Minyak Goreng Langka, Dirjen KKP: Ikan Tanpa Digoreng Lebih Sehat
Merdeka.com - Direktur Jenderal Penguatan Daya Saing Produk Kelautan dan Perikanan Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP), Artati Widiarti menyebut bahwa masyarakat tidak perlu panik dengan kondisi terkait minyak goreng yang langka. Sebab, ikan tanpa digoreng lebih sehat.
"Tak perlu khawatir dengan minyak goreng, ikan pepes atau ikan kuah gizinya malah lebih terjaga dan rasanya lebih nikmat," kata Artati dikutip dari Antara, Kamis (10/3).
Dengan kata lain, ujar dia, ikan yang disajikan tanpa digoreng lebih sehat dan tetap enak untuk dikonsumsi.
-
Kenapa ikan penting untuk protein? Selain daging dan tempe, ikan ternyata adalah sumber protein yang kaya dan sehat.
-
Apa nutrisi di dalam ikan? Ikan merupakan sumber protein dan lemak sehat yang kaya, serta mengandung banyak vitamin dan mineral penting, menurut Washington State Department of Health.
-
Apa manfaat ikan untuk kecerdasan anak? Anak yang rajin makan ikan memiliki IQ yang lebih tinggi. Menurutnya, ikan merupakan sumber protein hewani yang berpengaruh positif pada kecerdasan anak.
-
Bagaimana minyak ikan membantu meningkatkan kemampuan kognitif anak? Menurut penelitian yang dilakukan oleh Derbyshire & Kirby, omega-3 dan omega-6 berperan dalam pertumbuhan sel-sel saraf otak yang dapat meningkatkan proses belajar serta kemampuan kognitif anak, termasuk kemampuan membaca, berbicara, dan bersosialisasi.
-
Bagaimana cara mendapatkan asupan protein dari ikan selain susu? 'Sebenarnya produk ekstrak ikan sudah ada dalam bentuk lain selain minuman, misalnya kapsul ikan, ekstrak ikan, tepung ikan, yang biasanya bisa diberikan pada orang yang membutuhkan asupan protein lebih, misalnya orang dengan status gizi kurang atau orang dengan penyakit infeksi yang kebutuhan proteinnya meningkat,' jelasnya.
-
Mengapa mengonsumsi ikan penting untuk perkembangan anak? 'Penelitian kami menambah bukti yang terus berkembang tentang peran penting diet prenatal terhadap hasil perkembangan autisme pada keturunan,' jelas Dr. Emily Oken, peneliti utama, dalam siaran pers.
Artati memaparkan, ikan sebagai bahan pangan yang mengandung protein tinggi dan Omega-3 sangat relevan sebagai salah satu sumber protein untuk mendukung program prioritas penanganan stunting khususnya dalam hal meningkatkan kecerdasan.
Terlebih, ikan memiliki kandungan gizi yang lengkap juga memiliki peran penting dalam 1.000 Hari Pertama Kehidupan (1000 HPK), utamanya membantu perkembangan mata dan jaringan otak anak-anak di bawah usia dua tahun, asupan gizi bagi remaja usia produktif serta para lanjut usia.
Penting untuk Daya Tahan Tubuh
Selain itu, ujar dia, ikan juga mengandung vitamin dan mineral yang membantu meningkatkan daya tahan tubuh dan imunitas, khususnya saat ini guna menghadapi pandemi Covid-19.
"Dengan mengonsumsi ikan kita akan menjadi generasi yang sehat, kuat dan cerdas," ucap Dirjen Penguatan Daya Saing Produk Kelautan dan Perikanan.
Secara nasional, kegiatan perluasan Gemarikan untuk mendorong konsumsi ikan di tengah masyarakat ini akan dilaksanakan di 21 provinsi mulai bulan Maret 2022 sampai Juni 2022, dengan total jumlah paket mencapai 55.000 paket Gemarikan.
Sebelumnya, Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono mengajak agar siswa sekolah dasar rajin mengonsumsi ikan agar kebutuhan gizi harian bisa terpenuhi.
(mdk/idr)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Artikel ini membahas 12 jenis ikan yang tidak hanya tinggi protein tetapi juga dapat dibeli dengan harga ekonomis, memberikan manfaat khususnya untuk anak.
Baca SelengkapnyaHasil penelitian menunjukkan bahwa anak yang rajin makan ikan memiliki IQ yang lebih tinggi. Ikan merupakan sumber protein hewani yang bagus untuk kecerdasan.
Baca SelengkapnyaKandungan DHA yang luar biasa pada ikan tidak bisa ditemui pada sumber makanan lain.
Baca SelengkapnyaUji coba beberapa produk inovasi ini sedang dilakukan.
Baca SelengkapnyaSari ikan yang diproduksi menjadi olahan susu bisa menjadi alternatif untuk mengatasi rasa amis ikan yang kadang tidak disukai anak.
Baca SelengkapnyaPermasalahan stunting, katanya, masih menjadi salah satu isu strategis ke depan meski ragam upaya terus dilakukan sejak jauh hari.
Baca SelengkapnyaAhli nutrisi menyebut sejumlah kelebihan dan kekurangan dari susu ikan. Tinggi kandungan omega-3.
Baca SelengkapnyaIkan gindara memiliki kandungan omega-3 tinggi. Ketahui juga efek sampingnya.
Baca SelengkapnyaProgram ini bertujuan membangun generasi Indonesia yang tangguh, kuat, dan cerdas dengan memastikan pemenuhan asupan protein.
Baca SelengkapnyaBagi anak yang tidak suka mengonsumsi daging ikan, susu ikan bisa menjadi alternatif yang tepat.
Baca SelengkapnyaDengan mengintegrasikan ikan ke dalam diet, Anda dapat memperkaya jenis menu makanan sekaligus menjaga berat badan yang sehat.
Baca SelengkapnyaIkan kembung merupakan salah satu jenis ikan yang memiliki beragam manfaat kesehatan bagi tubuh kita.
Baca Selengkapnya