Menteri Basuki sebut Jembatan Cisomang tol Cipularang aman dilewati

Merdeka.com - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PU-Pera) Basuki Hadimuljono mengatakan untuk mengantisipasi tiang jembatan Cisomang yang retak dan bergeser hingga 57 cm di KM 99 Tol Cipularang, pihaknya telah mengalihkan jalur alternatif untuk kendaraan berat, seperti truk. Pengalihan jalur ini sekaligus untuk mendukung perbaikan yang dilakukan PT Jasa Marga. Terutama menjelang libur panjang dalam rangka Hari Natal dan Tahun Baru 2017.
Menteri Basuki menambahkan dirinya jembatan masih aman untuk dilewati selama hanya diperuntukan bagi kendaraan golongan I yakni Sedan, Jip, Pick Up/Truk Kecil, dan Bus. "Mulai hari ini kita larang truk lewat di jembatan itu. Kalau mobil kecil masih bisa lewat. Saya kira masih cukup aman kalau dari segi teknis, selama dengan kendaraan kecil," kata Menteri Basuki di Kementerian Keuangan, Jakarta, Jumat (23/12).
Dia menambahkan, untuk pengguna jalan tol di luar golongan I dari arah Jakarta menuju Bandung dipersilakan untuk keluar di gerbang tol Jatiluhur KM 84 dan menggunakan jalan nasional menuju Padalarang.
Sedangkan, untuk pengguna jalan tol di luar golongan I dari arah Bandung menuju Jakarta dipersilakan untuk keluar di gerbang tol Cikamuning KM 116 dan menggunakan jalan nasional kemudian dapat masuk kembali ke jalan tol di gerbang tol Jatiluhur KM 84.
"Kita sudah menyiapkan jalur alternatif untuk kendaraan berat dari Bandung dan Jakarta. Tapi bisa masuk lagi setelah jembatan diperbaiki," imbuhnya.
(mdk/bim)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya