Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kemenhub target sanksi ngebut di jalan bergulir 2017

Kemenhub target sanksi ngebut di jalan bergulir 2017 Lamborghini ditilang. ©2014 TMC Polda Metro

Merdeka.com - Pemerintah menargetkan penerapan sanksi mengebut di jalan dalam dua tahun mendatang. Sejauh ini, Kementerian Perhubungan dan Kepolisian RI masih mematangkan bentuk sanksinya.

"Kami sih targetnya 2017 sudah bisa diterapkan sanksi-sanksi yang tegas, jadi tidak ada lagi kecelakaan akibat kebut-kebutan," kata Direktur Kesalamatan Transportasi Darat Kementerian Perhubungan Cucu Mulyana di Jakarta, Senin (30/11).

Sejatinya, menurut Cucu, pihaknya telah menerbitkan Peraturan Menteri Nomor 111 tahun 2015. Regulasi itu memuat batas kecepatan kendaraan di tol, jalan antarprovinsi, perkotaan dan, pemukiman.

Di tol, batas kecepatan kendaraan minimal 60 km/jam dan maksimal 100 km/jam, jalan antar provinsi batas kecepatan 80 km/jam. Kemudian, jalan perkotaan 50 km/jam dan pemukiman maksimal 30 km/jam‎.

"Batas kecepatan tersebut bisa dievaluasi sesuai dengan kesepakatan dan survey yang dilakukannya dengan pihak Korlantas sebelum sanksi tegas nantinya diterapkan," ungkapnya.

Sayangnya peraturan tersebut belum mencakup pengenaan sanksi maksimal. Sebab, Kemenhub dan Kepolisian RI belum mencapai kesepakatan.

"Jadi penerapan dan sanksinya kita masih berkoordinasi dengan Korlantas POlri. Apakah pengawasannya memakai CCTV atau teknologi lainnya," ujarnya.

Kemenhub mengusulkan penggunaan CCTV seperti di negara maju. Jika kendaraan terekam melaju dengan kecepatan melebihi batas maksimal, maka pihak berwajib bisa mengirim surat tagihan denda ke alamat pemilik kendaraan.

Namun, Kepolisian masih keberatan. Alasannya, kendaraan seringkali sudah berganti tuan namun dokumen kepemilikan masih atas nama pemilik lama. (mdk/yud)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Masinis Bakal Kena Sanksi Jika Ada Kecelakaan Kereta? Ini Jawabannya
Masinis Bakal Kena Sanksi Jika Ada Kecelakaan Kereta? Ini Jawabannya

Kereta memiliki jalur khusus dan orang atau pengendara dilarang mengganggu perjalanan KA. Jika ada hal merugikan bagi KA, maka PT KAI bisa meminta ganti rugi.

Baca Selengkapnya
Pengendara Motor Nekat Lawan Arah, Heru Budi: Tindak Tegas!
Pengendara Motor Nekat Lawan Arah, Heru Budi: Tindak Tegas!

Penjabat Gubernur (Pj) DKI Jakarta, Heru Budi Hartono, minta pengendara yang melawan arus harus ditindak tegas.

Baca Selengkapnya
Pasca Tragedi Maut Tol Cikampek Skema Contraflow Saat Arus Balik Tetap Diberlakukan, Ini Alasannya
Pasca Tragedi Maut Tol Cikampek Skema Contraflow Saat Arus Balik Tetap Diberlakukan, Ini Alasannya

Korlantas tetap memberlakukan skema contraflow saat arus balik lebaran.

Baca Selengkapnya
Cegah Kecelakaan Berulang, Kemenhub akan Buat Aturan Jual Beli Bus
Cegah Kecelakaan Berulang, Kemenhub akan Buat Aturan Jual Beli Bus

Kemenhub mengatakan, aturan tersebut bertujuan untuk mendata dan mengontrol armada bus.

Baca Selengkapnya
Kemenhub mewajibkan penggunaan teknologi ABS untuk mengurangi angka kecelakaan akibat rem yang kurang efektif
Kemenhub mewajibkan penggunaan teknologi ABS untuk mengurangi angka kecelakaan akibat rem yang kurang efektif

Sebanyak 44 persen angka kecelakaan terkait dengan kegagalan fungsi rem

Baca Selengkapnya
FOTO: Ratusan Motor Peserta Mudik Gratis Kemenhub Siap Diberangkatkan dari Terminal Pondok Cabe
FOTO: Ratusan Motor Peserta Mudik Gratis Kemenhub Siap Diberangkatkan dari Terminal Pondok Cabe

Program mudik gratis bagi pengendara motor ini menjadi salah satu upaya menekan angka kecelakaan saat arus mudik Lebaran.

Baca Selengkapnya
Siap-Siap! Polisi Bakal Razia Travel Gelap Saat Arus Balik Lebaran
Siap-Siap! Polisi Bakal Razia Travel Gelap Saat Arus Balik Lebaran

Menhub Budi mengusulkan Polisi melakukan razia mencari travel gelap saat arus balik lebaran.

Baca Selengkapnya
Polisi Klaim Pemotor Lawan Arah di Jakarta Berkurang saat Operasi Zebra
Polisi Klaim Pemotor Lawan Arah di Jakarta Berkurang saat Operasi Zebra

Keberhasilan berdasarkan hasil Operasi Zebra Jaya 2023 yang digelar sejak 18 September.

Baca Selengkapnya
Menhub Minta Masyarakat Tak Mudik Naik Sepeda Motor, Ini Alasannya
Menhub Minta Masyarakat Tak Mudik Naik Sepeda Motor, Ini Alasannya

Pemerintah kembali menggelar mudik gratis agar masyarakat tidak pulang kampung menggunakan sepeda motor.

Baca Selengkapnya
Polisi Bakal Tindak Tegas Pemotor Knalpot 'Brong': Suaranya Bising, Ganggu!
Polisi Bakal Tindak Tegas Pemotor Knalpot 'Brong': Suaranya Bising, Ganggu!

Karena selain mengganggu ketertiban umum, tindakan itu juga melanggar peraturan lalu lintas

Baca Selengkapnya
Catat! Polisi Gelar Razia Serentak Mulai 4-17 Maret, Ini Targetnya
Catat! Polisi Gelar Razia Serentak Mulai 4-17 Maret, Ini Targetnya

Ada sebelas pelanggaran lalu lintas yang akan menjadi target sasaran penindakan oleh Polantas

Baca Selengkapnya
Polri Bakal Gelar Operasi Patuh Jaya, Ini Pelanggaran Jadi Sasaran
Polri Bakal Gelar Operasi Patuh Jaya, Ini Pelanggaran Jadi Sasaran

Operasi Patuh Jaya 2024 akan menurunkan ribuan personel gabungan untuk mensukseskan operasi tersebut.

Baca Selengkapnya