Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Menhub Budi: Pelabuhan Patimban akan Sama Besar dengan Tanjung Priok di 2027

Menhub Budi: Pelabuhan Patimban akan Sama Besar dengan Tanjung Priok di 2027 Patimban, solusi padatnya Tanjung Priok?. ©Shutterstock

Merdeka.com - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan, pembangunan pelabuhan Patimban merupakan salah satu proyek strategis nasional (PSN) yang memiliki jangka waktu yang panjang. Ditargetkan rampung 2027, Pelabuhan Patimban akan sama besar dan sibuknya seperti pelabuhan Tanjung Priok saat ini.

"Proyek ini bukan proyek jangka pendek, tapi jangka panjang yang sampai 2027 di mana Patimban sudah sama besarnya dengan Tanjung Priok, kurang lebih 7 juta TEUS," ujar Budi melalui sambutannya di acara Table Top Exercise Uji Coba Bongkar Muat Pelabuhan Patimban, Senin (30/11).

Nantinya, kawasan pelabuhan Patimban akan menjadi tempat sibuk di mana bukan hanya pelabuhan yang menjadi inti aktivitas ekonominya, namun industri lain yang muncul sebagai pendukung hadirnya pelabuhan tersebut. Bahkan, Kementerian Perhubungan juga akan membangun sekolah maritim di sana.

"Bisa dibayangkan kesibukan di sana, load kendaraan, tenaga kerja yang bisa kita tampung bahkan kita ingin bangun sekolahan di sana supaya penduduk Subang dan Jawa Bara menjadi orang yang cakap di dunia pelabuhan," jelas Menhub.

Dia menargetkan, pembangunan pelabuhan ini bisa menciptakan 200.000 lapangan pekerjaan, baik tenaga kerja di pelabuhan maupun industri sekitarnya. Kota-kota baru di kawasan segitiga rebana akan membuat kawasan pelabuhan Patimban menjadi titik kekuatan ekonomi.

"Ini memang unik. Dia tumbuh dengan adanya pelabuhan, dia tumbuh dengan memastikan mereka yang tinggal di sana dapat pekerjaan," ujarnya.

Budi berharap table top exercise bisa memperkuat koordinasi para stakeholder yang terlibat dalam pembangunan ini agar komunikasi dapat berjalan lancar. "Karena suatu kerja besar tanpa komunikasi yang baik akan membuat kita hilang kendali," tandasnya.

Reporter: Athika Rahma

Sumber: Liputan6.com

(mdk/azz)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Airlangga Tinjau PSN Pelabuhan Patimban: Ditargetkan Rampung 2029 & Habiskan Investasi Rp40 Triliun
Airlangga Tinjau PSN Pelabuhan Patimban: Ditargetkan Rampung 2029 & Habiskan Investasi Rp40 Triliun

Pelabuhan Patimban dapat menampung sebanyak 223 ribu Completely Built Up (CBU) atau tembus lebih dari 100 persen.

Baca Selengkapnya
Tanggal 12 September 2024, Bandara Nusantara di IKN Sudah Bisa Beroperasi
Tanggal 12 September 2024, Bandara Nusantara di IKN Sudah Bisa Beroperasi

Pada Minggu (8/9) kemarin, Budi Karya kembali mengecek progres pembangunan Bandara Nusantara.

Baca Selengkapnya
Begini Nasib Pembangunan Jalan Tol Terpanjang di Indonesia di Era Kepemimpinan Presiden Prabowo
Begini Nasib Pembangunan Jalan Tol Terpanjang di Indonesia di Era Kepemimpinan Presiden Prabowo

Pemerintah juga berkomitmen menyelesaikan pembangunan jalan pendukung jalan tol Trans Sumatra lintas Jambi hingga Riau

Baca Selengkapnya
Menteri Budi Karya Optimis IKN Bakal Jadi Simpul Baru Tol Laut ke Indonesia Timur
Menteri Budi Karya Optimis IKN Bakal Jadi Simpul Baru Tol Laut ke Indonesia Timur

Menhub berharap Nusantara bisa turut menjadi pintu gerbang pengiriman barang ke wilayah Indonesia Timur.

Baca Selengkapnya
Selesai Bangun Bendungan Lau Simeme, BUMN PTPP Harap Terus Berpartisipasi di Proyek Pembangunan Strategis
Selesai Bangun Bendungan Lau Simeme, BUMN PTPP Harap Terus Berpartisipasi di Proyek Pembangunan Strategis

Pada proyek ini, perseroan sebagai kontraktor utama yang bertanggung jawab dalam menyelesaikan dua paket pekerjaan.

Baca Selengkapnya
Terus Dikebut, Pembangunan Bali Maritime Tourism Hub Memasuki Tahap Akhir
Terus Dikebut, Pembangunan Bali Maritime Tourism Hub Memasuki Tahap Akhir

Anggaran BMTH di pembangunan kawasan darat senilai Rp 2,2 triliun dan untuk di kawasan laut atau pengerukan mencapai Rp 1,2 triliun.

Baca Selengkapnya
Lahan Seluas 25.000 Hektare di IKN Disewa 50 Tahun untuk Bangun Pelabuhan Utama, Nilainya Fantastis
Lahan Seluas 25.000 Hektare di IKN Disewa 50 Tahun untuk Bangun Pelabuhan Utama, Nilainya Fantastis

Pelabuhan ini diharapkan mampu menunjang pembangunan serta memperlancar logistik di kawasan Ibu Kota Nusantara.

Baca Selengkapnya
Jateng Punya 37 PSN Senilai Rp258,7 Triliun, Ditargetkan Rampung di 2024
Jateng Punya 37 PSN Senilai Rp258,7 Triliun, Ditargetkan Rampung di 2024

Saat ini terdapat 37 Proyek Strategis Nasional (PSN) dan ada 18 PSN dalam Perpres 79 tahun 2019, dengan nilai investasi sebesar Rp 258,76 triliun.

Baca Selengkapnya
Gunakan Anggaran Rp150 Miliar, Ini Potret Terkini Pembangunan Dermaga Terbesar Kedua di Gunungkidul
Gunakan Anggaran Rp150 Miliar, Ini Potret Terkini Pembangunan Dermaga Terbesar Kedua di Gunungkidul

Proyek pembangunan itu akan melampaui target awal karena banyak kendala yang dihadapi selama proses pengerjaan

Baca Selengkapnya
Pengelolaan Bandara IKN Ditawarkan ke Asing
Pengelolaan Bandara IKN Ditawarkan ke Asing

Untuk fasilitas penunjang, tower ATC per hari ini telah terbangun 53,71 persen.

Baca Selengkapnya
16 PSN Ditargetkan Rampung di Akhir 2023, Ada Bendungan Hingga Jalan Tol
16 PSN Ditargetkan Rampung di Akhir 2023, Ada Bendungan Hingga Jalan Tol

Sisanya sebanyak 42 PSN, ditargetkan selesai setelah tahun 2024.

Baca Selengkapnya
Menteri Budi Karya Minta Prabowo-Gibran Lanjutkan Program Pembangunan Infrastruktur di Indonesia Timur
Menteri Budi Karya Minta Prabowo-Gibran Lanjutkan Program Pembangunan Infrastruktur di Indonesia Timur

Kepada pemerintahan selanjutnya Budi meminta untuk melanjutkan pembangunan yang sudah dilakukan dan memperbaiki yang belum baik.

Baca Selengkapnya