Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mulai Rp5 Ribu, Masyarakat Kini Bisa Investasi Emas Lewat Tokopedia

Mulai Rp5 Ribu, Masyarakat Kini Bisa Investasi Emas Lewat Tokopedia Emas. kolom-inspirasi.blogspot.com

Merdeka.com - Emas menjadi salah satu aset investasi yang populer di Indonesia. Karakternya sebagai aset lindung nilai terhadap tingkat inflasi, serta suplainya yang terbatas menjadikan emas sebagai jenis investasi yang relevan dengan kondisi saat ini.

Bahkan di waktu krisis, harga emas justru meningkat. Hal ini dapat terlihat dari adanya pandemi Covid-19, pada Januari 2020 harga emas berada pada angka Rp758,390 dan melonjak menjadi Rp1,066,300 sebagai harga tertingginya di sepanjang masa pada Agustus 2020.

Sebagai sebuah platform, Tokopedia menawarkan fitur emas berkolaborasi dengan Pluang. Fitur Tokopedia emas memudahkan masyarakat berinvestasi kontrak berjangka emas sehingga menjadi solusi investasi yang inklusif, mudah, cepat dan terjangkau. Mulai dari Rp5.000, siapa saja bisa menjadi investor.

VP of Fintech and Payment Tokopedia, Vira Widiyasari menyatakan, kolaborasi Pluang selalu menjadi komitmen perusahaan untuk membantu masyarakat, dari segala latar belakang, mulai berinvestasi daring. Beberapa nilai tambah yang bisa dinikmati masyarakat berkat adanya kolaborasi dengan Pluang di Tokopedia Emas antara lain proses beli dan jual emas yang lebih mudah.

"Sehingga bisa diikuti oleh siapa pun, bebas biaya tambahan serta selisih harga jual dan harga beli emas (spread) yang relatif stabil," kata dia di Jakarta, Jumat (26/11).

Kolaborasi ini ke depannya diharapkan dapat menciptakan budaya berinvestasi sejak dini dan mendorong masyarakat mengenal produk investasi lebih lanjut lainnya, serta secara umum meningkatkan literasi serta inklusi keuangan nasional.

Co-Founder Pluang, Claudia Kolonas menambahkan, kerja sama antara Pluang denganTokopedia diharapkan bisa membuat masyarakat lebih mudah dalam membeli aset investasi karena dapat dilakukan bahkan melalui platform e-commerce sekali pun.

“Kehadiran produk emas yang didukung Pluang di Tokopedia dapat mencetak banyak investor baru serta meningkatkan inklusi keuangan di Indonesia. Mengingat Tokopedia adalah perusahaan teknologi dengan marketplace terdepan di Indonesia dengan jangkauan luas,” pungkas dia.

(mdk/azz)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Investasi Properti Susah Dijual, Masyarakat Indonesia Masih Pilih Simpan Emas
Investasi Properti Susah Dijual, Masyarakat Indonesia Masih Pilih Simpan Emas

Banyak masyarakat Indonesia yang memilih berinvestasi pada emas di tengah gempuran beragam pilihan investasi lain.

Baca Selengkapnya
Alternatif Investasi Masa Depan, Begini Tips Nabung Emas yang Mudah dan Praktis bersama BRImo
Alternatif Investasi Masa Depan, Begini Tips Nabung Emas yang Mudah dan Praktis bersama BRImo

Begini trik mudah investasi emas lewat BRImo yang praktis banget!

Baca Selengkapnya
Seluk Beluk Emas jadi Pilihan Investasi Paling Aman dari Gejolak Ekonomi dan Inflasi
Seluk Beluk Emas jadi Pilihan Investasi Paling Aman dari Gejolak Ekonomi dan Inflasi

Investasi emas menjadi pilihan lantaran nilai logam mulia yang konsisten.

Baca Selengkapnya
3 Jenis Investasi yang Bisa Kamu Coba Saat Rupiah Anjlok, Cocok  Untuk Pemula
3 Jenis Investasi yang Bisa Kamu Coba Saat Rupiah Anjlok, Cocok Untuk Pemula

Kesempatan berinvestasi bisa dilakukan kapan saja termasuk saat nilai tukar Rupiah terhadap dolar AS anjlok.

Baca Selengkapnya
Mitos dan Fakta Seputar Investasi Emas, Benarkah Waktu Beli yang Tepat saat Harga Turun?
Mitos dan Fakta Seputar Investasi Emas, Benarkah Waktu Beli yang Tepat saat Harga Turun?

Ada beberapa mitos dan fakta seputar investasi emas yang beredar di kalangan masyarakat yang masih dipercayai pembeli sebelum memutuskan untuk berinvestasi.

Baca Selengkapnya
Setop Judi Online, Saatnya Investasi Emas di Pegadaian: Lebih Cuan, Aman dan Tenang
Setop Judi Online, Saatnya Investasi Emas di Pegadaian: Lebih Cuan, Aman dan Tenang

Program Tabungan Emas Pegadaian kian diminati masyarakat termasuk generasi muda karena dapat dijadikan peluang investasi untuk masa depan.

Baca Selengkapnya
5 Alasan Emas Jadi Pilihan Investasi Sepanjang Masa
5 Alasan Emas Jadi Pilihan Investasi Sepanjang Masa

Emas tergolong instrumen investasi yang minim risiko.

Baca Selengkapnya
Lewat Pospay Gold, Masyarakat Bisa Transaksi Fisik Emas di Bursa
Lewat Pospay Gold, Masyarakat Bisa Transaksi Fisik Emas di Bursa

PT Pos Indonesia bersinergi dengan Bursa Komoditi (perdagangan emas digital) dalam penguatan pengembangan ekosistem digital ekonomi syariah melalui Pospay Gold.

Baca Selengkapnya
Investasi Sektor Ini Patut Dilirik di Tengah Gejolak Ekonomi
Investasi Sektor Ini Patut Dilirik di Tengah Gejolak Ekonomi

Hal ini membuat Bitcoin menjadi alat investasi yang menarik, terutama dalam menghadapi resesi ekonomi.

Baca Selengkapnya
Ini Penyebab Harga Emas Naik-Turun yang Wajib Diketahui Sebelum Memutuskan untuk Membeli
Ini Penyebab Harga Emas Naik-Turun yang Wajib Diketahui Sebelum Memutuskan untuk Membeli

Logam mulia emas mudah dicairkan sewaktu-waktu. Ini tentu merupakan keuntungan sendiri bagi masyarakat yang membutuhkan dana cepat.

Baca Selengkapnya
Tak Perlu Modal Besar untuk Memulai Investasi
Tak Perlu Modal Besar untuk Memulai Investasi

Investasi di pasar finansial pun kini sudah sangat terjangkau dan mudah

Baca Selengkapnya
6 Investasi Terbaik untuk Dana Pensiun: Lebih Untung Mana?
6 Investasi Terbaik untuk Dana Pensiun: Lebih Untung Mana?

Ada untung dan ruginya jika memilih investasi untuk dana pensiun tersebut

Baca Selengkapnya