Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kepala staf presiden yakin paket kebijakan II bakal direspon positif

Kepala staf presiden yakin paket kebijakan II bakal direspon positif Jokowi umumkan paket kebijakan ekonomi. ©2015 merdeka.com/arie basuki

Merdeka.com - Pemerintah Jokowi-JK masih sibuk menyiapkan paket kebijakan penyelamatan ekonomi jilid II. Kebijakan pertama yang dilansir pekan lalu terbukti belum direspon positif pelaku pasar keuangan. Rupiah tetap melorot hingga kini menyentuh Rp 14.400, IHSG belum sepenuhnya membaik.

Kepala Staf Kepresidenan, Teten Masduki menegaskan, paket kebijakan kedua bakal memenuhi ekspektasi dan harapan pelaku pasar dalam negeri.

"Nanti akan ada paket kedua yang nanti akan lebih merespon kebutuhan market. Ini paket kedua akan keluar akhir bulan. Sampai ada 4 kebijakan. Sekarang kan baru deregulasi. Cuma di perdagangan dan industri," kata Teten di Kantor Wapres, Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat, Selasa (15/9).

Teten menyadari, pasar belum merespon positif paket kebijakan pertama karena kebijakan itu lebih banyak berisi penyederhanaan aturan atau deregulasi. Menurutnya, kebijakan itu baru bisa dirasakan manfaatnya dalam jangka waktu menengah.

"Kalau yang paket nilai rupiah terhadap dolar itu memang tidak akan bisa dalam waktu dekat," kata Teten.

Teten memaparkan, pelemahan rupiah terhadap USD karena pendapatan dolar dari ekspor Indonesia turun sedangkan impor masih tinggi.

Menurut Teten, perbaikan iklim investasi oleh pemerintah, efeknya baru bisa dirasakan beberapa bulan kemudian. Selain itu, kebijakan perbaikan sektor ekspor juga sangat tergantung kondisi negara-negara tujuan ekspor yang umumnya menghadapi kondisi perekonomian yang sama dengan Indonesia.

"Jadi menurut saya memang tidak bisa dilihat langsung pengaruhnya terhadap nilai rupiah. Nilai rupiah ini baru akan kuat kalau ada capital inflow, penanaman investasi yang cukup besar dan sehingga dolar melimpah di dalam negeri termasuk juga pendapatan dari ekspor," papar Teten.

(mdk/noe)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Menteri AHY Beberkan Pesan Jokowi di Sidang Kabinet Terakhir
Menteri AHY Beberkan Pesan Jokowi di Sidang Kabinet Terakhir

AHY menyebut, Presiden Jokowi meminta agar seluruh jajaran Kabinet Indonesia Maju dapat menyelesaikan tugas.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Momen Presiden Prabowo Berterima Kasih ke Jokowi Usai Pilkada, ini Ucapannya
VIDEO: Momen Presiden Prabowo Berterima Kasih ke Jokowi Usai Pilkada, ini Ucapannya

Dalam pengantar sidang tersebut, Prabowo memuji kinerja para Menteri saat dirinya melakukan kunjungan kerja keluar negeri.

Baca Selengkapnya
Jokowi Pede Program Pemerintahannya Bakal Dilanjutkan Prabowo
Jokowi Pede Program Pemerintahannya Bakal Dilanjutkan Prabowo

Jokowi menyebut, meski presiden akan berganti, dia menjamin program pemerintah sekarang bakal dilanjutkan.

Baca Selengkapnya
Kumpulkan Menteri, Jokowi Minta RAPBN 2025 Mulai Disiapkan untuk Presiden Terpilih
Kumpulkan Menteri, Jokowi Minta RAPBN 2025 Mulai Disiapkan untuk Presiden Terpilih

RAPBN 2025 harus memperhatikan program presiden terpilih 2024-2029.

Baca Selengkapnya
Prabowo Banggakan Kinerja Pemerintahannya di Depan Pengusaha AS
Prabowo Banggakan Kinerja Pemerintahannya di Depan Pengusaha AS

Prabowo menyebut beberapa program kerja telah direalisasikan oleh pemerintahannya.

Baca Selengkapnya
Prabowo-Gibran Bakal Punya 44 Kementerian, Pengamat: Anggaran Habis Buat Gaji Menteri hingga Rawan Korupsi
Prabowo-Gibran Bakal Punya 44 Kementerian, Pengamat: Anggaran Habis Buat Gaji Menteri hingga Rawan Korupsi

Pengamat menilai menilai jumlah kementerian di kabinet Prabowo Subianto nanti dianggap terlalu besar dan tidak ada jaminan akan bekerja secara efektif.

Baca Selengkapnya
OJK Dukung Program Pemerintah Baru, Siap Dorong Pertumbuhan Ekonomi Lewat Kredit Perbankan
OJK Dukung Program Pemerintah Baru, Siap Dorong Pertumbuhan Ekonomi Lewat Kredit Perbankan

Secara prinsip, OJK mendukung sepenuhnya setiap upaya pemerintah yang bertujuan untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi.

Baca Selengkapnya
Jokowi Siapkan Program Unggulan Prabowo-Gibran Masuk RAPBN 2025
Jokowi Siapkan Program Unggulan Prabowo-Gibran Masuk RAPBN 2025

Jokowi mendukung penuh keberlanjutan pembangunan Indonesia dalam pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya
FOTO: Sampaikan RAPBN 2024 dan Nota Keuangan, Presiden Jokowi Kepalkan Tangan Pidato di Rapat Paripurna DPR
FOTO: Sampaikan RAPBN 2024 dan Nota Keuangan, Presiden Jokowi Kepalkan Tangan Pidato di Rapat Paripurna DPR

Jokowi membacakan pidato tentang Rancangan Undang-Undang atau RUU APBN 2024 beserta nota keuangannya.

Baca Selengkapnya
Sebelum Dibawa ke Sidang Paripurna, Sri Mulyani Akui RAPBN 2025 Sudah Dapat Lampu Hijau dari Prabowo-Gibran
Sebelum Dibawa ke Sidang Paripurna, Sri Mulyani Akui RAPBN 2025 Sudah Dapat Lampu Hijau dari Prabowo-Gibran

Menteri Keuangan Sri Mulyani menyebut RAPBN 2025 telah mendapat persetujuan dari Presiden dan Wakil Presiden terpilih Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Baca Selengkapnya
Ada Pilkada Serentak, Sri Mulyani Yakin Ekonomi Indonesia Tumbuh di Atas 5 Persen
Ada Pilkada Serentak, Sri Mulyani Yakin Ekonomi Indonesia Tumbuh di Atas 5 Persen

Selain itu, pertumbuhan ekonomi ditopang oleh konsumsi rumah tangga dan investasi.

Baca Selengkapnya
Prabowo Subianto Ucapkan Terimakasih ke Airlangga dan Sri Mulyani, Ternyata Gara-Gara Sudah Disiapkan Ini
Prabowo Subianto Ucapkan Terimakasih ke Airlangga dan Sri Mulyani, Ternyata Gara-Gara Sudah Disiapkan Ini

Prabowo mengakui tantangan global saat ini semakin besar. Namun, ia tetap optimis untuk menghadapi karena dukungan yang besar dari pemerintahan Jokowi.

Baca Selengkapnya