Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

KemenPAN-RB janji cari solusi buat 93.721 PNS yang belum registrasi

KemenPAN-RB janji cari solusi buat 93.721 PNS yang belum registrasi CPNS Surabaya. ©2013 Merdeka.com/Moch Andriansyah

Merdeka.com - Pemerintah melalui Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB) berjanji akan mencari solusi untuk 93.721 PNS yang belum melakukan Pendataan Ulang Pegawai Negeri Sipil (PUPNS). KemenPAN-RB akan berkoordinasi dengan Badan Kepegawaian Negara (BKN) untuk menentukan nasib PNS yang belum teregistrasi.

"Nanti kami akan koordinasi dengan BKN. BKN sebenarnya sudah memberi perpanjangan pendataan hingga akhir Januari 2016, berarti sudah ditoleransi. BKN tidak akan gegabah," ucap Kepala Biro Hukum, Komunikasi dan Informasi Publik Kementerian PAN-RB, Herman Suryatman ketika dihubungi merdeka.com di Jakarta, Jumat (12/2).

Herman mengatakan, pihaknya terlebih dulu akan mencari tahu alasan PNS tersebut tidak melakukan pendataan. Padahal, pendataan sudah menggunakan sistem online. "Kita akan cari tahu, mungkin ada hal di luar jangkauan," katanya.

Orang lain juga bertanya?

Sebelumnya, Badan Kepegawaian Negara (BKN) menutup layanan kepegawaian kepada 93.721 Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang hingga 31 Januari 2016 tidak melakukan registrasi dalam Pendataan Ulang Pegawai Negeri Sipil (PUPNS).

BKN dalam keterangannya menjelaskan bahwa 93.721 PNS tersebut tidak dapat menerima pemrosesan kenaikan pangkat, mutasi dan hal-hal lain yang menyangkut urusan kepegawaian. Hal itu merupakan konsekwensi tidak responsnya mereka terhadap imbauan melakukan registrasi sebagai sebuah program nasional menuju terwujudnya database kepegawaian yang update, akurat dan terpercaya.

"Kebijakan blocking layanan kepegawaian juga ditujukan kepada PNS yang pada periode hingga 31 Januari 2016 telah mengajukan permohonan pemrosesan layanan kepegawaian ke BKN, namun tidak melakukan registrasi PUPNS," ucap Kepala Biro Hubungan Masyarakat (Humas) BKN Tumpak Hutabarat seperti dikutip dari situs resmi BKN, Jumat (12/1).

Menurut Tumpak, 31 Januari 2016 adalah batas perpanjangan registrasi PUPNS, setelah sebelumnya ditetapkan bahwa pendaftaran PUPNS ditutup pada 31 Desember 2015. Hal itu tertuang dalam Surat Edaran Kepala BKN dengan nomor : K 26-30/V 2-1/99 perihal Tindak Lanjut e-PUPNS yang diterbitkan pada pada 5 Januari 2015 BKN.

Berdasarkan rekapitulasi data yang dilakukan unit pengolahan data BKN, pada kondisi per 1 Februari 2016, terdata sebanyak 4.460.126 PNS telah melakukan registrasi PUPNS atau sebanyak 97,9 persen dari total PNS di Indonesia yang berjumlah 4.553.847 orang. (mdk/idr)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Menteri Anas Ungkap Alasan Belum Tentukan Jadwal Pembukaan Pendaftaran CPNS 2024
Menteri Anas Ungkap Alasan Belum Tentukan Jadwal Pembukaan Pendaftaran CPNS 2024

Ini alasan pemerintah belum umumkan jadwal pendaftaran CPNS dan CASN tahun 2024.

Baca Selengkapnya
Penting! Pendafftaran CPNS dan PPPK Ditutup Hari Ini Jam 23.59 WIB, Cek Syarat hingga Dokumen yang Dibutuhkan
Penting! Pendafftaran CPNS dan PPPK Ditutup Hari Ini Jam 23.59 WIB, Cek Syarat hingga Dokumen yang Dibutuhkan

Kalau ingin berkesempatan lolos, carilah formasi yang sepi peminat, supaya berpeluang menjadi CPNS.

Baca Selengkapnya
Ternyata Masih Ada Honorer Tak Masuk Data BKN, Padahal Sudah 20 Tahun Mengabdi
Ternyata Masih Ada Honorer Tak Masuk Data BKN, Padahal Sudah 20 Tahun Mengabdi

Menurutnya tidak bijak jika Kementetian PAN-RB hanya memprioritaskan data dari database saja.

Baca Selengkapnya
Pendaftaran CPNS dan PPPK 2023 Diperpanjang 2 Hari, Ini Formasi yang Sepi Peminat
Pendaftaran CPNS dan PPPK 2023 Diperpanjang 2 Hari, Ini Formasi yang Sepi Peminat

Jika ingin berpeluang untuk lolos seleksi, ada baiknya mendaftar di instansi yang sepi peminat.

Baca Selengkapnya
Persyaratan CPNS 2023, Lengkap Beserta Cara Daftar dan Jadwal Pelaksanaannya
Persyaratan CPNS 2023, Lengkap Beserta Cara Daftar dan Jadwal Pelaksanaannya

Persyaratan CPNS 2023 harus dipenuh bagi para calon yang ingin mendaftar.

Baca Selengkapnya
Catat, Ini Syarat dan Dokumen Perlu Disiapkan untuk Mendaftar CPNS dan PPPK 2023
Catat, Ini Syarat dan Dokumen Perlu Disiapkan untuk Mendaftar CPNS dan PPPK 2023

Pelamar CASN diminta mencermati betul ketentuan pendaftaran yang diumumkan oleh masing-masing instansi mulai 16 September 2023.

Baca Selengkapnya
Siapkan Dokumen, Ini Bocoran Waktu Pendaftaran Seleksi CPNS dan PPPK 2024
Siapkan Dokumen, Ini Bocoran Waktu Pendaftaran Seleksi CPNS dan PPPK 2024

Sebanyak 1,28 juta formasi ditetapkan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB) untuk rekrutmen CPNS dan PPPK tahun 2024.

Baca Selengkapnya
Mau Daftar CPNS, Ini Kementerian dan Lembaga yang Sudah Umumkan Formasi
Mau Daftar CPNS, Ini Kementerian dan Lembaga yang Sudah Umumkan Formasi

Pendaftaran CPNS segera dibuka, Anda bisa mulai menyiapkan dokumen yang jadi persyaratan.

Baca Selengkapnya
Jumlah Pelamar CPNS 2024 Mencapai 3,2 Juta Orang, Perebutkan 250.407 Posisi
Jumlah Pelamar CPNS 2024 Mencapai 3,2 Juta Orang, Perebutkan 250.407 Posisi

Dari total pendaftar, sebanyak 1.535.206 pelamar telah berhasil mengunggah dokumen persyaratan mereka melalui SSCASN.

Baca Selengkapnya
Lowongan CPNS 2023 untuk Fresh Graduate Sangat Sedikit, MenPAN-RB Minta Maaf
Lowongan CPNS 2023 untuk Fresh Graduate Sangat Sedikit, MenPAN-RB Minta Maaf

"InsyaAllah tahun 2024 saya sudah minta kepada BKN (Badan Kepegawaian Negara), kepada tim SDMA di KemenPAN-RB, kita akan buat kebijakan lebih besar lagi."

Baca Selengkapnya
Pendaftaran CASN 2024 Dimulai Setelah Proses Verval Selesai
Pendaftaran CASN 2024 Dimulai Setelah Proses Verval Selesai

Kementerian PANRB pun telah menetapkan sekitar 1,28 juta formasi untuk rekrutmen CASN 2024.

Baca Selengkapnya
Pendaftaran Seleksi CPNS dan PPPK Ditutup Hari Ini, Simak Cara Daftar dan Jadwalnya
Pendaftaran Seleksi CPNS dan PPPK Ditutup Hari Ini, Simak Cara Daftar dan Jadwalnya

Pendaftaran seleksi CPNS dan PPPK ditutup 9 Oktober 2023.

Baca Selengkapnya