Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Menhub Jonan lapor Jokowi: Serapan anggaran memang tidak bisa banyak

Menhub Jonan lapor Jokowi: Serapan anggaran memang tidak bisa banyak Menhub Ignasius Jonan. ©2015 Merdeka.com

Merdeka.com - Menteri Perhubungan, Ignasius Jonan melaporkan kinerja Kementerian Perhubungan sepanjang 2015 kepada Presiden Joko Widodo. Dalam pemaparannya, Jonan menyebut penyerapan anggaran di Kementerian Perhubungan hanya sebesar 76 persen. Diakui Jonan, serapan anggaran tidak bisa lebih tinggi dari itu.

"Serapan anggaran memang tidak bisa banyak, itu termasuk penghematan dari anggaran dari pagu sebanyak Rp 3 triliun. Jadi ini sebenarnya kami berusaha harga satuan bisa makin lama makin kompetitif," kata Jonan di Kemenhub, Senin (18/1).

Jika dibandingkan tahun 2014, di mana pagu anggaran kementerian Rp 37 triliun dengan penyerapan 28 triliun atau 75 persen. Sedangkan anggaran tahun 2015 sebesar Rp 65 triliun, penyerapan sebesar Rp 46 triliun ditambah efisiensi Rp 3 triliun, maka didapat total Rp 50 triliun.

"Kalau secara persentase itu lebih tinggi dibanding tahun lalu dan secara angka absolut juga hampir dua kali," ucap Jonan.

Sementara itu, untuk Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) tahun 2015 disebut Jonan sudah melebihi target. Hal ini jauh lebih baik dibanding 2014 silam, di mana PNBP jauh dari target atau hanya 65 persen dengan nominal kurang dari Rp 1,9 triliun.

"Di 2015 PNBP nya melebihi target Rp 1,1 triliun menjadi Rp 4,2 triliun. Dari angka absolut penerimaan PNBP di 2015 dibanding 2014 itu naik dua kali lipat," imbuh Jonan.

Mengenai perizinan, Jonan melaporkan kepada Presiden Jokowi, bahwa Kementerian Perhubungan telah menyederhanakan 159 perizinan atau sekitar 70 persen

"70 persen dari perizinan yang ada di Kementerian Perhubungan, di luar uji teknis yang menyangkut keselamatan. Karena itu kami tidak kurangi yang menyangkut keselamatan. Namun kalau perizinan lain, izin usaha dan sebagainya, kami sederhanakan 159, sesuai arahan bapak akan kami sederhanakan lagi atau dihapus, atau masa berlakunya izin diperpanjang dan sebagainya," tutup Jonan. (mdk/idr)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
VIDEO: Jokowi Telak Skak Pejabat Gara-Gara Rumit Bikin Acara di RI
VIDEO: Jokowi Telak Skak Pejabat Gara-Gara Rumit Bikin Acara di RI "Uangnya Langsung Habis untuk Bikin Izin"

Di momen tersebut, Presiden Jokowi menyindir sulitnya membuat perizinan acara di Indonesia

Baca Selengkapnya
Jokowi Ungkap Banyak Investor Kabur dari RI: Percuma Marketing, Pembebasan Lahan Saja Gagal dan Izin Ruwet
Jokowi Ungkap Banyak Investor Kabur dari RI: Percuma Marketing, Pembebasan Lahan Saja Gagal dan Izin Ruwet

Menurut Jokowi, percuma memasarkan sesuatu kepada investor tetapi penyelesaian masalah dalam negeri belum selesai.

Baca Selengkapnya
Jokowi Minta Arus Mudik di Merak Perlu Penanganan Lebih Fokus
Jokowi Minta Arus Mudik di Merak Perlu Penanganan Lebih Fokus

okowi menyebut permasalahan arus mudik di Merak sudah ada solusinya.

Baca Selengkapnya
JOKOWI: BIROKRASI JANGAN BERBELIT DENGAN TUMPUKAN KERTAS
JOKOWI: BIROKRASI JANGAN BERBELIT DENGAN TUMPUKAN KERTAS

Presiden Jokowi ingin birokrasi di indenesia cepat dan tak berbelit.

Baca Selengkapnya
JK: Siapa pun Pemerintah Selanjutnya Hadapi Tantangan Berat
JK: Siapa pun Pemerintah Selanjutnya Hadapi Tantangan Berat

Wapres ke-10 dan 12, Jusuf Kalla atau JK memperkirakan, siapa pun yang menggantikan Jokowi akan menghadapi tantangan berat.

Baca Selengkapnya
Habiskan Anggaran Rp6,7 Triliun, Kementerian Lembaga Kini Dilarang Bikin Aplikasi Baru
Habiskan Anggaran Rp6,7 Triliun, Kementerian Lembaga Kini Dilarang Bikin Aplikasi Baru

Presiden Jokowi memerintahkan kementerian lembaga untuk membuat aplikasi baru.

Baca Selengkapnya
Jokowi Ungkap Alasan Pemerintah Pusat Cawe-Cawe ke Pemda Soal Perbaikan Jalan Rusak
Jokowi Ungkap Alasan Pemerintah Pusat Cawe-Cawe ke Pemda Soal Perbaikan Jalan Rusak

Dia kerap mendapat keluhan bahwa APBD tidak cukup untuk memperbaiki.

Baca Selengkapnya
Jokowi Sentil Kabupaten Anggaran Besar Tapi Program Tidak Jelas, Sekda Bali Bereaksi
Jokowi Sentil Kabupaten Anggaran Besar Tapi Program Tidak Jelas, Sekda Bali Bereaksi

Sekretaris Daerah (Sekda) Bali Dewa Made Indra menanggapi soal ucapan Presiden. Meskipun Presiden tak menyebut spesifik daerah yang dimaksud.

Baca Selengkapnya
Jokowi: Kota Kecil pun Sekarang Sudah Macet
Jokowi: Kota Kecil pun Sekarang Sudah Macet

Presiden Jokowi mengakui kemacetan lalu lintas kini merata di semua kota

Baca Selengkapnya
Jokowi di Musrenbangnas 2024: Jangan Sampai Anggaran Dipakai untuk Rapat dan Studi Banding
Jokowi di Musrenbangnas 2024: Jangan Sampai Anggaran Dipakai untuk Rapat dan Studi Banding

okowi ingin agar rencana pembangunan jangka panjang hingga menengah baik di daerah dan pusat berjalan sinkron.

Baca Selengkapnya
Jokowi Minta Belanja Infrastruktur Digital Ditekan: Tak Ada Lagi Aplikasi Baru
Jokowi Minta Belanja Infrastruktur Digital Ditekan: Tak Ada Lagi Aplikasi Baru

Presiden Jokowi meminta agar aplikasi kementerian/lembaga disederhanakan.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Presiden Jokowi Singgung Anggaran Banyak Malah Dibagi-bagi, Tidak Sesuai Kebutuhan
VIDEO: Presiden Jokowi Singgung Anggaran Banyak Malah Dibagi-bagi, Tidak Sesuai Kebutuhan

Presiden Jokowi mengingatkan agar anggaran besar tidak dibagikan ke dinas-dinas terkait

Baca Selengkapnya