Orang Terkaya Asia Duduki Posisi 3 Daftar Pengusaha Paling Tajir Dunia
Merdeka.com - Gautam Adani menduduki posisi nomor tiga sebagai orang terkaya di dunia. Miliarder asal India ini menggeser Bernard Arnault yang kini berada di posisi bawahnya.
Menurut Bloomberg Billionaires Index, dengan kekayaan sebesar USD 137 miliar atau setara Rp 2 kuadriliun, Adani menjadi orang Asia pertama yang menembus tiga besar daftar orang terkaya di dunia.
Dilansir CNBC International, Rabu (31/8), miliarder Adani kini menjadi orang terkaya ketiga di dunia setelah pendiri Amazon Jeff Bezos di posisi kedua dengan kekayaan USD 153 miliar (Rp 2,2 kuadriliun) dan CEO Tesla Elon Musk di posisi teratas, dengan kekayaan senilai USD 251 miliar (Rp 3,7 kuadriliun).
-
Siapa orang terkaya di dunia? Dikenal sebagai salah satu pengusaha paling inovatif di dunia, Elon Musk telah meraih posisi pertama dalam daftar Orang Terkaya di Dunia versi majalah Forbes.
-
Siapa orang terkaya kedua di dunia? Sementara itu, Musk, merupakan orang terkaya kedua di dunia dengan kekayaan sebesar USD 195 miliar.
-
Negara mana yang memiliki miliarder terbanyak di dunia? Amerika Serikat - Total miliarder mencapai 735 orang, masih sama dibanding tahun 2022.
-
Siapa orang terkaya di Amerika Serikat? - Orang terkaya adalah Elon Musk dengan kekayaan USD180 miliar.
-
Siapa orang terkaya kedua di Indonesia? Selanjutnya, daftar orang terkaya kedua di Indonesia ditempati Low Tuck Kwong senilai USD25,2 miliar.
Tonggak sejarah itu terjadi hanya enam bulan setelah dia dinobatkan sebagai orang terkaya di Asia.
Adani telah menambahkan kekayaannya hingga USD 60,9 miliar (Rp 904,5 triliun) tahun ini, menjadikannya satu-satunya dari 10 miliarder yang tidak mengalami penurunan kekayaan bersih pada tahun 2022.
Adani telah menempuh perjalanan panjang dari putus kuliah di tahun keduanya di Universitas Gujarat untuk menjadi penyortir berlian.
Meski putus kuliah, Adani tetap bekerja keras hingga menjadi pendiri Adani Group, yang memiliki portofolio besar di berbagai industri, termasuk pelabuhan, batu bara, dan energi. Dia pertama kali menjadi miliarder pada 2008, 20 tahun setelah memulai perusahaan ekspor komoditasnya.
Pria berusia 60 tahun itu melewati Bill Gates dalam daftar miliarder terkaya pada Juli 2022 setelah Gates mengumumkan dia akan menyumbangkan kekayaannya sebesar USD 20 miliar kepada Bill & Melinda Gates Foundation.
Selain itu, dorongan nilai saham perusahaan seperti LVMH Arnault atau Microsoft dapat menggeser Adani ke tiga besar.
Daftar 10 Orang Terkaya
Inilah daftar 10 orang terkaya di dunia per 30 Agustus 2022 menurut Bloomberg Billionaires Index:
1. Elon Musk kekayaan USD 251 miliar.
2. Jeff Bezos, kekayaan USD 153 miliar.
3. Gautam Adani, kekayaan USD 137 miliar.
4. Bernard Arnault, kekayaan USD 136 miliar.
5. Bill Gates, kekayaan USD 117 miliar.
8. Warren Buffett, kekayaan USD 100 miliar.
9. Larry Page, kekayaan USD 93,3 miliar.
10. Sergey Brin, kekayaan USD 95,8 miliar.
11. Steve Ballmer, kekayaan USD 93,7 miliar.
12. Larry Ellison, kekayaan USD 93,3 miliar.
Reporter: Natasha Khairunisa AmaniSumber: Liputan6
(mdk/bim)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Dia menggeser posisi Mukesh Ambani, Ketua Reliance Industries yang punya harta USD97 miliar.
Baca SelengkapnyaTernyata, daftar orang kaya yang setiap tahun dirilis oleh Forbes, tidak hanya didominasi dari Eropa.
Baca SelengkapnyaElon Musk menjadi orang terkaya kedua di dunia dengan total kekayaan USD201,7 miliar atau setara dengan Rp3,1 kuadriliun.
Baca SelengkapnyaKekayaan Gautam Adani sempat turun drastis akibat skandal manipulasi pasar.
Baca SelengkapnyaSaat ini, setidaknya ada setengah lusin perusahaan yang telah mencapai valuasi triliun dolar.
Baca SelengkapnyaDari daftar yang tertera, Indonesia menempatkan satu wakil konglomerat paling kaya di Asia.
Baca SelengkapnyaBos Louis Vuitton Geser Posisi Elon Musk Jadi Orang Terkaya di Dunia, Punya Harta Rp3.274 Triliun
Baca SelengkapnyaPosisi orang terkaya di dunia bergerak dinamis dalam beberapa bulan terakhir.
Baca SelengkapnyaElon Musk masih bertahan di urutan teratas orang paling kaya di dunia.
Baca SelengkapnyaDaftar orang kaya disusun berdasarkan kepemilikan saham individu.
Baca SelengkapnyaBernard Arnault menjadi CEO produsen barang mewah terbesar di dunia LVMH yang menaungi sejumlah merek antara lain Louis Vuitton, Fendi, Christian Dior, Celine.
Baca Selengkapnya