Pelaku Usaha Diimbau Adaptasi Perubahan Agar Bertahan di Tengah Pandemi
Merdeka.com - Ekonom Raden Pardede mengatakan kunci keberhasilan pelaku usaha bisa bertahan di masa pandemi covid-19 yakni harus mampu beradaptasi terhadap perubahan, dan memanfaatkan peluang.
"Kita harus melihat ini peluang yang besar sekali asal kita mau berubah dan mengadopsi perubahan, dan ini menjadi kunci keberhasilan dari dunia usaha kita terutama pelaku usaha yang kecil-kecil ini ke depan," kata Raden dalam Indonesia Knowledge Forum (IKF) X – 2021, Kamis (7/10).
Dia menegaskan, jika pelaku usaha ingin bertahan dan selamat menghadapi pandemi yaitu harus berani mencoba hal baru, beradaptasi terhadap perubahan dan melakukan penyesuaian meskipun sulit.
-
Bagaimana UMKM bisa bertahan di masa pandemi? Lewat jalur digital itu, IniTempe bertahan, bisa bertahan selama pandemi. Omzet bulanan Benny bahkan bisa mencapai puluhan juta dari dunia digital itu.
-
Apa dampak pandemi Covid-19? Pandemi Covid-19 mengubah tatanan kesehatan dan ekonomi di Indonesia dan dunia. Penanganan khusus untuk menjaga keseimbangan dampak kesehatan akibat Covid-19 serta memulihkan ekonomi harus dijalankan.
-
Bagaimana cara startup di Indonesia bertahan? Banyak perusahaan yang melakukan penghematan biaya untuk bertahan di tengah ketidakpastian ekonomi global.
-
Bagaimana penanganan Covid-19 di Indonesia? Jokowi memilih menggunakan strategi gas dan rem sejak awal untuk menangani pandemi Covid-19. Gas dan rem yang dimaksudkan Jokowi diimplementasikan dalam tiga strategi yakni penanganan kedaruratan kesehatan, jaring pengaman sosial, dan pemulihan ekonomi. Inilah yang kemudian menjadi ujung tombak dalam penanganan Covid-19 di Indonesia.
-
Bagaimana LPDUK berbenah setelah pandemi? Sesuai arahan Menpora Dito Ariotedjo, LPDUK mencoba melakukan transformasi dengan menjadi lembaga yang lebih progresif dan mendukung ekosistem Industri Olahraga sebagai bagian dari DBON.
-
Apa kunci utama bisnis? Produk dan layanan adalah kunci utama dalam bisnis yang kita jalani.
"Karena jika kita tidak mengikuti perubahan itu maka kita akan ditenggelamkan oleh perubahan. Pilihannya memang tidak mudah, tapi memang ini pilihan yang harus kita ambil agar kita bisa selamat dan bertahan," ujarnya.
Menurutnya, jika pelaku usaha tidak berubah maka resikonya akan jauh lebih tinggi, dan potensi secara probabilitas kemungkinan kita tidak berhasil apabila tidak melakukan perubahan. "Kalau kita melakukan perubahan maka peluang itu jauh lebih tinggi daripada kita tidak melakukan perubahan," imbuhnya.
Di masa pandemi ini, peluang sangat terbuka lebar bagi produsen atau pelaku usaha yang ingin mencoba untuk memperluas pemasaran secara online melalui platform digital.
"Kalau kita bisa onboarding dan masuk ke banyak akses maka peluangnya banyak, karena dari nol ke 1 itu tidak terhingga. Ini jauh lebih besar dampaknya kepada kita dibandingkan dengan yang sudah mulai dari 10 ke 11 itu naiknya hanya 10 persen," pungkasnya.
Reporter: Tira Santia
Sumber: Liputan6.com
(mdk/azz)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Di era saat ini, banyak pilihan investasi mulai dari saham hingga obligasi, yang memungkinkan pelaku bisnis untuk mengelola risiko dengan lebih baik.
Baca SelengkapnyaMeski begitu, banyak startup yang mampu bertahan karena memiliki produk yang dibutuhkan masyarakat.
Baca SelengkapnyaSemua wirausahawa akan menghadapi ketidakpastian di berbagai titik dalam perjalanan mereka.
Baca SelengkapnyaMenghadapi krisis butuh kepiawaian startup untuk beradaptasi dalam situasi yang tak mudah.
Baca SelengkapnyaSekjen Partai Golkar ini menambahkan kondisi ekonomi global yang tidak menentu.
Baca SelengkapnyaDinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) terus mendorong para pelaku usaha untuk menguasai keterampilan digital
Baca SelengkapnyaPertama yaitu Performance, seberapa pemimpin mampu membawa performa bisnis terbaik.
Baca SelengkapnyaKetahanan karier memberi Anda kekuatan untuk beradaptasi dengan kesulitan dan terus maju dalam menghadapi kesulitan.
Baca SelengkapnyaHal ini mendorong perusahaan untuk mencari berbagai strategi untuk mengamankan pasar dan posisinya.
Baca SelengkapnyaLima tahun telah berlalu sejak dunia diserang virus corona Covid-19 yang mematikan. Simak sederet potret dramatisnya!
Baca SelengkapnyaPentingnya menumbuhkan jiwa kewirausahaan sejak dini, termasuk di kalangan pelajar.
Baca SelengkapnyaWamen UMKM Helvi Moraza mengatakan, peningkatan rasio kewirausahaan juga memiliki peran besar dalam mewujudkan Visi Indonesia Emas 2045.
Baca Selengkapnya