pajak atau Tax Amnesty. Sebab, kegaduhan tersebut dinilai menghambat sosialisasi pemerintah untuk mendorong masyarakat berpartisipasi dalam Tax Amnesty.
"Situasi politik juga pengaruh. Mau tak mau Jakarta jadi parameter. Politik yang agak mendung ini pengaruhi kepastiannya. Kami belum melihat strategi besar yang membuat TA ini menjadi pembicaraan di ruang publik lagi," ujarnya dalam diskusi PAS FM di Hotel Ibis, Jakarta, Rabu (30/11).
Menurut dia, aksi yang menuntut kejelasan hukum kepada tersangka kasus penistaan agama, Basuki Tjahaja Purnama, memberi efek yang cukup dalam pada kepercayaan masyarakat kepada pemerintah.
-
Siapa yang sebut hukum di Indonesia terguncang? Juru Bicara Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo-Mahfud MD, Chico Hakim menyebut, bahwa putusan Mahkamah Konstitusi (MK) soal batas usia capres-cawapres menjadi persoalan serius terkait hukum di Indonesia.
-
Bagaimana dinasti politik berdampak pada kualitas demokrasi di Indonesia? Didominasi Orang-Orang Politik Arga melihat, sejauh ini partai besar sekalipun didominasi oleh orang-orang dari lingkup politik, bukan dari masyarakat luas. Bahkan jabatan strategis dengan mudah diperoleh dari hubungan keluarga dan kerabat. Dampaknya semakin sulit bagi individu dari kalangan masyarakat biasa untuk ikut andil dalam politik.
-
Bagaimana persepsi publik terhadap pemberantasan korupsi di era Jokowi? Survei Indikator menunjukkan bahwa responden menilai kondisi pemberantasan korupsi di era pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) buruk, dengan jumlah persentase sebesar 32,7 persen.
-
Siapa yang mengapresiasi kinerja Kejagung? Wakil Ketua Komisi III DPR, Ahmad Sahroni mengapresiasi kinerja Kejaksaan Agung (Kejagung) dalam mengungkap sejumlah kasus dugaan tindak pidana korupsi yang mengakibatkan kerugian negara bernilai fantastis.
-
Bagaimana dampak korupsi bagi negara? 'Tambang ilegal misalnya, selain kerugian negara secara materil, juga ada hutan yang dibabat habis di sana. Ada tanah negara yang rusak di sana. Ada masyarakat yang tercemar polusi dan terganggu kesehatannya di sana.'
-
Mengapa persepsi publik terhadap pemberantasan korupsi di era Jokowi menurun? Adapun jika melihat trennya, persepsi positif menurun, sebaliknya persepsi negatif meningkat.
"Bahwa ekspresi demokrasi perlu ada, saya setuju. Namun ketika ada nuansa penegakan hukum mendapat tekanan (dari masyarakat) kan itu dikhawatirkan. Karena amnesti ini perkara kepercayaan. Orang ikut TA karena percaya pada pemerintah dan perbankan. Nah kalau hal-hal ini dipertanyakan oleh masyarakat maka bisa diragukan keamanannya," jelas dia.
Untuk itu, dirinya meminta agar pemerintah segera bergerak cepat jika tidak ingin kedepannya program Tax Amnesty terhambat. Pemerintah harus segera memberi kepastian kepada masyarakat bahwa politik Indonesia saat ini dalam kondisi baik. Caranya, melalui penegakan hukum yang dilakukan tanpa adanya intervensi dari pihak manapun.
Tidak hanya itu, pemerintah juga harus menyampaikan perihal rencana ke depan dalam reformasi pajak. Hal ini dilakukan agar bisa memulihkan kembali kepercayaan masyarakat kepada aparat pajak yang beberapa waktu lalu tersandung kasus suap.
"Hukum bisa ditegakkan dan bukan karena adanya tekanan dan otoritas moneter dan sistem keuangan kita kuat. Kalau begitu maka wajib pajak (WP) akan mendapat kepastian. Karena WP akan bawa uang dalam jumlah besar dan ketika investasi, mereka akan khawatir apakah menguntungkan atau tidak. Dan terakhir, perlu ada peta jalan reformasi pajak yang harus dipublish, apa saja agendanya sehingga masyarakat yakin ikut TA akan ada untungnya. Itu yang perlu dipaketkan dalam satu kebijakan," tuturnya.
"Saya khawatir memang kita terlalu cepat euforia dan lupa jaga momentum yang hampir hilang dan jangan sampai kita terlambat memanaskannya. Waktu itu tinggal sebulan. Artinya, ada peluang (Tax Amnesty berhasil) namun butuh effort yang besar," pungkasnya.
(mdk/bim)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Tax amnesty ini akan memberikan rasa ketidakadilan terhadap wajib pajak yang telah patuh.
Baca SelengkapnyaSituasi panas yang terjadi di ruang publik berpotensi disusupi agenda politik tertentu
Baca SelengkapnyaKinerja Kejagung membongkar kasus-kasus besar disebut membuat penilaian positif masyarakat.
Baca SelengkapnyaMemanasnya kondisi politik di Indonesia dinilai akan menyebabkan ketidakpastian ekonomi di tanah air.
Baca SelengkapnyaPadahal menurut Rocky Gerung, substansi dari kalimat itu bentuk kritik terhadap kebijakan pemerintah.
Baca SelengkapnyaKetua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyampaikan pidato politik.
Baca SelengkapnyaAnies melihat aneh hari-hari menjelang Pemilu 2024 ramai kekhawatiran masyarakat akan terjadinya kecurangan.
Baca SelengkapnyaSulis menyinggung pihak-pihak yang kritis terhadap pemerintah akan dihadapkan dengan hukum.
Baca SelengkapnyaHabiburokhman Balas Tudingan Hasto soal Bansos Effect di Pemilu 2024: Seperti 'Nyinyiran' Nenek-Nenek
Baca SelengkapnyaSandiaga mengaku mendapatkan intimidasi dan tekanan politik saat 2017 dan 2019.
Baca SelengkapnyaHasto menyampaikan, hal serupa juga telah disampaikan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri di Hari Ulang Tahun PDIP beberapa waktu yang lalu.
Baca SelengkapnyaKetua Umum Partai Demokrat itu juga mengkritik kondisi utang luar yang terus meroket. Simak selengkapnya!
Baca Selengkapnya