Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Lima kiat memulai investasi saham

Lima kiat memulai investasi saham

Merdeka.com - Saham merupakan salah satu instrumen investasi jangka panjang yang menggiurkan. Data Bursa Efek Indonesia mencatat return atau keuntungan investasi saham dalam lima tahun mencapai 16,72 persen per tahun, sementara deposito hanya 6,39 persen.

Lebih jauh, return saham dalam satu dekade bisa menyentuh 24,35 persen, jauh ketimbang deposito hanya 7,44 persen.

Namun, masih banyak orang ragu untuk berinvestasi saham karena berbagai alasan. Diantaranya, tingginya risiko dan bingung memilih saham yang tepat.

Orang lain juga bertanya?

"Mengenali cara investasi saham yang baik dan sesuai dengan profil risiko masing-masing investor, dapat membantu mempersiapkan dan memperoleh dukungan finansial yang tepat untuk mewujudkan tujuan atau cita-cita hidup Anda,” ujar Bharat Joshi, Direktur PT Aberdeen Asset Management, dalam siaran pers, kemarin.

Terkai itu, Aberdeen telah membuat sepuluh tips cerdas berinvestasi saham. Berikut lima diantaranya:

Lakukan riset

Riset merupakan kunci kesuksesan investasi Anda. Mengambil keputusan investasi dengan tidak mengekor investor lain, seringkali membuahkan kesuksesan. 

Penelitian dari analis tentu berguna, tetapi bukan berarti Anda tidak melakukan analisis sendiri.

Fokus pada industri yang berpotensi memiliki keuntungan kompetitif berkelanjutan. 

Perlakuan adil yang diberikan oleh perusahaan terhadap seluruh pemegang saham sangat penting. Ini adalah hal yang paling mendasar dalam menilai bagaimana suatu perusahaan akan berlaku adil di masa depan terhadap seluruh pemegang saham. Baik itu terhadap pemegang saham mayoritas maupun minoritas.

Perhatikan manusianya, bukan asetnya

Pada intinya, perusahaan memang membutuhkan aset yang kuat, namun harus disadari bahwa seluruh aset tersebut tidak akan berguna jika mereka tidak memiliki sumber daya manusia dan manajemen yang berkualitas. Oleh sebab itu, kenali orang-orang yang terlibat di dalamnya.

Pertimbangkan berinvestasi jangka panjang untuk menghindari gejolak di pasar modal. Selaraskan jangka waktu investasi Anda dengan perusahaan tempat Anda berinvestasi. Harus dipahami bahwa pada umumnya pergerakan harga saham dalam jangka pendek tidak akan menggambarkan kondisi perusahaan sebenarnya.

Benchmark hanyalah alat acuan

Kondisi keuangan merupakan tulang punggung perusahaan. Oleh karena itu, kenali aset perusahaan tersebut, jumlah kewajiban atau utang, arus kas dan rencana investasi perusahaan. 

Kondisi keuangan mengindikasikan banyak hal, salah satunya adalah fakta bahwa perusahaan tersebut kuat dan tidak akan jatuh.

Banyaknya orang membeli suatu produk, bukan berarti Anda juga harus membeli produk yang sama.

Bobot sebuah perusahan dalam sebuah papan indeks hanya akan menginformasikan kepada Anda mengenai apa yang sudah terjadi di masa lampau. Investasi yang sukses memerlukan pemikiran yang berbeda dan mendalam, dan Anda adalah pemegang keputusan tersebut.

Ambil kesempatan dari perilaku yang irasional

Pahami bisnis dari perusahaan yang Anda akan beli. Hindari bisnis yang tidak masuk akal dan terlalu rumit. Jika sesuatu terlihat terlalu indah untuk menjadi kenyataan, maka Anda harus lebih teliti lagi sebelum membeli saham perusahaan tersebut.

Kadangkala terjadi sesuatu di pasar dan investor menjadi panik atau sebaliknya bersemangat dengan antusiasme yang berlebihan. 

Anda harus mengambil keuntungan dari keadaan tersebut. Terpengaruh oleh perilaku irasional pasar adalah hal yang sangat berbahaya. Tetap tenang dan selalu berpikir panjang.

 

 

Waspada terhadap ambisi yang berlebihan

Banyak perusahaan yang melakukan ekspansi di luar bisnis utama mereka. Akan sangat bijak apabila Anda waspada terhadap ambisi seperti itu, karena pada umumnya aksi korporsi sepertiini akan mengurangi fokus pada bisnis utama yang akhirnya berdampak pada kondisi keuangan secara keseluruhan. (mdk/yud)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jangan Sampai Rugi, Begini Cara Mulai Investasi Bagi Pemula
Jangan Sampai Rugi, Begini Cara Mulai Investasi Bagi Pemula

Tips memulai investasi bagi pemula agar tidak rugi.

Baca Selengkapnya
Lima Investasi Favorit Masyarakat, Jarang Bikin Rugi
Lima Investasi Favorit Masyarakat, Jarang Bikin Rugi

Investasi masih menjadi sarana bagi segelintir orang untuk memiliki pendapatan pasif.

Baca Selengkapnya
Lima Cara Membangun Kekayaan dalam 5 Tahun
Lima Cara Membangun Kekayaan dalam 5 Tahun

Mulailah dari langkah kecil, dan biarkan uang itu bekerja dalam jangka waktu yang panjang.

Baca Selengkapnya
Tips Mudah Memulai Investasi, Biarkan Uang Bekerja untuk Anda
Tips Mudah Memulai Investasi, Biarkan Uang Bekerja untuk Anda

Tentukan pilihan Anda sesegera mungkin, dan tanamkan keberanian Anda untuk memulai investasi pertama kali.

Baca Selengkapnya
6 Investasi Terbaik untuk Dana Pensiun: Lebih Untung Mana?
6 Investasi Terbaik untuk Dana Pensiun: Lebih Untung Mana?

Ada untung dan ruginya jika memilih investasi untuk dana pensiun tersebut

Baca Selengkapnya
Jangan Ceroboh Investasi Emas, Pahami Dulu Tips Ini Agar Untung Maksimal
Jangan Ceroboh Investasi Emas, Pahami Dulu Tips Ini Agar Untung Maksimal

Jangan sampai berinvestasi emas hanya karena ikut-ikutan, dan berujung menggadaikan emas kembali karena kepepet masalah finansial.

Baca Selengkapnya
3 Instrumen Investasi yang Tetap Bikin Cuan Meski Ekonomi Global Lesu
3 Instrumen Investasi yang Tetap Bikin Cuan Meski Ekonomi Global Lesu

Di tahun politik investasi saham tetap memberikan potensi keuntungan.

Baca Selengkapnya
Jadi Orang Kaya di Usia Muda Bukan Hal Mustahil, Segera Lakukan Langkah Berikut
Jadi Orang Kaya di Usia Muda Bukan Hal Mustahil, Segera Lakukan Langkah Berikut

Mewujudkan impian menjadi kaya ini tidaklah mudah, sebab butuh proses untuk mendapatkan uang yang banyak.

Baca Selengkapnya
Kekayaan Anda Bisa Bertambah dalam 5 Tahun, Ikuti Cara Ini
Kekayaan Anda Bisa Bertambah dalam 5 Tahun, Ikuti Cara Ini

Pasti Anda ingin agar kekayaan Anda bisa bertambah. Bisa ikuti cara ini.

Baca Selengkapnya
Tak Perlu Modal Besar untuk Memulai Investasi
Tak Perlu Modal Besar untuk Memulai Investasi

Investasi di pasar finansial pun kini sudah sangat terjangkau dan mudah

Baca Selengkapnya
Bebas Finansial Tak Lagi Mimpi, Wujudkan Bersama BRI Prioritas
Bebas Finansial Tak Lagi Mimpi, Wujudkan Bersama BRI Prioritas

Selagi ada sumber daya dan tekad yang kuat untuk mencapainya, kebebasan finansial sangat mungkin untuk diraih lebih cepat.

Baca Selengkapnya
3 Instrumen Investasi yang Tetap Bikin Cuan Meski Ekonomi Global Lesu
3 Instrumen Investasi yang Tetap Bikin Cuan Meski Ekonomi Global Lesu

Di tahun politik investasi saham tetap memberikan potensi keuntungan.

Baca Selengkapnya