Lion Air Buka Rute Penerbangan Manado-Timika, Harga Tiket Rp593.000
Merdeka.com - Maskapai penerbangan, Lion Air membuka rute baru Manado – Timika – Manado. Penerbangan perdana (inaugural flight) mulai dilayani setiap hari dengan frekuensi terbang satu kali sehari.
"Lion Air hari ini (11/ 01) mengumumkan pembukaan rute terbaru untuk penerbangan berjadwal penumpang dalam negeri (domestik) Manado – Timika – Manado," kata Corporate Communications Strategic of Lion Air, Danang Mandala Prihantoro dalam keterangan resminya, Jakarta, Senin (11/1).
Danang menyebut, Lion Air menjadi maskapai pertama dan satu-satunya saat ini yang melayani Sulawesi Utara ke Papua. Pihaknya menilai, Timika menjadi kota tujuan domestik ketujuh dari Manado setelah Balikpapan, Denpasar-Bali, Jakarta–Soekarno-Hatta, Makassar, Sorong dan Surabaya.
-
Kapan Lion Air membuka penerbangan pertama dari Solo ke Arab Saudi? Lion Air membuka penerbangan perdana dari Solo ke Arab Saudi mulai 9 September 2023.
-
Siapa pemilik Lion Air Group? Melansir dari laman Forbes.com, sosok ini memiliki kekayaan bersih senilai USD1,7 miliar di tahun 2015 lalu. Sosok Rusdi Kirana selama ini dikenal sebagai pemilik maskapai dengan biaya murah, Lion Air Group.
-
Bagaimana Lion Air berkembang? “Kemampuan beradaptasi Rusdi telah membantunya dengan baik dalam bisnis penerbangan yang bergejolak,“ tulis Forbes.com dikutip di Jakarta, Jumat (18/8). Perjalanan karier Rusdi Kirana dan saudaranya Kusnan merintis bisnis penerbangan Lion Air dimulai pada tahun 1999 silam. Saat itu, keduanya hanya memiliki modal sebesar USD900.000. Namun, dalam waktu relatif singkat Lion Air mampu menjadi maskapai penerbangan terbesar di Indonesia.
-
Apa yang membuat Lion Air sukses? “Kemampuan beradaptasi Rusdi telah membantunya dengan baik dalam bisnis penerbangan yang bergejolak,“ tulis Forbes.com dikutip di Jakarta, Jumat (18/8). Perjalanan karier Rusdi Kirana dan saudaranya Kusnan merintis bisnis penerbangan Lion Air dimulai pada tahun 1999 silam. Saat itu, keduanya hanya memiliki modal sebesar USD900.000. Namun, dalam waktu relatif singkat Lion Air mampu menjadi maskapai penerbangan terbesar di Indonesia.
-
Di mana rute penerbangan perintis di Kalimantan Timur? Penerbangan perintis di Kaltim sendiri, melayani beberapa rute di antaranya, Samarinda – Long Apung (Malinau Kaltara), Samarinda – Datah Dawai (Mahakam Ulu), Datah Dawai – Melak, Samarinda – Maratua, Maratua – Berau, dan Samarinda – Kongbeng (Kutai Timur).
-
Dari bandara mana Lion Air terbang ke Arab Saudi? Corporate Communications Strategic Lion Air Grup, Danang Mandala Prihantoro mengungkapkan, penerbangan perdana nonstop dari Bandara Adi Soemarmo ini menjadi bagian dari pemenuhan kebutuhan ibadah umrah lebih dari 17 Wilayah Jawa Tengah bagian selatan dan Yogyakarta.
"Manado dari Timika menempatkan sebagai kota tujuan pertama berjadwal Lion Air," kata Danang.
Untuk rute ini, Lion Air mengoperasikan tipe pesawat Boeing 737-900ER dengan kapasitas 160 penumpang. Penerbangan nomor JT-700 memiliki jadwal keberangkatan dari Bandar Udara Internasional Sam Ratulangi, Manado (MDC) pukul 09.00 WITA dan mendarat mulus di Bandar Udara Internasional Mozes Kilangin pukul 12.35 WIT.
Lion Air bernomor penerbangan JT-701 mengudara dari Bandar Udara Internasional Mozes Kilangin pada 13.20 WIT dan tiba sesuai jadwal kedatangan di Bandar Udara Internasional Sam Ratulangi pukul 14.45 WIB. Terbang perdana dari Timika, Lion Air membawa 70 penumpang.
Harga Tiket Manado-Timika di Bawah Rp600.000
Sementara itu terkait harga tiket rute Manado- Timika untuk satu kali perjalanan sebesar Rp593.000. Sebaliknya, untuk rute Timika ke Manado mulai dari Rp558.000.
Penerbangan sekali jalan berdurasi kurang lebih 3 jam non-stop dari Manado – Timika dan rute sebaliknya kata Danang, dapat memberikan nilai lebih kepada seluruh penumpang dalam bepergian menggunakan pesawat udara yang terjangkau, mudah dan efektif, memiliki alternatif baru layanan penerbangan dalam negeri.
"Penerbangan tanpa henti (non-stop) ini diharapkan dapat melengkapi pilihan jadwal penerbangan yang sudah berjalan dengan singgah (transit) di Makassar, Jakarta dan Jayapura," kata dia.
Sehingga konektivitas Timika dan Manado serta daerah-daerah lainnya menjadi relatif singkat. Kemudahan bagi penumpang untuk melanjutkan perjalanan ke kota-kota lain semakin banyak dan lebih luas lagi.
Melalui Bandar Udara Internasional Mozes Kilangin, penumpang dari Manado terhubung ke Langgur di Maluku Tenggara, Nabire, Sorong, Manokwari, Jayapura, Merauke, Wamena, Makassar dan kota tujuan lainnya.
Sedangkan penumpang dari Timika, melalui Bandar Udara Internasional Sam Ratulangi bisa melanjutkan penerbangan ke Jakarta, Surabaya, Denpasar, Makassar, Luwuk, Gorontalo, Miangas, Melonguane, Ternate, Palu, Balikpapan, Kendari serta destinasi yang lain.
"Ketersediaan jadwal penerbangan di rute Manado – Timika dan Timika – Manado merupakan fokus utama Lion Air dalam mengakomodir kebutuhan para penumpang antar destinasi," kata Danang.
(mdk/idr)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Rute penerbangan langsung menjadi komitmen Garuda Indonesia untuk memenuhi kebutuhan konektivitas.
Baca SelengkapnyaPesawat Citilink QG 752 melakukan pendaratan pertama di Bandara Dhoho Kediri hari ini
Baca SelengkapnyaSebanyak 3 maskapai akan menghadirkan penerbangan langsung ke Labuan Bajo.
Baca SelengkapnyaPenerbangan langsung dari Solo memudahkan masyarakat dan wisatawan lebih dari 17 wilayah
Baca SelengkapnyaPenumpang bisa refund ke kantor Lion Air Grup mengambil uang sesuai dengan harga tiket yang dibeli
Baca SelengkapnyaBandara Internasional Adi Soemarmo Solo kembali membuka layanan penerbangan umrah, setelah lama vakum akibat pandemi Covid-19.
Baca SelengkapnyaNamun, belum ada mengenai rincian jumlah saham yang akan ditawarkan.
Baca SelengkapnyaMenariknya lagi, harga tiket tersebut sudah termasuk gratis makan lima kali selama perjalanan dari Surabaya ke Labuan Bajo.
Baca SelengkapnyaBIJB Kertajati sudah melayani lebih dari 17.000 penumpang sejak menggantikan peran Bandara Husein Sastranegara.
Baca SelengkapnyaPesawat persembahan dari masyarakat Aceh ini menjadi langkah besar industri penerbangan sipil di Indonesia.
Baca SelengkapnyaPeresmian ini ditandai dengan pendaratan perdana pesawat tipe DHC-6 Twin Otter maskapai SAM Air sekitar pukul 15.52 WITA.
Baca SelengkapnyaPenerbangan perdana ini menggunakan pesawat Airbus A321-Neo dan akan beroperasi lima hari dalam sepekan.
Baca Selengkapnya