Luksemburg perkuat kerja sama perbankan dengan Indonesia
Merdeka.com - Menteri Luar Negeri Indonesia Retno Marsudi akan menerima kunjungan Menlu Luksemburg Jean Asselborn pada 30 Mei mendatang. Dalam kunjungan tersebut, kedua menteri akan membahas beberapa upaya untuk memperkuat kerja sama kedua negara.
"Menlu Luksemburg didampingi tiga pejabat dari direktur politik kemenlu, staf bilateral kemenlu, dan staf officer kemenlu akan melakukan kunjungan ke Indonesia untuk bertemu dengan Menlu Retno. Dalam kunjungan tersebut, kedua menteri akan melakukan pertemuan bilateral serta membahas masalah regional dan internasional," kata Direktur Jenderal Amerika Eropa Kementerian Luar Negeri RI, Dino Kusnadi, di Kementerian Luar Negeri, Jakarta Pusat, Jumat (26/5).
Kerja sama bilateral meliputi perluasan perbankan dan investasi Indonesia di Luksemburg. Sebab Luksemburg adalah pusat investasi dan keuangan terbesar di Uni Eropa.
-
Bagaimana Menko Perekonomian ingin memperkuat kerja sama ekonomi? "Di KTT India nanti Indonesia akan terus berupaya menjalin kerja sama dengan negara-negara lainnya dalam berbagai bidang, termasuk dalam bidang ekonomi. Sehingga nantinya pembangunan akan terus terjadi dan masyarakat akan sejahtera," tutur Ketua Umum DPP Partai Golkar ini.
-
Bagaimana Menko Perekonomian mempererat hubungan dengan Uni Eropa? Airlangga mengucapkan terima kasih kepada Vincent atas kontribusinya dalam mempererat hubungan antara Indonesia dan Uni Eropa dan berharap kerja sama ini dapat terus berkembang di masa depan, dimana masih terdapat potensi besar yang bisa dikembangkan dan dimanfaatkan oleh kedua pihak.
-
Apa yang dibahas Menko Perekonomian dan Dubes Uni Eropa? “Menko Airlangga juga senantiasa bersedia dan terbuka untuk berdialog mengenai ragam isu kerja sama ekonomi yang berkaitan dengan hubungan ekonomi bilateral,“ ungkap Duta Besar Piket.
-
Apa yang dibahas Menaker dengan Dubes Indonesia untuk Laos? Pertemuan keduanya dalam rangka peluang kerja sama antara Indonesia dan Laos di bidang ketenagakerjaan, khususnya terkait pelatihan dan pemagangan kerja.
-
Siapa yang memimpin penguatan hubungan Indonesia-Malaysia? Komitmen penguatan hubungan kedua negara juga terlihat dari kunjungan di tingkat Kepala Negara. Pada Januari 2023, Perdana Menteri Dato’ Seri Haji Anwar bin Ibrahim, melakukan kunjungan kerja ke Indonesia.
-
Apa yang disampaikan Menlu Retno kepada Komisi I DPR RI? 'Kita masih akan berjumpa lagi Insyallah pada satu kali lagi yang saya dengar, tapi pertemuan hari ini merupakan salah satu pertemuan terakhir kita. Untuk itu, betul-betul dari lubuk hati yang paling dalam saya mengucapkan terima kasih banyak,' kata Retno.
"Luksemburg merupakan negara dengan keuangan dan investasi terbesar nomor empat di Eropa. Karena itu, fokus kerja sama kita adalah upaya peningkatan investasi dan keuangan yang meliputi dunia perbankan, investasi, air transportasi dan telekomunikasi satelit," paparnya.
Dino menjelaskan perluasan kerja sama antara kedua negara merupakan hal yang perlu dilakukan. Pasalnya, selama ini hasil kerja sama kedua negara telah mendatangkan keuntungan cukup besar bagi Indonesia.
"Pencapaian kerja sama antara Indonesia dan Luksemburg terus mengalami peningkatan. Realisasi pada 2016 lalu adalah dengan terbentuknya 117 proyek senilai USD 191 juta itu jauh sekali dari tahun 2015 yang hanya 37 proyek senilai USD 66,6 juta. Data ini didapat dari BKPN," jelasnya.
Sementara itu, masalah di bidang regional dan internasional yang akan turut dibahas adalah berupa cara penanganan terorisme di kawasan.
"Penanganan terorisme akan turut dibahas mengingat saat ini banyak sekali aksi terorisme di Eropa terjadi. Tetapi sampai sekarang belum ada langkah konkret tentang kerja sama nya, bisa jadi dikembangkan dulu dan kita perlu duduk bersama untuk membahas langkah-langkahnya," pungkasnya. (mdk/pan)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Momentum pertumbuhan ekonomi yang positif saat ini dimanfaatkan Indonesia dengan memperkuat kerja sama internasional untuk mengoptimalkan potensi yang ada.
Baca SelengkapnyaPrabowo Subianto melakukan pertemuan dengan Menteri Pertahanan Amerika Serikat Lloyd J. Austin III di sela-sela kegiatan IISS Shangri-La Dialogue 2024
Baca SelengkapnyaMenteri Keuangan dan Menteri Luar Negeri ternyata teman sejak SMA.
Baca SelengkapnyaMereka membahas pentingnya sinergi dalam memperkuat ketahanan nasional melalui kajian geopolitik, diplomasi, serta pemantapan nilai-ni
Baca SelengkapnyaMenteri Pertahanan Prabowo Subianto bersama Menteri Pertahanan Amerika Serikat Lloyd J. Austin III melakukan pertemuan
Baca SelengkapnyaMenko Perekonomian Airlangga Hartarto menerima kunjungan Duta Besar Uni Eropa untuk Indonesia Vincent Piket, Selasa (15/8).
Baca SelengkapnyaXanana Gusmao cium tangan Menlu Retno Marsudi saat Gala Dinner IAF-HLF MSP 2024.
Baca SelengkapnyaRoro sendiri menjadi salah satu yang akan ikut outbound di Magelang.
Baca SelengkapnyaUtusan Khusus Presiden UEA, Sheikh Nahayan Mabarak Al Nahyan, tiba terlebih dahulu sekitar pukul 13.00 WIB
Baca SelengkapnyaDiharapkan kedepan hubungan ekonomi antara Indonesia dan Prancis akan terus berkesinambungan
Baca SelengkapnyaPemerintah dan rakyat Indonesia menyampaikan ucapan Selamat Hari Kebangsaan Malaysia ke-66.
Baca SelengkapnyaAirlangga menegaskan, Indonesia juga terus mendorong peningkatan nilai ekspor minyak sawit.
Baca Selengkapnya