Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Langkah China dan Vietnam berpotensi picu perang mata uang di ASEAN

Langkah China dan Vietnam berpotensi picu perang mata uang di ASEAN ilustrasi mata uang. Ilustrasi shutterstock.com

Merdeka.com - Langkah pemerintah China melemahkan yuan mendorong perang mata uang (currency war). Buktinya, kemarin, Vietnam ikut mendevaluasi dong.

"‎Devaluasi yuan dan dong menimbulkan kekhawatiran terjadinya currency war," kata Pengamat Pasar Uang Farial Anwar ketika dihubungi merdeka.com, Jakarta, Senin (24/8).

Nantinya, lanjut Farial, Negara anggota Asean lainnya bisa ikut latah mendepresiasi mata uangnya. Mengingat, China merupakan mitra dagang utama Asean.

Farial tak bisa memastikan apakah Indonesia bakal terlibat perang kurs. Namun, yang pasti, perang mata uang di Asean bakal semakin menekan rupiah.

Nilai tukar rupiah saat ini sudah menembus Rp 14 ribu per dolar Amerika Serikat.

"Memang level sekarang harus dijaga agar tidak tembus pasar keuangan. Kalau di tembus pasar keuangan masalah besar bagi perekonomian Indonesia, dunia usaha bisa panik," jelas dia. (mdk/yud)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP