Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pakai Atribut Merah Putih Ke Mal Saat HUT RI Bisa Dapat Diskon Menarik

Pakai Atribut Merah Putih Ke Mal Saat HUT RI Bisa Dapat Diskon Menarik aksi bendera merah putih. ©2012 Merdeka.com

Merdeka.com - Hari Belanja Diskon Indonesia (HBDI) 2019 yang digelar Himpunan Penyewa Pusat Perbelanjaan Indonesia (HIPPINDO) akan digelar pada 16-31 Agustus mendatang. Beragam diskon menarik akan ditawarkan dalam gelaran tersebut.

HBDI akan memberikan aneka promo istimewa bernuansa 74, seperti diskon hingga 74 persen, harga khusus untuk produk tertentu seharga Rp 74.000, promo bagi mereka yang berusia 74 tahun, dan masih banyak Iagi.

Namun, rupanya ada tawaran menarik lainnya yang akan diberikan dengan beberapa persyaratan khusus.

Orang lain juga bertanya?

Wakil Ketua Umum Apindo (Asosiasi Pengusaha Indonesia), Shinta W. Kamdani mengatakan tema HBDI tahun ini dilatarbelakangi semangat nasionalisme, semboyan bangsa Bhineka Tunggal lka, sekaligus upaya mewujudkan persatuan di antara keragaman di negeri ini.

"Untuk itu, pada HBDI 2019, para peritel akan memberikan promo tambahan konsumen yang menggunakan atribut merah putih pada 17 Agustus 2019. Atribut merah putih tersebut dapat berupa pakaian, aksesori yang dikenakan atau pun dibawa saat berbelanja," kata dia, di Gedung Kementerian Perdagangan, Jakarta, Kamis (25/7).

Meski demikian, diskon yang diberikan dari pemakaian atribut tersebut berbeda-beda dari masing-masing merchant. Shinta juga menambahkan, selain beragam promosi menarik di HBDI 2019, akan dilangsungkan forum diskusi Indonesian Brands Go Global.

"Hal ini merupakan salah satu bentuk dukungan terhadap program Aku Cinta Produk Indonesia yang digalakkan Kementerian Perdagangan sekaligus menunjang program Visit Wonderful Indonesia (VIWI) yang dijalankan Kementerian Pariwisata," ujarnya.

Pada gelaran tahun ini, HBDI mengangkat tema Merah Putih Fun Pesta Diskon Persatukan Bangsa. Rencananya kegiatan ini akan dibuka Presiden Republik Indonesia Joko Widodo pada 15 Agustus 2019 di Grand Sahid Jaya Hotel, Jakarta.

Pada acara pembukaan tersebut, akan diselenggarakan Parade Merek Lokal Indonesia 2019 yang akan menampilkan produk-produk dari berbagai merek Indonesia yang menjadi salah satu tulang punggung perekonomian dan pendapatan devisa negara.

(mdk/azz)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ritel-Ritel di Indonesia Gelar Diskon HBD, Begini Cara Dapetinnya
Ritel-Ritel di Indonesia Gelar Diskon HBD, Begini Cara Dapetinnya

Diskon ini serentak dilakukan di seluruh ritel Indonesia.

Baca Selengkapnya
FOTO: Bulan Kebangsaan, Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih Menghiasi Bundaran HI
FOTO: Bulan Kebangsaan, Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih Menghiasi Bundaran HI

Kegiatan ini bukan hanya mengenang kemerdekaan yang diproklamasikan di kota ini, tetapi juga untuk menumbuhkan semangat kebangsaan.

Baca Selengkapnya
Tahan Devisa Tak Kabur ke Luar Negeri, Pengusaha Ritel Inisiasi Gerakan Belanja di Indonesia Aja
Tahan Devisa Tak Kabur ke Luar Negeri, Pengusaha Ritel Inisiasi Gerakan Belanja di Indonesia Aja

Gerakan ini diharapkan bisa meningkatkan pendapatan domestik dan menjaga agar devisa tetap berada di dalam negeri.

Baca Selengkapnya
Gerakan Nasional Penyerahan 10 Juta Bendera Merah Putih, Wujud Pancasila In Action
Gerakan Nasional Penyerahan 10 Juta Bendera Merah Putih, Wujud Pancasila In Action

Waka BPIP menjelaskan bahwa gerakan nasional pembagian 10 juta bendera merah putih akan mewujudkan 4 hal utama.

Baca Selengkapnya
Wakil Ketua BKSAP Ajak Delegasi Peserta IPPP Kunjungi Sarinah
Wakil Ketua BKSAP Ajak Delegasi Peserta IPPP Kunjungi Sarinah

Dalam kunjungan itu, dia menunjukkan batik sebagai warisan budaya dunia dari Indonesia dan justru banyak pihak memakainya, baik tokoh nasional maupun dunia.

Baca Selengkapnya
FOTO: Petugas di SPBU Ini Tampil Beda Melayani Pelanggan di Hari Batik Nasional
FOTO: Petugas di SPBU Ini Tampil Beda Melayani Pelanggan di Hari Batik Nasional

SPBU MT Haryono di Jakarta tampil beda di Hari Batik Nasional.

Baca Selengkapnya
Masyarakat Mencoblos saat Pemilu Bakal Dapat Diskon Belanja, Tinggal Tunjukkan Kelingking Usai Dicelup Tinta
Masyarakat Mencoblos saat Pemilu Bakal Dapat Diskon Belanja, Tinggal Tunjukkan Kelingking Usai Dicelup Tinta

Ini merupakan pesta diskon spesial untuk masyarakat yang menggunakan hak pilihnya pada Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya
FOTO: Jelang HUT ke-79 Kemerdekaan RI, Aksi Paskibra Kibarkan Merah Putih Hiasi Monumen Selamat Datang
FOTO: Jelang HUT ke-79 Kemerdekaan RI, Aksi Paskibra Kibarkan Merah Putih Hiasi Monumen Selamat Datang

Pengibaran bendera tersebut dilakukan selama Agustus sebagai bagian dari program Bulan Kebangsaan.

Baca Selengkapnya
Pesan Damai di Hari Waisak: Perkuat Persaudaraan untuk Hindari Gesekan Antar-Umat
Pesan Damai di Hari Waisak: Perkuat Persaudaraan untuk Hindari Gesekan Antar-Umat

Penting membangun komunikasi lintas agama untuk mengurangi ketegangan dan meningkatkan pemahaman antarumat beragama.

Baca Selengkapnya
APPBI Tutup Indonesia Shopping Festival 2024,  Dimeriahkan Undian Hadiah Big Shop Big Win
APPBI Tutup Indonesia Shopping Festival 2024, Dimeriahkan Undian Hadiah Big Shop Big Win

Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) berhasil gelar program Indonesia Shopping Festival 2024 dari 8 hingga 19 Agustus 2024.

Baca Selengkapnya
Ma’ruf Amin Bangga Upacara HUT ke-79 RI Digelar di IKN dan Jakarta: Menurut Saya Ini Bersejarah
Ma’ruf Amin Bangga Upacara HUT ke-79 RI Digelar di IKN dan Jakarta: Menurut Saya Ini Bersejarah

Ma’ruf Amin menilai, momentum istimewa ini dapat dimaknai sebagai wujud komitmen pemerintah dalam upaya pemerataan pembangunan di seluruh wilayah tanah air.

Baca Selengkapnya
Contoh Kata Sambutan Ketua Panitia 17 Agustus, Singkat dan Penuh Semangat Kemerdekaan
Contoh Kata Sambutan Ketua Panitia 17 Agustus, Singkat dan Penuh Semangat Kemerdekaan

Kata sambutan ini berisi tentang semangat kemerdekaan yang inspiratif dan penuh makna mendalam.

Baca Selengkapnya