Lion Air buka 9 rute penerbangan baru di Bandara Adi Soemarmo
Merdeka.com - Bandara Internasional Adi Soemarmo Solo akan mengoperasikan 9 rute penerbangan baru ke sejumlah kota dalam dan luar negeri. Rute baru tersebut akan dilayani oleh maskapai Lion Air mulai 7 Oktober mendatang.
"Ceremonialnya kita lakukan tanggal 6 Oktober, operasionalnya baru dilakukan tanggal 7 Oktober. Ada 9 rute yang akan dijalankan oleh Lion Air, yang terbaru rute Solo-Medan," ujar General Manager PT Angakasa Pura I Bandara Internasional Adi Soemarmo Solo, Abdullah Usman saat ditemui merdeka.com, Sabtu (1/10).
Usman mengatakan, saat penerbangan perdana nanti sejumlah pejabat direncanakan hadir. Diantaranya Menteri Perhubungan dan Menteri Pariwisata. Dengan penambahan rute penerbangan baru tersebut diharapkan bisa menggerakkan perekonomian Kota Bengawan.
-
Kenapa Lion Air membuka rute baru ke Arab Saudi? 'Peluncuran terbang tanpa transit adalah langkah dalam mendukung kebutuhan ibadah umrah periode 1445 Hijriah,' katanya dalam siaran tertulis.
-
Kapan Lion Air membuka penerbangan pertama dari Solo ke Arab Saudi? Lion Air membuka penerbangan perdana dari Solo ke Arab Saudi mulai 9 September 2023.
-
Apa tujuan utama penerbangan Lion Air dari Solo ke Arab Saudi? Corporate Communications Strategic Lion Air Grup, Danang Mandala Prihantoro mengungkapkan, penerbangan perdana nonstop dari Bandara Adi Soemarmo ini menjadi bagian dari pemenuhan kebutuhan ibadah umrah lebih dari 17 Wilayah Jawa Tengah bagian selatan dan Yogyakarta.
-
Dari bandara mana Lion Air terbang ke Arab Saudi? Corporate Communications Strategic Lion Air Grup, Danang Mandala Prihantoro mengungkapkan, penerbangan perdana nonstop dari Bandara Adi Soemarmo ini menjadi bagian dari pemenuhan kebutuhan ibadah umrah lebih dari 17 Wilayah Jawa Tengah bagian selatan dan Yogyakarta.
-
Bagaimana Lion Air berkembang? “Kemampuan beradaptasi Rusdi telah membantunya dengan baik dalam bisnis penerbangan yang bergejolak,“ tulis Forbes.com dikutip di Jakarta, Jumat (18/8). Perjalanan karier Rusdi Kirana dan saudaranya Kusnan merintis bisnis penerbangan Lion Air dimulai pada tahun 1999 silam. Saat itu, keduanya hanya memiliki modal sebesar USD900.000. Namun, dalam waktu relatif singkat Lion Air mampu menjadi maskapai penerbangan terbesar di Indonesia.
-
Siapa pemilik Lion Air Group? Melansir dari laman Forbes.com, sosok ini memiliki kekayaan bersih senilai USD1,7 miliar di tahun 2015 lalu. Sosok Rusdi Kirana selama ini dikenal sebagai pemilik maskapai dengan biaya murah, Lion Air Group.
"Rencananya saat ceremonial Menteri Perhubungan dan Menteri Pariwisata akan hadir," jelasnya.
Usman menjelaskan, rute baru yang akan dilayani maskapai Lion Air yakni dari Solo menuju Banjarmasin, Palangkaraya, Pontianak, Makassar, Lombok, Denpasar, Trenggarong, Medan dan Kuala Lumpur. Rute Solo-Kualalumpur tersebut untuk menggantikan rute yang sebelumnya dioperasikan Air Asia. Dijadwalkan empat pesawat Lion Air akan menginap atau remain over night (RON) di Solo.
"Rute baru itu dijalankan daily pergi pulang bukan sambungan ke beberapa kota jadi direct. Untuk rute Kuala lumpur sampai saat ini masih menunggu keputusan Kementerian Perhubungan untuk izin operasional," pungkas Usman.
(mdk/gil)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Bandara Internasional Adi Soemarmo Solo kembali membuka layanan penerbangan umrah, setelah lama vakum akibat pandemi Covid-19.
Baca SelengkapnyaPenerbangan langsung dari Solo memudahkan masyarakat dan wisatawan lebih dari 17 wilayah
Baca SelengkapnyaRute penerbangan ini sempat dinonaktifkan karena ada covid-19.
Baca SelengkapnyaPenerbangan internasional dari Bandara Kertajati tidak hanya ke Singapura.
Baca SelengkapnyaSebanyak 3 maskapai akan menghadirkan penerbangan langsung ke Labuan Bajo.
Baca SelengkapnyaPada tanggal tersebut, Bandara Kertajati akan melayani 7 rute penerbangan dalam negeri.
Baca SelengkapnyaAsa menyampaikan bahwa rute Jakarta-Singapura akan diluncurkan pada kuartal IV tahun 2024 ini.
Baca SelengkapnyaAdapun, jadwal penerbangan Kuala Lumpur dan Labuan Bajo dengan nomor penerbangan AK 336, berangkat pukul 11.10 waktu setempat.
Baca SelengkapnyaMaskapai Citilink, Batik Air dan Super Air Jet mengajukan penambahan slot terbang.
Baca Selengkapnya70 persen kedatangan wisatawan mancanegara ke Indonesia itu menggunakan transportasi udara.
Baca SelengkapnyaPemindahan trafik dari Bandara Husein Sastranegara Bandung juga akan ikut meningkatkan jumlah penumpang per hari di Bandara Kertajati.
Baca SelengkapnyaBandara Kertajati akan beroperasi penuh, sehingga penerbangan dari Bandara Husein Sastranegara akan digeser.
Baca Selengkapnya