KSPI Sindir Anies Baswedan: Sekelas Ibu Kota UMP Naik di Bawah Rp1.500 per Hari
Merdeka.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, resmi menetapkan Upah Minimum Provinsi (UMP) DKI Jakarta 2022 sebesar Rp4.453.935 per bulan. UMP tahun depan naik Rp37.749 dibandingkan tahun lalu sebesar Rp4.416.186 per bulan.
Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) Said Iqbal, menyindir kenaikan UMP DKI Jakarta yang sangat kecil. Sekelas ibu kota Indonesia, hanya mengalami kenaikan upah di bawah Rp1.500 per hari.
"Ada Yamaha, Panasonic, Hotel Mulia, Standar Chartered, masih banyak perusahaan besar, dihargai kenaikan upahnya di bawah Rp40.000 di bagi 30 hari, kurang dari Rp1.500 per hari. Itu yang dibilang mau meningkatkan kesejahteraan rakyat?" katanya dalam konferensi pers, Jakarta, Senin (22/11).
-
Berapa gaji pokok Presiden saat ini? Hingga tahun 2023, gaji pokok yang diterima Presiden masih berada di jumlah Rp30.240.000 per bulan.
-
Kenapa gaji startup di Indonesia turun? Penurunan ini disebabkan oleh berbagai faktor, terutama tingginya angka pemutusan hubungan kerja (PHK) dalam sektor teknologi serta upaya perusahaan untuk mengurangi biaya operasional.
-
Apa pekerjaan dengan gaji tertinggi di Indonesia? Melansir laman ocbc.id, pekerjaan dengan gaji tertinggi di Indonesia di urutan pertama adalah level corporate suite, atau orang-orang dengan gelar chief/director.
-
Kenapa gaji KPPS Pilkada 2024 naik? Kementerian Keuangan (Kemenkeu) sebelumnya telah menyetujui usulan anggaran Komisi Pemilihan Umum (KPU) tentang kenaikan honor atau gaji para penyelenggara ad hoc Pemilu 2024.
-
Kenapa gaji PKD Pilkada 2024 meningkat? Jumlah ini mencerminkan penghargaan terhadap peran dan tanggung jawab yang diemban oleh Panitia Pengawas Pemilu (PKD), dalam menjalankan tugasnya selama proses Pemilihan Umum 2024 di tingkat kelurahan/desa.
-
Kenapa gaji guru di Indonesia rendah? Pertimbangannya, pendapatan yang dianggap tidak cukup mensejahterakan kehidupan.
Said mengatakan, seharusnya Anies Baswedan berani mengambil sikap seperti Maluku Utara dan Yogyakarta. Kedua daerah ini masing-masing menaikkan upah minimum sebesar 5,17 persen dan 4,30 persen, di atas rata rata upah nasional sebesar 1,09 persen.
"Maluku Utara berani, Yogyakarta berani. Ini bukan masalah melawan tapi keberpihakan. Ibu Kota Indonesia, 2022 akan menjadi ketua G-20, masa ibu kotanya naik di bawah Rp1.500 cuma 10 sen. Ke toilet saja tidak cukup," katanya.
Terkait janji Pemprov DKI Jakarta, memberikan bantalan stimulus bagi buruh, dinilai tidak akan berdampak besar. Sebab, jumlah buruh cukup besar sementara penerima stimulus sedikit.
"Kalau dibilang akan ada KJP gratis, harga barang setengah harga, itu bohong. Tidak lebih dari 10.000 yang dapat. Saya beritahu di Jakarta ada 5 juta buruh, ini tidak adil," tandas Said.
(mdk/idr)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Presiden KSPI Said Iqbal mengatakan kenaikan UMP membuat buruh susah.
Baca SelengkapnyaKenaikan upah tersebut disandarkan dengan posisi Indonesia saat ini, yang sudah masuk ke dalam Middle Income Country.
Baca SelengkapnyaKenaikan PPN tersebut akan memperparah kondisi ekonomi masyarakat kecil dan buruh di tengah kenaikan upah yang minim.
Baca SelengkapnyaAnies menyampaikan, bila kenaikan UMP buruh tidak menggunakan prinsip keadilan, maka akan timbul ketimpangan.
Baca SelengkapnyaNantinya, perhitungan formula kenaikan UMP 2024 akan mengacu pada regulasi yang masih digodok pemerintah.
Baca SelengkapnyaSaid Iqbal mengimbau para bacapres untuk berhati-hati dalam berpendapat khususnya terhadap isu upah.
Baca SelengkapnyaPadahal, buruh menuntut kenaikan UMP hingga 15 persen di tahun depan.
Baca SelengkapnyaBesaran upah pekerja di Jakarta masih tak sebanding dengan kenaikan laju inflasi.
Baca SelengkapnyaItem tertinggi yang mengalami kenaikan berasal dari sewa rumah. Utamanya di daerah industri pertambangan dengan rata-rata kenaikan 45 persen.
Baca SelengkapnyaSelama lima tahun terakhir, terutama pada tahun pertama, upah minimum tidak mengalami kenaikan di seluruh Indonesia.
Baca SelengkapnyaKelompok buruh terus mendesak agar upah minimum provinsi atau UMP 2024 bisa naik hingga 15 persen.
Baca SelengkapnyaAPINDO Jakarta menerima besaran Rp5.067.381 karena masih sesuai aturan dan ketentuan yang berlaku
Baca Selengkapnya