Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kemenaker Turunkan Tim Pengawas Investigasi Kecelakaan Mal Margo City

Kemenaker Turunkan Tim Pengawas Investigasi Kecelakaan Mal Margo City atap margo city ambruk. ©2021 Merdeka.com/istimewa

Merdeka.com - Kementerian Ketenagakerjaan merespons cepat kejadian kecelakaan di tempat kerja di Mal Margo City, Depok, Jawa Barat. Respon tersebut dengan menurunkan Tim Pengawas Ketenagakerjaan Spesialis Bidang K3 untuk melakukan investigasi kecelakaan.

"Respons ini menindaklanjuti informasi media tentang adanya kecelakaan di Mal Margo City, Depok, tanggal 21 Agustus Sore," kata Dirjen Binwasnaker dan K3 Kemnaker, Haiyani Rumondang, melalui Siaran Pers Biro Humas Kemnaker, Senin (23/8).

Dirjen Haiyani mengatakan, respons cepat ini adalah salah satu implementasi Reformasi Pengawasan Ketenagakerjaan. Reformasi Pengawasan Ketenagakerjaan adalah bagian dari 9 Lompatan Kemnaker yang telah dicanangkan Menaker Ida Fauziyah.

"Pengawas Ketenagakerjaan dituntut untuk mampu melakukan respons cepat melalui berbagai sistem dan keterlibatan seluruh stakeholder. Salah satu wujudnya adalah respons cepat dari media sosial," jelasnya.

Direktur Bina Pemeriksaan Norma Ketenagakerjaan, Yuli Adiratna, mengatakan bahwa Tim yang terdiri dari Pengawas Ketenagakerjaan Kemnaker bersama Tim Pengawas Ketenagakerjaan UPTD I Provinsi Jawa Barat dan Kepolisian Resor Depok. Tim ini langsung ke tempat kejadian perkara di Margo City Mal pada 22 Agustus 2021.

"Dalam pemeriksaan dilakukan pengamatan kondisi lapangan dan meminta keterangan serta pemeriksaan dokumen kepada pihak manajemen Mal Margo City," kata Yuli.

Akibat kecelakaan tersebut, jelas Yuli, satu orang meninggal dunia diduga pekerja di J’CO dan beberapa orang terluka kurang lebih 10 orang. Sebagian besar korban merupakan pekerja dari tenant dan security di Mal Margo City.

"Sampai saat ini, yang mengalami luka dirawat di rumah sakit, ada yang sudah diperbolehkan pulang dan masih ada yang dirawat," terangnya.

Yuli Adiratna menegaskan bahwa Tim Pengawas Ketenagakerjaan hadir untuk membantu mengetahui faktor-faktor penyebab terjadinya kecelakaan dan memberikan saran perbaikan agar kasus serupa tidak terjadi lagi di kemudian hari. Tim juga untuk memastikan agar korban dipastikan mendapatkan hak jaminan sosial dan hak-haknya lainnya sesuai ketentuan peraturan peraturan perundangan ketenagakerjaan.

"Pemerintah akan lebih memberikan perhatian khusus terhadap tempat umum seperti Mal agar lebih meningkatkan penerapan keselamatan dan kesehatan kerja untuk memastikan kejadian serupa tidak terulang," kata Yuli.

Selain itu, Tim akan melakukan investigasi lanjutan untuk pendalaman penyebab kecelakaan dan juga menemukan pihak yang bertanggungjawab atas kejadian kecelakaan tersebut. "Tim Pengawas Ketenagakerjaan akan terus berkoordinasi dengan pemangku kepentingan terkait," tandasnya.

(mdk/azz)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Momen Kapolres Sigap Turun dari Mobil Dinas Lalu Bantu Korban Kecelakaan & Minta Patwal Segera Bawa ke RS
Momen Kapolres Sigap Turun dari Mobil Dinas Lalu Bantu Korban Kecelakaan & Minta Patwal Segera Bawa ke RS

Kapolres meminta mobil patwal polisi lalu lintas yang semula ditugaskan mengawal kendaraan dinasnya menuju lokasi kegiatan untuk membawa korban ke rumah sakit.

Baca Selengkapnya
Penyebab Crane Jatuh di Kejagung Belum Diketahui, Hutama Karya Lakukan Penyelidikan
Penyebab Crane Jatuh di Kejagung Belum Diketahui, Hutama Karya Lakukan Penyelidikan

Kecelakaan kerja terjadi pada proyek gedung Kejaksaan Agung.

Baca Selengkapnya
Buntut Kecelakaan Tol Cipularang, Kemenhub Ambil Langkah Ini
Buntut Kecelakaan Tol Cipularang, Kemenhub Ambil Langkah Ini

Pemerintah mengimbau perusahaan angkutan untuk memastikan betul kendaraan dalam kondisi layak.

Baca Selengkapnya
Kemenhub Kirim Kereta Luar Biasa untuk Evakuasi Korban KA Argo Semeru dan Argo Wilis
Kemenhub Kirim Kereta Luar Biasa untuk Evakuasi Korban KA Argo Semeru dan Argo Wilis

Kedua kereta tersebut mengalami anjlok di petak lintas antara Stasiun Sentolo-Wates KM 520+4 pada Selasa (17/10) siang.

Baca Selengkapnya
KAI Bentuk Tim Investigasi Kecelakaan Kereta di Cicalengka
KAI Bentuk Tim Investigasi Kecelakaan Kereta di Cicalengka

KAI berkoordinasi dengan sejumlah instansi dan lembaga terkait termasuk membentuk tim investigasi.

Baca Selengkapnya
Kapolres Minta Maaf Usai Ricuh Warga Kosambi vs Truk Imbas Tabrak Anak Kecil hingga Tewas
Kapolres Minta Maaf Usai Ricuh Warga Kosambi vs Truk Imbas Tabrak Anak Kecil hingga Tewas

Di hadapan para jemaah salat Jumat, Zain mengaku bersama Dinas Perhubungan Kabupaten Tangerang

Baca Selengkapnya
KNKT Diminta Segera Investigasi Tabrakan KA Turangga vs KA Lokal di Cicalengka
KNKT Diminta Segera Investigasi Tabrakan KA Turangga vs KA Lokal di Cicalengka

Saat ini petugas gabungan masih melakukan evakuasi satu jenazah lainnya, yakni Petugas PAM yang terhimpit di gerbong kereta.

Baca Selengkapnya
Ibu-Ibu Kecelakaan di Jalan Raya, Tak Sengaja Jenderal Polisi Lewat Langsung Turun dari Mobil Aksinya Disorot
Ibu-Ibu Kecelakaan di Jalan Raya, Tak Sengaja Jenderal Polisi Lewat Langsung Turun dari Mobil Aksinya Disorot

Seorang jenderal polisi bintang dua Polri disorot usai aksinya terhadap korban kecelakaan lalu lintas.

Baca Selengkapnya
Polres dan Dinkes Depok Kirim Ambulans Jemput Korban Kecelakaan di Ciater Subang
Polres dan Dinkes Depok Kirim Ambulans Jemput Korban Kecelakaan di Ciater Subang

Polres Metro Depok mengirimkan tim untuk mengawal penjemputan siswa SMK Lingga Kencana yang mengalami kecelakaan di Ciater, Subang, Jawa Barat.

Baca Selengkapnya
Nekat, Belasan Truk Melintas di Tangerang di Luar Jam Operasional
Nekat, Belasan Truk Melintas di Tangerang di Luar Jam Operasional

Polresta Tangerang membentuk 8 posko antisipasi kejadian tak diinginkan.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Kapolda Jabar Blak-blakan Fakta 17 Kendaraan Kecelakaan di Tragedi Tol Cipularang
VIDEO: Kapolda Jabar Blak-blakan Fakta 17 Kendaraan Kecelakaan di Tragedi Tol Cipularang

Tabrakan beruntun tersebut melibatkan beberapa kendaraan hingga mengakibatkan rusak parah.

Baca Selengkapnya
Kabel Menjuntai Bikin Pemotor Celaka, Heru Perintahkan Operator Segera Rapikan
Kabel Menjuntai Bikin Pemotor Celaka, Heru Perintahkan Operator Segera Rapikan

Kabel Menjuntai Bikin Pemotor Celaka, Heru Perintahkan Operator Segera Rapikan

Baca Selengkapnya