Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mentan Amran klaim harga daging dan telur ayam sudah mulai turun

Mentan Amran klaim harga daging dan telur ayam sudah mulai turun Mentan Andi Amran Sulaiman di KPK. ©2017 Merdeka.com/Dwi Narwoko

Merdeka.com - Menteri Pertanian, Andi Amran Sulaiman, menyatakan tidak ada alasan harga ayam dan telur di Tanah Air mengalami kenaikan saat ini. Sebab, tingkat produksi sudah lebih dari cukup bahkan sampai pernah diekspor.

"Ayam dan telur dulu sempat ada kenaikan tetapi sekarang mulai turun, tidak ada lagi alasan untuk naik," kata Menteri Amran Sulaiman seperti dikutip dari Antara di Jakarta, Selasa (5/6).

Mentan mengingatkan bahwa pada tahun lalu ketika tidak ada ekspor produk ayam dan telur dari Indonesia ke luar negeri, harga relatif tidak mengalami kenaikan. Oleh karena itu, ujar dia, pada saat ini di mana Indonesia juga sempat mengekspor produk olahan daging ayam maka seharusnya pada tahun ini juga harga tidak mengalami lonjakan.

Untuk itu, Menteri Amran juga menginginkan agar berbagi pihak yang bergerak di bidang perdagangan komoditas tersebut dapat menjaga agar harga stabil sehingga juga bisa dinikmati oleh warga terutama pada masa menjelang datangnya hari raya Idul Fitri tahun ini.

Sebelumnya, Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Suhariyanto di Jakarta, Senin (4/6) mengatakan, kenaikan harga daging ayam ras, telur ayam ras, dan tarif tiket angkutan udara berdampak pada tingkat inflasi Mei 2018 yang tercatat sebesar 0,21 persen.

"Komoditas bahan makanan yang menyebabkan inflasi adalah daging ayam ras dengan andil 0,07 persen, telur ayam ras dengan andil 0,06 persen, ikan segar dengan andil 0,03 persen dan bawang merah dengan andil 0,02 persen," ujarnya.

Meski demikian, terdapat kelompok bahan makanan yang mengalami penurunan harga dan ikut menekan inflasi pada Mei yaitu cabai merah, bawang putih, beras dan cabai rawit.

Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman meminta Satuan Tugas (Satgas) Pangan dapat menelusuri adanya potensi kartel ayam yang menjadi pemicu tingginya harga daging dan telur ayam.

"Kami minta Satgas Pangan sinergi, karena selalu ada cerita kartel. Kami minta beri sanksi yang seberat-beratnya," kata Menteri Amran.

Mentan menjelaskan seharusnya harga daging dan telur ayam stabil bahkan menurun karena produksi melebihi kebutuhan nasional, bahkan Indonesia telah mengekspor daging ayam olahan ke Jepang.

(mdk/bim)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Menko Airlangga Klaim Harga Beras Sudah Turun, yang Naik Malah Harga Telur dan Cabai
Menko Airlangga Klaim Harga Beras Sudah Turun, yang Naik Malah Harga Telur dan Cabai

Menurut Airlangga, berdasarkan hasil pemantauan secara mingguan, daging ayam ras saat ini Rp38.150 per Kg atau naik 0,32 persen.

Baca Selengkapnya
Harga Telur Ayam Mulai Turun Jelang Idul Fitri, Ternyata Ini Pemicunya
Harga Telur Ayam Mulai Turun Jelang Idul Fitri, Ternyata Ini Pemicunya

Harga telur saat ini sudah mendekati harga acuan yang ditentukan pemerintah.

Baca Selengkapnya
Harga Bahan Pokok di Pasar Blauran I Salatiga Terus Stabil Cenderung Turun
Harga Bahan Pokok di Pasar Blauran I Salatiga Terus Stabil Cenderung Turun

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan bersyukur karena harga Bapok, khususnya di Jawa Tengah terpantau stabil cenderung turun.

Baca Selengkapnya
Harga Ayam Naik Jelang Lebaran, Kemendag Salahkan Pedagang Perantara karena Ambil Untung Terlalu Besar
Harga Ayam Naik Jelang Lebaran, Kemendag Salahkan Pedagang Perantara karena Ambil Untung Terlalu Besar

Komoditas daging ayam broiler mengalami kenaikan yang cukup tinggi.

Baca Selengkapnya
Ayam Capai Rp40 Ribu Per Kilogram, Ini Daftar Harga Sembako di Pasar Induk Rau Serang
Ayam Capai Rp40 Ribu Per Kilogram, Ini Daftar Harga Sembako di Pasar Induk Rau Serang

Komoditas yang masih tinggi adalah daging ayam dan telur.

Baca Selengkapnya
Blusukan ke Pasar Malangjiwan Karanganyar, Mendag Bagi-Bagi Uang dan Disambut Lagu PAN
Blusukan ke Pasar Malangjiwan Karanganyar, Mendag Bagi-Bagi Uang dan Disambut Lagu PAN

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan blusukan ke Pasar Malangjiwan, Kecamatan Colomadu, Karanganyar, Rabu (13/7), untuk mengecek harga kebutuhan pokok.

Baca Selengkapnya
FOTO: Tinjau Pasar Seketeng Sumbawa, Mendag Zulhas Sebut Harga Bahan Pokok Stabil
FOTO: Tinjau Pasar Seketeng Sumbawa, Mendag Zulhas Sebut Harga Bahan Pokok Stabil

Selain memantau harga bahan pokok dan kondisi pasar, Zulhas juga sempat membeli sejumlah dagangan pedagang di lokasi. Berikut potretnya:

Baca Selengkapnya
Harga Telur Ayam Naik Tajam Jelang Ramadan, Pedagang Khawatir Pelanggan Kabur
Harga Telur Ayam Naik Tajam Jelang Ramadan, Pedagang Khawatir Pelanggan Kabur

Ipah menyebut, kenaikan harga telur ayam telah berlangsung selama satu pekan terakhir.

Baca Selengkapnya
Demi Kesejahteraan Peternak, Mentan Amran Upayakan Harga Daging Sapi Minimal Rp 50.000 per Kilogram
Demi Kesejahteraan Peternak, Mentan Amran Upayakan Harga Daging Sapi Minimal Rp 50.000 per Kilogram

Dalam kunjungan ke Lampung, Menteri Pertanian Amran Sulaiman mengatakan dia ingin harga daging sapi minimal bisa Rp 50.000 per kilogram.

Baca Selengkapnya
Menko Zulkifli Hasan Sidak Harga Pangan di Bandung, Begini Hasil Temuannya
Menko Zulkifli Hasan Sidak Harga Pangan di Bandung, Begini Hasil Temuannya

Dalam kesempatan itu, Zulhas berkelilng pasar untuk menemui pedagang ayam, telur, sayuran, hingga kue kering.

Baca Selengkapnya
Harga Telur Naik, Mendag Zulkifli Bakal Lapor ke Presiden Jokowi
Harga Telur Naik, Mendag Zulkifli Bakal Lapor ke Presiden Jokowi

harga telur ayam di pasar mengalami kenaikan menjadi Rp32.000 per kg.

Baca Selengkapnya
Harga Pangan di Jakarta Naik, Ternyata Ini Penyebabnya
Harga Pangan di Jakarta Naik, Ternyata Ini Penyebabnya

Ada beberapa harga komoditas bahan pangan yang mengalami kenaikan antara lain, beras, telur ayam, daging ayam, dan gula pasir.

Baca Selengkapnya