Kemenhub Beberkan Tantangan Program Vaksinasi di Sektor Transportasi
Merdeka.com - Kementerian Perhubungan berharap bisa menggelar vaksinasi Covid-19 di semua titik transportasi. Namun jumlah vaksin dan tenaga kesehatan yang terbatas masih menjadi kendala.
"Sebenarnya cita-citanya di semua titik, karena semakin luas akan semakin baik buat kita semua," tutur Juru Bicara Kementerian Perhubungan Adita Irawati, dalam acara Podcast Nusantara pada Jumat (30/7).
Tujuan dari vaksinasi di pusat transportasi seperti bandara, terminal, dan stasiun ini untuk mengurangi potensi penularan di sektor transportasi. Namun yang menjadi tantangan untuk merealisasikan vaksinasi di seluruh pusat transportasi ini adalah ketersediaan vaksin, dan tenaga kesehatan.
-
Bagaimana cara meningkatkan ketahanan kesehatan melalui vaksin? Menkes Budi juga menambahkan, untuk mendukung ketahanan kesehatan, diperlukan penelitian yang berkelanjutan dan mengikuti perkembangan teknologi. Pemerintah melalui berbagai program terus mendorong pengembangan vaksin berbasis teknologi terkini.
-
Apa tujuan produksi vaksin dalam negeri? Kemandirian dalam produksi vaksin merupakan salah satu kebijakan utama Kementerian Kesehatan (Kemenkes) dalam meningkatkan ketahanan kesehatan nasional.
-
Kenapa negara termiskin kesulitan beli vaksin? Ini terlepas fakta bahwa negara termiskin juga berjuang untuk membeli dan meluncurkan vaksin COVID-19 untuk melawan pandemi.
-
Siapa yang perlu divaksinasi MMR? Pemberian vaksin MMR sangat penting tidak hanya untuk anak-anak, tetapi juga bagi orang dewasa yang belum mendapatkan vaksinasi lengkap atau memiliki kekebalan rendah terhadap penyakit ini.
-
Siapa yang terlibat dalam produksi vaksin dalam negeri? Salah satu proyek unggulannya adalah pengembangan Vaksin Merah Putih atau INAVAC yang bekerja sama dengan Universitas Airlangga (Unair).
-
Kenapa vaksin dalam negeri penting? Hal ini disampaikannya saat meresmikan fasilitas produksi vaksin PT Biotis Pharmaceuticals Indonesia di Kabupaten Bogor, pada Rabu (11/9). Menkes Budi menekankan bahwa pengalaman sukses dalam mengembangkan Vaksin Merah Putih menunjukkan betapa krusialnya memiliki berbagai jenis vaksin untuk memastikan keamanan kesehatan masyarakat.
"Sampai saat ini kami lebih memprioritaskan ke daerah yang secara tingkat paparan dari Covid-19 ini juga tinggi, dan itu ada di Jawa. Memang kita ingin juga nanti meluaskan sampai ke Sumatera, Sulawesi, Kalimantan, tapi kembali lagi tergantung dari ketersediaan vaksin dan tenaga yang akan melaksanakannya di lapangan," jelas Adita.
"Artinya memang mimpi kami untuk mengadakannya di semua simpul itu perlu juga dilihat dengan ketersediaan vaksin itu sendiri, dan juga ketersediaan tenaga yang akan melaksanakan," tuturnya.
Untuk pelaksanaan vaksinasi sendiri, kata Adita, pihak Kemenhub bersinergi dengan berbagai pihak selain Kementerian Kesehatan(Kemenkes). Penyaluran vaksin Covid-19 dilakukan melalui berbagai pihak yaitu Pemerintah Daerah melalui Dinas Kesehatan, TNI, dan Polri.
Dijelaskannya, ketiga pihak tersebut yang membantu penyaluran vaksin dan pelaksanaannya kepada masyarakat. Kemenhub pun saat ini gencar bekerja sama dengan TNI dan Polri dalam pelaksanaan program vaksinasi di simpul transportasi.
"Jadi Ini yang kemudian kami gandeng untuk melakukan kolaborasi vaksinasi," kata Adita.
Reporter: Andina Librianty
Sumber: Liputan6.com
(mdk/azz)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Terkait mobilisasi orang yang banyak berpotensi terjadi pada liburan Natal dan Tahun Baru, pemerintah belum mengeluarkan kebijakan pembatasan perjalanan.
Baca SelengkapnyaData ini berdasarkan informasi yang dikumpulkan sejak 2018 sampai 2023.
Baca SelengkapnyaVaksin booster masih gratis dan dapat ditemukan di puskesmas atau faskes terdekat.
Baca SelengkapnyaImbauan ini untuk mencegah lonjakan kasus Covid-19 jelang Natal 2023 dan Tahun Baru 2024.
Baca SelengkapnyaNamun kalau untuk yang komorbid, kata Menkes, risiko tetap ada karena virusnya tidak hilang.
Baca SelengkapnyaRencana pemberian booster ketiga ini buntut kembali meningkatnya kasus Covid-19.
Baca SelengkapnyaPemerintah mengimbau masyarakat untuk melakukan vaksinasi Covid-19 sampai dosis kelima atau booster ketiga.
Baca SelengkapnyaPenularan varian JN.1 telah ditemukan di Jakarta dan Batam.
Baca SelengkapnyaBudi juga menganjurkan masyarakat untuk kembali menggunakan masker saat mengakses tempat-tempat yang rawan.
Baca SelengkapnyaIntroduksi vaksin dengue bertujuan mencegah penyebaran demam berdarah.
Baca SelengkapnyaPresiden Jokowi memberikan arahan agar disiapkan karantina khusus berdekatan dengan lokasi di mana tuberkulosis itu terjadi.
Baca Selengkapnya