Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kereta Cepat Hanya Sampai Padalarang, Bagaimana Masyarakat Ingin ke Bandung?

Kereta Cepat Hanya Sampai Padalarang, Bagaimana Masyarakat Ingin ke Bandung? Jokowi tinjau Kereta Cepat Jakarta-Bandung di Stasiun Tegalluar. ©Liputan6.com/Herman Zakharia

Merdeka.com - Stasiun Padalarang ditetapkan sebagai Stasiun Hub Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB), di mana nanti penumpang akan disambungkan dengan KA Feeder yang disiapkan oleh PT KAI sampai ke stasiun Kota Bandung.

Staf Khusus III BUMN, Arya Sinulingga menyebut bahwa Kereta Cepat Jakarta - Bandung (KCJB) siap didukung frekuensi perjalanan kereta feeder dari stasiun Padalarang ke Stasiun Kota Bandung sebanyak 72 perjalanan kereta per hari.

"Frekuensi perjalanan kereta feeder untuk kereta Cepat Jakarta - Bandung dari Stasiun Padalarang ke Stasiun Kota Bandung 72 perjalanan kereta per hari," ujar Arya dalam jumpa pers di Kementerian BUMN di Jakarta, Jumat (17/2).

Dia menambahkan, kereta feeder tersebut kemungkinan beroperasi dari pagi hari sampai menjelang tengah malam atau jam 23.00 dengan waktu tempuh sekitar 20 menit, mengingat jarak perjalanan dari stasiun Padalarang ke stasiun kota Bandung 14,6 Km.

"Jadwal perjalanan kereta feeder ini akan disesuaikan dengan jadwal kedatangan Kereta Cepat Jakarta - Bandung," katanya.

Dengan terintegrasinya kereta feeder dengan Kereta Cepat Jakarta - Bandung tersebut maka waktu perjalanan Jakarta - Bandung hingga Stasiun Kota Bandung dengan menggunakan kereta feeder, diperkirakan hanya satu jam.

Dengan frekuensi 72 kereta per hari dan waktu perjalanan hanya 20 menit, kereta feeder tersebut dapat berperan optimal seperti halnya kereta komuter Jabodetabek.

Sebelumnya, Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengharapkan proyek Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB) dapat diselesaikan tepat waktu.

Dia mengatakan pembangunan KCJB memasuki tahun yang krusial, unit-unit konstruksi China dan Indonesia diharapkan terus bekerja keras, berkolaborasi dengan erat, serta memastikan penyelesaian dan peluncuran KCJB secara tepat waktu.

Jalur kereta cepat itu merupakan sebuah proyek kerja sama penting antara Indonesia dan China, menghubungkan ibu kota Indonesia, Jakarta, dan kota besar lainnya, Bandung.

Dengan kecepatan yang dirancang mencapai 350 kilometer per jam, jalur kereta ini akan memangkas waktu perjalanan antara Jakarta dan Bandung dari tiga jam lebih menjadi sekitar 40 menit.

(mdk/idr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Uji Coba Kereta Cepat Jakarta-Bandung Ditargetkan Oktober 2023
Uji Coba Kereta Cepat Jakarta-Bandung Ditargetkan Oktober 2023

Kemenhub bersama KCIC memastikan kesiapan feeder yang menghubungkan Stasiun Padalarang-Bandung.

Baca Selengkapnya
Bayar Tiket Rp300 Ribu, Segini Waktu Tempuh Jakarta-Bandung Naik Kereta Cepat Whoosh
Bayar Tiket Rp300 Ribu, Segini Waktu Tempuh Jakarta-Bandung Naik Kereta Cepat Whoosh

Mulai 18 Oktober, layanan kereta ini mulai berbayar dengan tarif promosi Rp300.000.

Baca Selengkapnya
KAI Sediakan Kereta Feeder, ke Kota Bandung Naik Kereta Cepat Jadi Lebih Mudah
KAI Sediakan Kereta Feeder, ke Kota Bandung Naik Kereta Cepat Jadi Lebih Mudah

Kereta feeder ini untuk mendukung konektivitas Kereta Cepat Whoosh.

Baca Selengkapnya
Menhub Tawarkan Proyek Kereta Api Kota Bandung dan IKN Nusantara ke China
Menhub Tawarkan Proyek Kereta Api Kota Bandung dan IKN Nusantara ke China

KA Perkotaan Bandung dipilih menjadi salah satu proyek yang ditawarkan mengingat perannya sangat strategis menghubungkan layanan Kereta Cepat Whoosh.

Baca Selengkapnya
Telat Bangun Akses Jalan Kereta Cepat, Erick Thohir: Yang bikin Karawang, Tegalluar, Saha?
Telat Bangun Akses Jalan Kereta Cepat, Erick Thohir: Yang bikin Karawang, Tegalluar, Saha?

Menteri BUMN Erick Thohir menekankan, tahap awal operasional Kereta Cepat Jakarta Bandung hanya melayani tiga stasiun saja.

Baca Selengkapnya
H-4 Lebaran 2024, Penumpang Kereta Cepat Meningkat 80 Persen
H-4 Lebaran 2024, Penumpang Kereta Cepat Meningkat 80 Persen

Berdasarkan survei, 55 persen dari penumpang KCIC diketahui menggunakan layanan ini untuk berwisata.

Baca Selengkapnya
Dirut KCIC: Harga Tiket Kereta Cepat Jakarta-Bandung Rp250.000, Lama Perjalanan 30 Menit
Dirut KCIC: Harga Tiket Kereta Cepat Jakarta-Bandung Rp250.000, Lama Perjalanan 30 Menit

Tarif kereta cepat hampir sama dengan kereta Argo Parahyangan yang dioperasikan PT KAI.

Baca Selengkapnya
31 Penumpang Ketinggalan Kereta Cepat Whoosh
31 Penumpang Ketinggalan Kereta Cepat Whoosh

PT KCIC memohon maaf atas ketidaknyamanan yang dirasakan penumpang Kereta Cepat Whoosh yang mengalami keterlambatan.

Baca Selengkapnya
Jadwal Kereta Cepat Jakarta-Bandung Ditambah Hingga 25 Perjalanan per Hari, Ini Rinciannya
Jadwal Kereta Cepat Jakarta-Bandung Ditambah Hingga 25 Perjalanan per Hari, Ini Rinciannya

Sebelumnya, kereta cepat Jakarta-Bandung hanya memiliki 14 perjalanan.

Baca Selengkapnya
Kemenhub Pastikan Kereta Cepat Jakarta-Bandung Beroperasi 1 Oktober 2023
Kemenhub Pastikan Kereta Cepat Jakarta-Bandung Beroperasi 1 Oktober 2023

Presiden Jokowi dijadwalkan melakukan uji coba Kereta Cepat Jakarta-Bandung besok, Rabu (13/9).

Baca Selengkapnya
Cara Naik Kereta Cepat Jakarta Bandung, Berikut Jadwal dan Fasilitasnya
Cara Naik Kereta Cepat Jakarta Bandung, Berikut Jadwal dan Fasilitasnya

Uji coba Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB) akan dimulai besok, Jumat 15 September 2023 hingga 30 September 2023.

Baca Selengkapnya
Naik Kereta Jakarta-Bandung Ternyata Bisa dengan Biaya Rp16.000 Saja, Berikut Cara dan Rutenya
Naik Kereta Jakarta-Bandung Ternyata Bisa dengan Biaya Rp16.000 Saja, Berikut Cara dan Rutenya

Perjalanan ini menjadi alternatif yang menarik dan ekonomis bagi penumpang yang tidak terburu-buru, terutama menjelang libur Natal 2024.

Baca Selengkapnya