Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Operator Cipali tambah petugas gardu tol antisipasi macet masa libur

Operator Cipali tambah petugas gardu tol antisipasi macet masa libur Antrean masuk Tol Cipali. ©2015 merdeka.com/imam buhori

Merdeka.com - PT Lintas Marga Sedaya (LMS), operator jalan tol Cikopo-Palimanan, menambah jumlah petugas gardu transaksi hingga 50 persen. Ini sebagai upaya untuk meningkatkan pelayanan dan mengantisipasi lonjakan pengguna jalan tol selama periode liburan Natal dan Tahun Baru 2016.

Direktur PT Lintas Marga Sedaya, Edwin Sas Goenarto, mengatakan total petugas di gerbang tol yang bertugas selama liburan Natal dan Tahun Baru mencapai 134 orang. Terdiri dari 89 orang petugas existing dan 45 orang petugas tambahan.

"Kami berupaya untuk memberikan pelayanan yang baik untuk masyarakat pengguna jalan tol Cipali. Karena itu, kami menambah personel untuk meningkatkan pelayanan transaksi di Gerbang Tol Cikopo dan Palimanan," ujar Edwin di Cikopo, Senin (28/12).

Orang lain juga bertanya?

Menurut Edwin, perusahaan telah memperkirakan akan terjadi lonjakan jumlah kendaraan selama periode liburan Natal dan Tahun Baru.

Total volume lalu lintas yang tercatat di Gerbang Tol Cikopo dan Gerbang Tol Palimanan pada Kamis (24/12) lalu masing-masing mencapai 58.369 kendaraan dan 54.334 kendaraan. Sedangkan pada Minggu (27/12), total volume lalu lintas mencapai 63.068 kendaraan di Gerbang Tol Cikopo dan 41.431 kendaraan di Gerbang Tol Palimanan.

Data tersebut menunjukkan kendaraan yang melintasi Tol Cipali melonjak tiga (3) kali lipat dari volume lalu lintas harian normal yang ditangani di masing-masing gerbang.

Sedangkan puncak arus balik untuk periode liburan Natal dan Tahun Baru kali ini diprediksi akan terjadi pada tanggal 2-3 Januari 2016. Edwin memperkirakan volume lalu lintas di Gerbang Tol Cikopo pada periode tersebut akan mencapai atau bahkan lebih dari 50.000 kendaraan.

Selain menambah petugas transaksi, LMS juga melakukan pengaturan jumlah gardu yang masuk di Gerbang Tol Cikopo dan Palimanan. Pada saat puncak arus mudik dari total 15 gardu di Gerbang Tol Cikopo, 12 gardu disediakan untuk masuk dan 3 gardu untuk keluar tol. Sementara, di Gerbang Tol Palimanan, dari total 11 gardu, sebanyak 9 gardu disediakan untuk keluar dan 2 gardu untuk masuk tol.

Jumlah gardu yang masuk dan keluar pun akan menyesuaikan dengan kondisi jumlah kendaraan yang masuk selama periode liburan Natal dan Tahun Baru. "Gardu kami sifatnya reversible, jadi dapat diatur menyesuaikan dengan jumlah kendaran yang masuk dan keluar tol," katanya.

Tak hanya itu, perusahaan juga menambah persediaan uang kembalian untuk mengantisipasi dan melayani pengguna tol Cipali yang tidak memiliki uang pas untuk pembayaran tol sehingga diharapkan dapat lebih memperlancar proses transaksi di setiap gardu tol Cipali.

Selain langkah-langkah di atas, perusahaan memastikan petugas dan sarana layanan lalu-lintas lain seperti 10 mobil patroli, 5 unit ambulans dan 12 mobil derek dalam kondisi baik dan beroperasi secara penuh.

Untuk memaksimalkan kenyamanan para pengguna jalan tol, LMS juga menambah 8 mobile toilet di area kantor operasional LMS dan di rest area, diantaranya 3 unit mobile toilet di Rest Area KM 130B, 2 unit di Rest Area KM 86B, 2 unit di Kantor Operasional Tol Cikopo, dan 1 unit di Kantor Operasional Tol Palimanan.

Selain mendapatkan pasokan dari air sumur yang ada, LMS juga mengerahkan empat (4) mobil tangki air dengan kapasitas 8.000 liter per tangki yang digunakan untuk memastikan pasokan air di Rest Area KM 130B dan 86B.

(mdk/bim)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Arus Balik Libur Tahun Baru 2024, 80 Ribu Kendaraan Padati Tol Cipali
Arus Balik Libur Tahun Baru 2024, 80 Ribu Kendaraan Padati Tol Cipali

Jumlah kecelakaan tahun ini turun 6 persen dibandingkan 2022.

Baca Selengkapnya
1,2 Juta Kendaraan Diprediksi Melintas di Tol Trans Sumatera Saat Nataru, Kemacetan Mengancam
1,2 Juta Kendaraan Diprediksi Melintas di Tol Trans Sumatera Saat Nataru, Kemacetan Mengancam

Puncak arus mudik Nataru diprediksi terjadi pada H-2 atau 23 Desember 2023 hingga awal-awal Januari 2024.

Baca Selengkapnya
Update Operasi Lilin Libur Natal dan Tahun Baru: 190 Kecelakaan Lalu Lintas, 25 Orang Meninggal Dunia
Update Operasi Lilin Libur Natal dan Tahun Baru: 190 Kecelakaan Lalu Lintas, 25 Orang Meninggal Dunia

Selain kecelakaan yang menyebabkan korban jiwa, 28 orang di antaranya luka berat. 293 orang lainnya mengalami luka ringan.

Baca Selengkapnya
Rekayasa Lalu Lintas di Tol Cipali, Kendaraan dari Bandung ke Cirebon Dikeluarkan di Cimalaka
Rekayasa Lalu Lintas di Tol Cipali, Kendaraan dari Bandung ke Cirebon Dikeluarkan di Cimalaka

Korlantas Polri menerapkan rekayasa lalu lintas saat libur natal, 26 Desember 2023.

Baca Selengkapnya
Strategi Pemerintah Antisipasi Kemacetan saat Libur Natal dan Tahun Baru
Strategi Pemerintah Antisipasi Kemacetan saat Libur Natal dan Tahun Baru

Untuk mengantisipasi kemacetan, pemerintah telah menyiapkan posko pemantauan di berbagai titik rawan.

Baca Selengkapnya
Menhub Petakan Lokasi 'Kritis' Selama Nataru 2024, Ini Daftarnya
Menhub Petakan Lokasi 'Kritis' Selama Nataru 2024, Ini Daftarnya

Menurut catatan Kemenhub, 107,63 juta orang diperkirakan akan bepergian pada libur Nataru 2024.

Baca Selengkapnya
Polisi Siapkan Rekayasa Lalu Lintas di Ragunan untuk Atasi Macet saat Libur Nataru
Polisi Siapkan Rekayasa Lalu Lintas di Ragunan untuk Atasi Macet saat Libur Nataru

Polisi menyiapkan pengaturan arus lalu lintas jika terjadi kemacetan akibat ramainya pengunjung Taman Margasatwa Ragunan

Baca Selengkapnya
H+2 Natal, Kendaraan yang Kembali Masuk Jakarta Meningkat
H+2 Natal, Kendaraan yang Kembali Masuk Jakarta Meningkat

"Total tercatat sebanyak 108.851 kendaraan atau meningkat 5,55 persen dibanding volume lalu lintas transaksi normal yaitu 103.123 kendaraan transaksi,"

Baca Selengkapnya
Kapolri Tiadakan Tilang Manual selama Libur Natal dan Tahun Baru 2024
Kapolri Tiadakan Tilang Manual selama Libur Natal dan Tahun Baru 2024

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo akan meniadakan tilang manual selama periode libur Natal dan Tahun Baru 2024.

Baca Selengkapnya
Tol Cipali Macet, Pengendara Sampai Gelar Tikar Istirahat di Bahu Jalan
Tol Cipali Macet, Pengendara Sampai Gelar Tikar Istirahat di Bahu Jalan

Kemacetan berlangsung selama berjam-jam. Banyak pengendara menggunakan bahu jalan untuk istirahat.

Baca Selengkapnya
Arus Lalu Lintas Padat, Tol Jakarta-Cikampek Berlakukan Contraflow Mulai dari Km 47 Hingga Km 65
Arus Lalu Lintas Padat, Tol Jakarta-Cikampek Berlakukan Contraflow Mulai dari Km 47 Hingga Km 65

Rekayasa lalu lintas contraflow (ubah arah jalur kendaraan dari satu arah jadi dua arah) diterapkan untuk mengurai peningkatan volume lalu lintas.

Baca Selengkapnya
Jasa Marga Catat 467.000 Kendaraan Pulang ke Jabodetabek Usai Liburan Natal 2024, Terbanyak dari Trans Jawa
Jasa Marga Catat 467.000 Kendaraan Pulang ke Jabodetabek Usai Liburan Natal 2024, Terbanyak dari Trans Jawa

Puncak arus balik diprediksi akan terjadi pada hari ini, Minggu (29/12).

Baca Selengkapnya