Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Literasi Keuangan Perempuan Tertinggal dari Laki-Laki, Ini yang Dilakukan Industri

Literasi Keuangan Perempuan Tertinggal dari Laki-Laki, Ini yang Dilakukan Industri Ilustrasi masalah keuangan. ©Shutterstock/Lucky Business

Merdeka.com - Survei Nasional Literasi dan Inklusi Keuangan pada 2019 yang dilakukan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menemukan fakta bahwa perempuan masih tertinggal jauh di belakang laki-laki di mana tingkat literasi keuangan.

Literas keuangan perempuan di Indonesia hanya sebesar 36,13 persen dan tingkat inklusi keuangan perempuan senilai 75,15 persen.

Padahal partisipasi penuh perempuan dalam berbagai bidang ekonomi adalah kunci untuk membangun dunia yang sejahtera dan berkelanjutan.

"Kami menyadari pentingnya peranan wanita dalam mengelola keuangan keluarga. Oleh karena itu, kami menghadirkan rangkaian program BeYoutiful Inside Out dan mengajak para wanita di Indonesia untuk bergabung sebagai Tenaga Pemasar asuransi dan melihat kesempatan ini sebagai peluang usaha," kata Chief Agency Officer Sun Life Indonesia, Wirasto Koesdiantoro seperti ditulis dari Liputan6 di Jakarta, Jumat (10/2).

Dia mengatakan, mendukung upaya perempuan di bidang ekonomi merupakan salah satu cara tercepat untuk mendorong pertumbuhan inklusif untuk pemulihan ekonomi yang berkelanjutan dan menciptakan dampak ekonomi yang transformasional.

Untuk itu, Sun Life Indonesia ingin mendukung kaum perempuan untuk mengatasi hambatan yang menghalangi mereka dalam meningkatkan literasi dan inklusi keuangan lewat program pemberdayaan diri dan edukasi.

Sebagai bagian dari upaya meningkatkan kesejahteraan perempuan Indonesia untuk mencapai kesetaraan di bidang ekonomi, Sun Life Indonesia memberi rangkaian pelatihan guna meningkatkan literasi dan inklusi keuangan bagi Tenaga Pemasar Sun Life Indonesia dan komunitas perempuan.

Kesempatan Berbisnis

Selanjutnya melalui program tersebut, Sun Life Indonesia juga membuka kesempatan bagi masyarakat untuk memulai perencanaan keuangan melalui produk-produk unggulan Sun Life, serta bergabung dan berbisnis bersama Sun Life Indonesia sebagai Tenaga Pemasar di bidang asuransi dan memiliki sumber pendapatan tambahan sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan hidup.

Rangkaian program BeYoutiful Inside Out ini diresmikan di Kediri pada tanggal 16 Januari 2023 yang lalu. Menyusul berikutnya agenda program yang akan diadakan di kota-kota besar lainnya di Indonesia seperti Jakarta, Bali, Pekanbaru, Mataram, Yogyakarta, Medan, Bandung, Surabaya, Pontianak, Padang dan lain-lain hingga 24 Februari 2023 mendatang.

“Menuju hampir 3 dekade hadir di tengah keluarga Indonesia, tenaga pemasar Sun Life Indonesia memegang peranan penting dalam pengembangan bisnis maupun perwujudan strategi berkelanjutan dan pemberian edukasi terhadap masyarakat terkait pentingnya memiliki proteksi dan perencanaan keuangan sedini mungkin," ungkap Wirasto. (mdk/idr)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Survei: Emak-Emak Lebih Melek Keuangan Dibandingkan Laki-Laki
Survei: Emak-Emak Lebih Melek Keuangan Dibandingkan Laki-Laki

Hasil SNLIK tahun 2024 menunjukkan indeks literasi keuangan penduduk Indonesia sebesar 65,43 persen. Sementara indeks inklusi keuangan sebesar 75,02 persen.

Baca Selengkapnya
Perempuan Melek Finansial Lebih Tangguh Hadapi Tantangan dan Risiko Kehidupan
Perempuan Melek Finansial Lebih Tangguh Hadapi Tantangan dan Risiko Kehidupan

Setiap perempuan dapat merencanakan masa depan dan mewujudkan keamanan finansial, baik untuk dirinya sendiri maupun keluarganya.

Baca Selengkapnya
Begini Dampak dari Masyarakat Minim Literasi Keuangan
Begini Dampak dari Masyarakat Minim Literasi Keuangan

Pihaknya memberikan edukasi finansial kepada masyarakat termasuk pengenalan produk keuangan, dan manajemen keuangan dalam kehidupan setelah pernikahan.

Baca Selengkapnya
PBB Ungkap Tantangan Terbesar Indonesia dalam Isu Kesetaraan Gender
PBB Ungkap Tantangan Terbesar Indonesia dalam Isu Kesetaraan Gender

Indonesia Peringkat 87 di Dunia dalam Hal Diskriminasi Gender

Baca Selengkapnya
Mengejutkan, Ternyata 23,7 Persen Orang Dewasa di Indonesia Belum Punya Rekening Bank
Mengejutkan, Ternyata 23,7 Persen Orang Dewasa di Indonesia Belum Punya Rekening Bank

Pada tahun 2023, tingkat inklusi keuangan di Indonesia tercatat sebesar 88,7 persen, atau lebih tinggi dari tahun 2022 yang sebesar 85,1 persen.

Baca Selengkapnya
Survei BPS 2024: Indeks Literasi Keuangan 65,43 Persen dan Inklusi Keuangan 75,02 Persen
Survei BPS 2024: Indeks Literasi Keuangan 65,43 Persen dan Inklusi Keuangan 75,02 Persen

Sedangkan indeks literasi keuangan syariah tercatat lebih rendah mencapai 39,11 persen dan indeks inklusi keuangan syariah sebesar 12,88 persen.

Baca Selengkapnya
Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Ungkap Merdeka Finansial Bukan Sekedar Impian Bagi Perempuan
Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Ungkap Merdeka Finansial Bukan Sekedar Impian Bagi Perempuan

Menteri Bintang mengatakan perempuan adalah kekuatan bangsa yang akan menentukan pembangunan Indonesia di masa depan.

Baca Selengkapnya
Literasi Keuangan Syariah RI Rendah, Pakar Ekonomi Ini Beri Solusinya
Literasi Keuangan Syariah RI Rendah, Pakar Ekonomi Ini Beri Solusinya

Tingkat literasi asuransi syariah di Indonesia hanya mencapai 3,99 persen, jauh lebih rendah dibandingkan literasi asuransi konvensional.

Baca Selengkapnya
Survei OJK: Literasi Keuangan di Indonesia Sangat Jomplang
Survei OJK: Literasi Keuangan di Indonesia Sangat Jomplang

OJK berkomitmen akan terus mengedukasi masyarakat mengenai sektor jasa keuangan pada berbagai aspek.

Baca Selengkapnya
Tingkatkan Literasi Keuangan, OJK Edukasi Perempuan di Banjarmasin
Tingkatkan Literasi Keuangan, OJK Edukasi Perempuan di Banjarmasin

Friderica mengharapkan perempuan yang terliterasi dengan baik akan mampu menggunakan produk dan layanan jasa keuangan secara bijak.

Baca Selengkapnya
OJK-BPS Gelar Survei Literasi dan Inklusi Keuangan Indonesia 2024, Pegawai Tertinggi
OJK-BPS Gelar Survei Literasi dan Inklusi Keuangan Indonesia 2024, Pegawai Tertinggi

indeks inklusi keuangan menggunakan parameter penggunaan terhadap produk dan layanan keuangan.

Baca Selengkapnya
BPS: Kesetaraan Gender di Indonesia Semakin Baik
BPS: Kesetaraan Gender di Indonesia Semakin Baik

Komponen yang dilihat yaitu dimensi kesehatan reproduksi, pemberdayaan dan pasar tenaga kerja.

Baca Selengkapnya