Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Melirik keperkasaan merek Made In Indonesia di kancah dunia

Melirik keperkasaan merek Made In Indonesia di kancah dunia Ilustrasi produk Indonesia©2013 Merdeka.com

Merdeka.com - Tidak dipungkiri lagi, saat ini mayoritas masyarakat Indonesia memandang sebelah mata brand atau merek dalam negeri. Masyarakat lebih memilih merek impor dengan berbagai alasan. Namun tahukah Anda, beberapa merek made in Indonesia ternyata diakui di luar negeri. Produk merek nasional tersebut mampu bersaing di pasar global.

Direktur Kalbe Farma menyayangkan kondisi tersebut. Menurutnya, masyarakat kelas menengah Indonesia yang tumbuh tinggi tidak memanfaatkan produk dalam negeri yang kualitasnya sudah terjamin. Malah sebaliknya, masyarakat malah suka barang impor.

"Saya cukup prihatin kalau kita (Indonesia) potensi pasarnya hanya dipakai asing, Indonesia merupakan potensi 10 ekonomi dunia tapi sayangnya seringkali dikuasai asing mulai dari perbankan, susu formula, susu bayi," ujarnya beberapa akhir ini di Jakarta.

Orang lain juga bertanya?

Hal serupa juga diutarakan Passenger Car Manager Retail Marketing PT Pertamina Lubricants Eko Ricky Susanto. Dia menyayangkan masyarakat Indonesia yang lebih memilih merek impor. Padahal merek dalam negeri sudah dilirik pasar global karena inovasi yang meningkat dan pemasaran produk terus-menerus.

Eko mencontohkan bagaimana Pertamina Lubricants bisa menjadi rekan teknologi bagi Lamborghini, produsen mobil mewah yang sudah mendunia. "Kami mulai merintis kerja sama sejak 2009, empat tahun kemudian, perusahaan kami memperbaiki kinerja dan berusaha memperluas pasar hingga maksimal. Baru awal 2015 Lamborghini menunjukkan kami sebagai rekan teknologi," katanya.

Menurutnya, berkat kerja keras perusahaan, kini Pertamina mampu memiliki rekan teknologi sebanyak 24 negara, setelah berhasil mengakuisisi pabrik pelumas di Thailand, kini Pertamina menargetkan menjadi 15 besar pelumas bagi produsen mobil mewah dalam 10 tahun mendatang.

"Kita (Pertamina) bukan hanya sebagai brand sponsor saja dalam event motorsport atau mobil di Eropa, tetapi teknologi partner. Bayangkan saja, sekali event bisa 5.000 orang yang datang," kata dia.

Sementara menurut Presiden Direktur Martha Tilaar Grup Bryan Tilaar, kekhasan Indonesia dapat menjadi kunci membangun merek nasional. "Kekayaan sumber daya alam dapat menjadi bahan baku untuk menghasilkan produk berkualitas. Kami konsisten dengan visi tersebut sehingga kandungan bahan baku impor hanya 15 persen," tutur Bryan.

Pada 2015, menurut Bryan Martha Tilaar Group memiliki alokasi belanja modal Rp 10 - Rp 15 miliar. Anggaran ini akan digunakan untuk menambah 3-5 toko di dalam negeri dan di luar negeri, peremajaan infrastruktur, dan menambah kapasitas mesin.

Dia menambahkan pemerintah Prancis sudah mengundang mereka untuk berinvestasi atau melakukan kerja sama dengan perusahaan kosmetik lokal di Prancis. (mdk/idr)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Cerita Pengusaha Lokal Banyak Produk Indonesia yang 'Dicuri' China, Dijual dengan Harga di Luar Nalar
Cerita Pengusaha Lokal Banyak Produk Indonesia yang 'Dicuri' China, Dijual dengan Harga di Luar Nalar

Produk dalam negeri memiliki kualitas yang bagus dibandingkan produk impor dari China.

Baca Selengkapnya
Menteri Teten Sentil Influencer, Minta Cintai Produk Lokal Bantu Promosikan UMKM
Menteri Teten Sentil Influencer, Minta Cintai Produk Lokal Bantu Promosikan UMKM

Teten bilang ini sebagai cara melawan dominasi produk asing yang dijajakan di platform e-commerce.

Baca Selengkapnya
Pasar Waralaba Indonesia Ternyata Masih Dikuasai Merek Asing, Jumlahnya Mencapai 700 Merek
Pasar Waralaba Indonesia Ternyata Masih Dikuasai Merek Asing, Jumlahnya Mencapai 700 Merek

Terdapat sekitar 700 merek franchise asing yang beroperasi di tanah air, jauh mengungguli jumlah franchise lokal yang hanya sekitar 130 merek.

Baca Selengkapnya
WNI Jadi Viral Setelah Membeli Yamaha NMax di Jepang, Namun Ternyata Produknya dari Indonesia.
WNI Jadi Viral Setelah Membeli Yamaha NMax di Jepang, Namun Ternyata Produknya dari Indonesia.

Yamaha NMax yang dimiliki WNI tersebut adalah generasi kedua yang belum dilengkapi dengan fitur Turbo

Baca Selengkapnya
Riset: 67 Persen Penduduk di Indonesia Lebih Banyak Belanja Offline
Riset: 67 Persen Penduduk di Indonesia Lebih Banyak Belanja Offline

Masih banyak masyarakat yang lebih senang belanja offline dibanding belanja online.

Baca Selengkapnya
Jokowi Kesal Anggaran Belanja Produk Mebel Besar Tapi Diisi dari Impor
Jokowi Kesal Anggaran Belanja Produk Mebel Besar Tapi Diisi dari Impor

Presiden Jokowi meminta pasar dalam negeri tidak di kuasai oleh produk mebel impor.

Baca Selengkapnya
Brand Fashion Internasional dari Luar Negeri dengan Nama yang
Brand Fashion Internasional dari Luar Negeri dengan Nama yang "Jawa" Banget

Sejumlah brand fashion dari luar negeri memiliki nama yang terkesan sangat Jawa karena seperti nama orang.

Baca Selengkapnya
Deretan Mobil yang Tidak Laku di Indonesia, Tapi Laris di Luar Negeri
Deretan Mobil yang Tidak Laku di Indonesia, Tapi Laris di Luar Negeri

Ada sejumlah mobil yang gagal bersaing di Indonesia, namun laris di luar negeri. Yuk simak!

Baca Selengkapnya
Jadi Daya Tarik Investor Asing, Jari Emak-Emak Indonesia Lebih Lentik untuk Jahit Pakaian Dalam Premium
Jadi Daya Tarik Investor Asing, Jari Emak-Emak Indonesia Lebih Lentik untuk Jahit Pakaian Dalam Premium

Investasi dari negara seperti China, Korea, dan Taiwan menunjukkan ketertarikan tinggi terhadap industri tekstil di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Pemerintah Waspada Banyak Produk Asing Incar Pasar Muslim Indonesia
Pemerintah Waspada Banyak Produk Asing Incar Pasar Muslim Indonesia

Menperin Agus Gumiwang Kartasasmita mewaspadai negara-negara lain yang mengincar pasar konsumen muslim Indonesia untuk memasarkan produk halal mereka.

Baca Selengkapnya
Serbuan Baju Bekas Impor di Indonesia, dari Mana Asalnya?
Serbuan Baju Bekas Impor di Indonesia, dari Mana Asalnya?

Bicara pakaian bekas, Indonesia jadi tempat 'buangan' seperti Nigeria. Kok bisa?

Baca Selengkapnya
Target Pemerintah Keluar dari Jebakan Pendapatan Menengah Bisa Gagal Gara-Gara Ini
Target Pemerintah Keluar dari Jebakan Pendapatan Menengah Bisa Gagal Gara-Gara Ini

Tren deindustrialisasi ditandai dengan kecenderungan pelaku usaha yang memiliki modal enggan untuk berinvestasi.

Baca Selengkapnya