Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Menteri Bahlil: Birokrasi Rumit Buat Realisasi Investasi Rendah

Menteri Bahlil: Birokrasi Rumit Buat Realisasi Investasi Rendah Bahlil Lahadalia. ©2015 Merdeka.com

Merdeka.com - Menteri Investasi dan Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal, Bahlil Lahadalia meminta seluruh pemerintah daerah di Provinsi Papua Barat melakukan penataan birokrasi yang sehat dan memberikan jaminan keamanan. Ini diperlukan guna mendorong minat investasi para pengusaha di wilayah itu.

Bahlil menyebut, penyebab utama rendahnya minat investasi di wilayah itu karena birokrasi yang rumit, kurangnya jaminan keamanan serta kesulitan mendapatkan kepastian hak atas tanah.

"Pertama keamanan harus dijamin, kedua birokrasi dari pejabat yang memiliki kewenangan, ketiga masalah di hampir seluruh Papua yaitu masalah jual beli tanah yang rumit. Bagaimana investasi bisa masuk jika ketiganya tidak terpenuhi," ujar Bahlil dikutip dari Antara, Rabu (15/6).

Berdasarkan data Kementerian Investasi dan BKPM, pada 2021 Papua Barat ditargetkan menyerap investasi sebesar Rp3,78 triliun. Namun hingga Desember 2021 hanya mampu terealisasi sebesar Rp1,11 triliun.

Akibatnya, target yang ditetapkan Pemerintah Pusat terhadap Papua Barat dalam hal pertumbuhan dan penyerapan investasi pada 2022 diturunkan menjadi Rp2,74 triliun.

Bahlil juga memaparkan soal daya saing investasi di Papua Barat jauh tertinggal dari seluruh provinsi di Indonesia. Hal ini dipandang sangat ironis mengingat Papua Barat kaya akan potensi sumber daya alam.

"Daya saing investasi Papua Barat ada di urutan terakhir dari 34 provinsi di Indonesia," ucap Bahlil.

Pengaruh ke Pertumbuhan Ekonomi

Menurut mantan Ketua HIPMI itu, minimnya nilai investasi yang masuk ke sebuah daerah maka akan berpengaruh langsung terhadap pertumbuhan ekonomi di wilayah tersebut.

Adapun pertumbuhan ekonomi Papua Barat pada triwulan I 2022 mengalami kontraksi minus 1,01 persen.

"Di provinsi yang investasinya kurang, pasti pertumbuhan ekonominya lemah. Kontraksi minus yang terjadi itu akibat kurangnya daya beli masyarakat, pengaruh dari pendapatan. Kondisi itu hanya dapat diatasi dengan terciptanya lapangan kerja yang diakomodasi oleh investasi di daerah," jelasnya.

Agar pertumbuhan ekonomi Papua Barat bisa dan terus meningkat di masa mendatang, Bahlil mengajak para kepala daerah di wilayah itu untuk mendukung kehadiran para investor besar di daerahnya masing-masing.

Investasi besar yang datang dari luar baik dalam negeri maupun penanaman modal asing, katanya, harus dapat berkolaborasi dengan para pelaku usaha yang ada di daerah sehingga pengusaha lokal tidak hanya menjadi penonton di negerinya sendiri.

(mdk/idr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
DPR Beberkan Masalah-Masalah IKN yang Bikin Sulit Tarik Minat Investor
DPR Beberkan Masalah-Masalah IKN yang Bikin Sulit Tarik Minat Investor

DPR menilai IKN tetap sulit menarik minat investor karena masalah utama bukan pada pergantian pejabatnya, tetapi dasar kebijakan yang keliru

Baca Selengkapnya
Mahfud ungkap Curhatan Investor Sulitnya Urus Perizinan: Kalau Nyuap Baru Jalan
Mahfud ungkap Curhatan Investor Sulitnya Urus Perizinan: Kalau Nyuap Baru Jalan

Pernyataan itu bukan tanpa bukti. Mahfud mengaku sering mendapat keluhan dari investor.

Baca Selengkapnya
Jokowi Ungkap Banyak Investor Kabur dari RI: Percuma Marketing, Pembebasan Lahan Saja Gagal dan Izin Ruwet
Jokowi Ungkap Banyak Investor Kabur dari RI: Percuma Marketing, Pembebasan Lahan Saja Gagal dan Izin Ruwet

Menurut Jokowi, percuma memasarkan sesuatu kepada investor tetapi penyelesaian masalah dalam negeri belum selesai.

Baca Selengkapnya
Mahfud Nilai Indonesia Terjadi Kemunduran, Investasi dan Pembangunan Ekonomi Tidak Maksimal
Mahfud Nilai Indonesia Terjadi Kemunduran, Investasi dan Pembangunan Ekonomi Tidak Maksimal

Lanjut Mahfud, ada orang yang mau berinvestasi dengan prospek yang besar atau gede.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Ngamuk PDIP Skak Bahlil di DPR, Panas Masalah IKN Terbongkar Belum Ada Investasi
VIDEO: Ngamuk PDIP Skak Bahlil di DPR, Panas Masalah IKN Terbongkar Belum Ada Investasi

Menteri Investasi Bahlil Lahadalia rapat dengan Komisi VI DPR, Selasa (11/6).

Baca Selengkapnya
Jokowi Kembali Singgung Ruwetnya Perizinan Investasi di Indonesia
Jokowi Kembali Singgung Ruwetnya Perizinan Investasi di Indonesia

Jokowi menyebut bahwa saat ini pemerintah bukan hanya fokus pada marketingnya, tetapi penyelesaian di dalam negeri.

Baca Selengkapnya
Bahlil Ungkap 2 Kementerian jadi Biang Kerok Sistem OSS Belum Maksimal
Bahlil Ungkap 2 Kementerian jadi Biang Kerok Sistem OSS Belum Maksimal

Tersendatnya sistem tersebut karena masih ada 2 kementerian yang belum terkoneksi dengan OSS.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Bahlil Lapor Jokowi & Prabowo Masalah Regulasi EBT
VIDEO: Bahlil Lapor Jokowi & Prabowo Masalah Regulasi EBT "Sampai Ayam Tumbuh Gigi, Susah ini!"

Padahal, Bahlil mengungkapkan Indonesia memiliki cadangan energi terbarukan terbesar.

Baca Selengkapnya
Debat Cawapres: Cak Imin Bicara Investasi Disalahgunakan & Jadi Beban Baru, Mahfud MD Bilang Sangat Normatif
Debat Cawapres: Cak Imin Bicara Investasi Disalahgunakan & Jadi Beban Baru, Mahfud MD Bilang Sangat Normatif

Salah satu yang ditekankan oleh Cak Imin yakni tentang kepercayaan pasar terhadap pemerintah

Baca Selengkapnya
Bahlil Curhat Investasi di Indonesia Berbelit-Belit
Bahlil Curhat Investasi di Indonesia Berbelit-Belit

Proses investasi di Indonesia terlalu melibatkan banyak pihak dan berbelit-belit.

Baca Selengkapnya
Anies Ungkap Alasan Investor Asing Malas Kucurkan Modal untuk Proyek-Proyek  Indonesia
Anies Ungkap Alasan Investor Asing Malas Kucurkan Modal untuk Proyek-Proyek Indonesia

Jika kepercayaan para investor meningkat, secara otomatis akan meningkatkan nilai modal asing yang akan masuk.

Baca Selengkapnya
Jokowi Keluhkan Perizinan Investasi Masih Berbelit-belit: Ini yang Harus Dibenahi
Jokowi Keluhkan Perizinan Investasi Masih Berbelit-belit: Ini yang Harus Dibenahi

Proses pengerjaan suatu proyek energi hijau baru bisa dimulai di tahun keenam.

Baca Selengkapnya