N219 sukses terbang, bos PT DI jadikan sebagai kado HUT RI ke-72
Merdeka.com - Pesawat N219 mendarat sempurna di Landasan Bandara Husein Sastranegara, Bandung, Rabu (16/8) pagi. Landing pesawat dalam first flight test tersebut disambut sorak sorai dan tepuk tangan ribuan karyawan yang berada di pinggiran hanggar.
Direktur Utama PT Dirgantara Indonesia (PT DI), Budi Santoso, mengatakan flight test purwarupa pesawat pertama N219 ini memang dilakukan sebagai momentum peringatan kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-72. "Ini kado ulang tahun untuk Indonesia yang akan memperingati hari jadinya pada 17 Agustus besok," terang Budi.
Pesawat jenis fixed wing tersebut diterbangkan oleh Captain Esther Gayatri Saleh yang merupakan Chief Pilot PT DI sekitar pukul 09.13 WIB. Mengitari langit-langit Bandung, pesawat lalu mendarat pukul 09.40 WIB.
-
Siapa pilot pertama Indonesia yang terbang setelah kemerdekaan? Adisutjipto menjadi orang Indonesia pertama yang menerbangkan pesawat setelah kemerdekaan. Penerbangan itu terjadi 27 Oktober 1945 pukul 10.00 selama 30 menit.
-
Apa nama pesawat angkut pertama Indonesia? Pesawat DC-3 Dakota kemudian diberi nama 'Seulawah'.
-
Apa pesawat jet pertama? Media massa Italia mencatatnya sebagai pesawat terbang jet pertama di dunia.
-
Dimana alutsista TNI AU diuji terbang? Tepat 18 Januari 1956, delapan unit Vampire berhasil menjajal uji terbang dari landasan udara Husein Sastranegara, Bandung.
-
Mengapa Prabowo Subianto menerima brevet penerbangan? Menhan Prabowo Subianto menerima anugrah Brevet Wing Kehormatan Penerbang TNI AU.
-
Siapa yang memimpin operasi penyelamatan Garuda Indonesia 206? Hanya orang seadanya, Letkol Sintong pun ditunjuk untuk memimpin tugas meski dalam kondisi menggunakan tongkat ketika berjalan.
Pesawat buatan PT Dirgantara Indonesia (DI) yang seluruhnya murni sentuhan anak bangsa ini setiba di landasan langsung disambut lagu 'Padamu Negeri'. Selain itu, ada juga teriakan 'Hidup Indonesia', dan 'Hidup PT DI'.
Captain Esther Gayatri Saleh yang didampingi Captain Adi Budi Atmoko sebagai first officer ketika turun langsung diberi pelukan dari para pejabat teras PT DI dan perwakilan dari LAPAN serta Kemenhub.
"Pesawat ini bagus. Saya bangga ultah kemerdekaan, PT DI bisa memberikan produk yang semua dibuat anak bangsa," kata Captain Esther dengan wajah penuh haru.
(mdk/bim)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Jokowi mengaku tak ada evaluasi maupun koreksi terkait Bandara IKN.
Baca SelengkapnyaSejarah tercipta bagi dunia dirgantara Tanah Air pada 10 Agustus 1995 saat Indonesia berhasil menerbangkan pesawat buatan negeri N-250 Gatot Kaca.
Baca SelengkapnyaPesawat Jokowi pun sempat memutari landasan pacu atau runway Bandara IKN.
Baca SelengkapnyaDemo udara ini ditampilkan tim garuda flight pesawat tempur F16 fighting falcon.
Baca SelengkapnyaBandara Ibu Kota Nusantara (IKN) akan dilakukan tes pendaratan perdana pada hari ini, Kamis (12/9).
Baca SelengkapnyaBerdasarkan pantauan di Bandara IKN, sejumlah persiapan sudah dilakukan untuk menyambut kedatangan Jokowi.
Baca SelengkapnyaSetelah bertahun-tahun digelar di Jakarta, Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI untuk pertama kalinya diadakan di IKN.
Baca SelengkapnyaPilot Satuan Skuadron 17 TNI Angkatan Udara, Mayor Penerbang Kresna Hendra Wibawa, bangga menjadi bagian dalam sejarah menerbangkan bendera merah putih ke IKN.
Baca SelengkapnyaPresiden Jokowi memimpin rangkaian upacara perayaan HUT RI ke-78 di Istana Negara pagi ini.
Baca SelengkapnyaSebelum pesawat kepresidenan, pesawat ditumpangi Menhub Budi Karya Sumadi mendarat perdana di Bandara IKN, Kamis (12/9).
Baca SelengkapnyaJika uji kelaikan yang akan dilaksanakan esok dinyatakan berhasil maka Bandara IKN segera dipergunakan.
Baca SelengkapnyaPrajurit TNI AU bermanuver keren di langit Ibu Kota Nusantara (IKN).
Baca Selengkapnya