Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Makanan Indonesia dari sate hingga rendang diserbu warga Inggris

Makanan Indonesia dari sate hingga rendang diserbu warga Inggris Rendang. wikipedia.org©2012 Merdeka.com

Merdeka.com - Stand makanan Indonesia yang menyajikan sate ayam dan kambing, rendang dan masakan padang, nasi goreng dan telur balado serta mie bakso dan es cendol diserbu masyarakat Inggris yang mengenal kuliner Indonesia.

Minister Counsellor KBRI London, Thomas Siregar mengatakan, KBRI London bekerja sama dengan Persatuan Pelajar Indonesia (PPI) Oxford serta Komunitas Indonesia di Oxford berpartisipasi pada kegiatan Cowley Road Carnival diadakan oleh Oxford City Council, pada akhir pekan lalu.

Dikutip dari Antara, karnival ini merupakan kegiatan komunitas terbesar di kota Oxford yang diadakan setiap tahun. Tidak kurang dari 45.000 orang dari berbagai kota di Inggris mendatangi acara yang menjadi ajang pagelaran musik, kuliner serta beragam sajian seni budaya dari berbagai belahan dunia.

Komunitas Indonesia di Oxford berpartisipasi pada kegiatan karnival yang berlangsung selama 16 tahun ini sejak tahun 2003. Indonesia menampilkan beberapa makanan yang digemari masyarakat Inggris. Dalam karnival itu, Indonesia menampilkan tari Bali dan permainan angklung, pengunjung mengerubungi boneka raksasa Komodo yang dipajang dan berfoto di sebelah Komodo.

Indonesia juga memperkenalkan cara membatik dibimbing Ardana, mahasiswi jurusan Manajemen Media dari Universitas Cardiff, Mahasiswi program master berasal dari Pekalongan membimbing warga Inggris yang antre mencoba menggoreskan canting pada kain-kain.

Minister Counsellor KBRI London, Thomas Siregar memimpin tim Indonesia dalam parade sepanjang jalan Cowley, menyampaikan kebanggaan dengan kekompakan PPI Oxford dan Komunitas Indonesia di Oxford yang mengenakan pakaian daerah dan batik sambil memainkan angklung dan melambai bendera Merah Putih.

Diharapkan pada tahun mendatang melibatkan instansi yang memiliki kapasitas seni dan budaya dari Indonesia seperti Kementerian Pariwisata, Badan Ekonomi Kreatif atau Dinas-dinas Pariwisata dan Kebudayaan Pemerintah Daerah di Indonesia agar dapat ditampilkan sajian seni-budaya Indonesia dalam skala yang lebih masif.

(mdk/idr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Seru dan Kocak, Begini Aksi Bule Belanda Ikut Lomba Makan Kerupuk
Seru dan Kocak, Begini Aksi Bule Belanda Ikut Lomba Makan Kerupuk

Memasuki bulan Agustus, banyak lomba-lomba yang mulai diadakan. Tak hanya masyarakat lokal, turis asing juga ikut bersaing lomba makan kerupuk.

Baca Selengkapnya
Cerita Mahasiswa Asing UI Nikmati Ramadan di Indonesia, dari Ikutan War Takjil sampai Ketagihan Gorengan
Cerita Mahasiswa Asing UI Nikmati Ramadan di Indonesia, dari Ikutan War Takjil sampai Ketagihan Gorengan

Tradisi Ramadan di Indonesia membuat mahasiswa asing UI terkesan.

Baca Selengkapnya
Nikmati Seni Budaya hingga Kuliner Khas Nusantara, Ribuan Orang Antusias Hadiri Festival Indonesia 2024 di Korea Selatan
Nikmati Seni Budaya hingga Kuliner Khas Nusantara, Ribuan Orang Antusias Hadiri Festival Indonesia 2024 di Korea Selatan

Melalui Festival Indonesia diharapkan masyarakat Korea akan semakin mengenal Indonesia.

Baca Selengkapnya
FOTO: Mengintip Kelezatan Berbagai Kuliner di Festival Sumarak Minangkabau 2024
FOTO: Mengintip Kelezatan Berbagai Kuliner di Festival Sumarak Minangkabau 2024

Sederet kuliner yang jarang dijumpai di Jakarta itu dapat mengobati kerinduan para perantau, terutama dari Tanah Minang, pada makanan khas kampung halaman.

Baca Selengkapnya
Geef Mij Maar Nasi Goreng
Geef Mij Maar Nasi Goreng

Nasi Goreng yang Mendunia. Dari mulai restoran bintang lima, hingga penjual kaki lima.

Baca Selengkapnya
Ini Menu Kuliner Malam di Kota Bandung Zaman Kolonial Belanda
Ini Menu Kuliner Malam di Kota Bandung Zaman Kolonial Belanda

Ternyata sudah sejak zaman Belanda, Bandung dikenal sebagai surganya kuliner.

Baca Selengkapnya
Meriahnya Prosesi Dugderan di Semarang, Tradisi Warga Menyambut Ramadan
Meriahnya Prosesi Dugderan di Semarang, Tradisi Warga Menyambut Ramadan

Meski di tengah guyuran hujan, prosesi Kirab Dudgeran Kota Semarang tetap berlangsung semarak dan meriah.

Baca Selengkapnya
7 Kuliner Asli India yang Cocok dengan Lidah Indonesia, Wajib Coba bagi Pecinta Kuliner
7 Kuliner Asli India yang Cocok dengan Lidah Indonesia, Wajib Coba bagi Pecinta Kuliner

India, negara yang kaya akan keanekaragaman budaya dan kuliner, telah berhasil mengukir citra lezatnya di seluruh dunia, tak terkecuali di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Merayakan Kemerdekaan Indonesia ke-78 dari Kolong Tol Angke Kalijodo
Merayakan Kemerdekaan Indonesia ke-78 dari Kolong Tol Angke Kalijodo

Bahkan untuk anak-anak, perayaan dan lomba dalam rangka HUT Ke-78 Republik Indonesia tahun ini adalah yang pertama kalinya.

Baca Selengkapnya
Deretan Bisnis Kuliner Indonesia yang Lebarkan Sayap hingga ke Luar Negeri
Deretan Bisnis Kuliner Indonesia yang Lebarkan Sayap hingga ke Luar Negeri

Jika kualitas produk yang dijual disenangi masyarakat global, ekspansi membangun bisnis di luar negeri bukan hanya cita-cita.

Baca Selengkapnya
FOTO: Meriahnya Festival Rujak Uleg ke-20 di Surabaya, Cobek Raksasanya Bikin Salfok
FOTO: Meriahnya Festival Rujak Uleg ke-20 di Surabaya, Cobek Raksasanya Bikin Salfok

Festival Rujak Uleg ini telah memasuki tahun ke-20 sejak pertama kali diselenggarakan pada tahun 2004.

Baca Selengkapnya
⁠Berpakaian Santai, Momen Jenderal Bintang 2 Polisi Makan Malam di Warung Pinggir Jalan, Menunya Nikmat
⁠Berpakaian Santai, Momen Jenderal Bintang 2 Polisi Makan Malam di Warung Pinggir Jalan, Menunya Nikmat

Sebuah video memperlihatkan Ketua Korps Lalu Lintas Polri, Irjen Aan Suhanan sedang menyantap soto ceker pinggir jalan di Bali.

Baca Selengkapnya