Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pemerintah janji bantu bangun instalasi air bersih daerah

Pemerintah janji bantu bangun instalasi air bersih daerah air bersih. ©2012 Merdeka.com/dwi narwoko

Merdeka.com - Pemerintah berjanji membantu masyarakat daerah dari krisis air bersih dengan membangun instalasi pipa air. Selama ini, jaringan distribusi air kerap terhambat karena keterbatasan dana pembangunan pemerintah daerah.

"Memang saya juga mendengarkan oleh direktur air minum, pipa banyak yang belum dipasangkan karena Pemda tidak punya dana untuk membeli pipa, dan memasang instalasi. Penduduk kritis butuh air, kita akan tetap membantu. Kita bangun instalasi penjernihannya kita bantu," ujar Menteri Pekerjaan Umum (PU), Djoko Kirmanto, saat ditemui di Kantornya, Jakarta, Senin (24/2).

Dia mengaku pengerjaan pembangunan jaringan distribusi air di setiap daerah merupakan tugas Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM). Namun kembali, keterbatasan kemampuan PDAM juga menjadi hambatan.

"Dulu janjinya dibangunnya sampe PDAM. Jadi karena ada PDAM yang tidak mampu makanya kita akan bantu membangun jaringan distribusi," jelasnya.

Sebelumnya, buruknya kondisi air minum dan sanitasi membuat Indonesia mengalami kerugian ekonomi mencapai Rp 56 triliun tiap tahunnya. Buruknya kondisi ini juga membuat pembangunan Indonesia tertinggal jauh dengan Vietnam dan Myanmar.

Menteri Koordinator Kesejahteraan Rakyat Agung Laksono menyadari, bahkan setelah 68 tahun Indonesia merdeka, masyarakatnya belum terpenuhi hak untuk mendapatkan air minum dan sanitasi yang laik.

"Dampak langsung dari buruknya sanitasi dan air minum adalah keadaan kesehatan masyarakat. Ada sebanyak 1,4 juta anak menderita diare setiap tahunnya," ujarnya saat acara 'Pembukaan Konferensi Sanitasi dan Air Minum Nasional' di Gedung Balai Kartini, Jakarta.

Kondisi ini juga menimbulkan kerugian sebesar Rp 1,4 triliun di sektor pariwisata dan sebesar Rp 29 triliun di sektor kesehatan. Untuk itu, pemerintah berupaya untuk meningkatkan perencanaan pembangunan sanitasi dan air minum dari pembentukan Pokja AMPL di 33 provinsi dan di lebih dari 340 kabupaten/kota.

"Hingga saat ini tersusun SSK (Sanitasi Kabupaten/Kota) di 225 induk kabupaten/kota dan sistem penyediaan air minum di 212 kabupaten/kota," ungkapnya.

(mdk/bim)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jokowi Sindir Pemda: Jangan Semua Pemerintah Pusat, Bapak-Ibu Kerjain yang Mana?
Jokowi Sindir Pemda: Jangan Semua Pemerintah Pusat, Bapak-Ibu Kerjain yang Mana?

Jokowi meminta agar Pemda melakukan pengembangan dari proyek yang diselesaikan pemerintah pusat.

Baca Selengkapnya
Puan Maharani Dorong Pemerintah Kolaboratif Bangun Fasilitas Air Bersih untuk Masyarakat Daerah
Puan Maharani Dorong Pemerintah Kolaboratif Bangun Fasilitas Air Bersih untuk Masyarakat Daerah

Pemerintah harus siapkan langkah panjang dengan membangun sarana penyimpanan air dan sumur.

Baca Selengkapnya
Kementerian PUPR Bocorkan Indikator Pengelolaan Air Agar Pemda Bisa Dapat Insentif Rp10 Miliar
Kementerian PUPR Bocorkan Indikator Pengelolaan Air Agar Pemda Bisa Dapat Insentif Rp10 Miliar

Pemerintah pusat berencana memberikan insentif sebesar Rp10 miliar kepada pemerintah daerah yang bisa mengelola air dengan baik.

Baca Selengkapnya
Atasi Krisis Air Bersih di Jakarta, Pramono & Ridwan Kamil Bicara Program, Pongrekun Singung Korupsi
Atasi Krisis Air Bersih di Jakarta, Pramono & Ridwan Kamil Bicara Program, Pongrekun Singung Korupsi

Salah satu masalah yang dirasakan warga Jakarta adalah sulitnya mendapatkan air bersih. Apalagi untuk mereka yang tinggal di kawasan pesisir dan pemukiman kumuh

Baca Selengkapnya
Kementan Kini Dibolehkan Bangun Jaringan Irigasi
Kementan Kini Dibolehkan Bangun Jaringan Irigasi

Langkah ini dilakukan untuk mengatasi masalah produksi pertanian yang terhambat akibat minimnya akses jaringan irigasi.

Baca Selengkapnya
Ketua DPR Minta Pemerintah Segera Bantu Warga Daerah yang Alami Krisis Air Bersih
Ketua DPR Minta Pemerintah Segera Bantu Warga Daerah yang Alami Krisis Air Bersih

Krisis air bersih melanda sejumlah daerah di Indonesia akibat dampak musim kemarau berkepanjangan.

Baca Selengkapnya
BPBD Banyuwangi Kirim Air Bersih Ke Wilayah Kekurangan Air
BPBD Banyuwangi Kirim Air Bersih Ke Wilayah Kekurangan Air

Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani telah memerintahkan semua dinas untuk membuat langkah antisipatif terkait dampak El Nino

Baca Selengkapnya
Strategi Ganjar Mempercepat Pengentasan Kemiskinan Ekstrem Lewat Air Bersih Gratis
Strategi Ganjar Mempercepat Pengentasan Kemiskinan Ekstrem Lewat Air Bersih Gratis

Ganjar menyebut SPAM Desa Gendoang mampu mengaliri air bersih tak kurang dari 200 rumah yang selama ini mengandalkan air sungai untuk keperluan mandi dan cuci.

Baca Selengkapnya
Tiru Insentif Fiskal, Mendagri Usul Hibah Rp10 Miliar untuk Daerah Berhasil Kelola Air
Tiru Insentif Fiskal, Mendagri Usul Hibah Rp10 Miliar untuk Daerah Berhasil Kelola Air

Usulan itu untuk menjadi stimulus bagi pemerintah daerah untuk meningkatkan tata kelola air.

Baca Selengkapnya
Puan Minta Pemerintah Selesaikan Krisis Air Bersih yang Masih Melanda di Sejumlah Daerah
Puan Minta Pemerintah Selesaikan Krisis Air Bersih yang Masih Melanda di Sejumlah Daerah

Ketua DPR RI Puan Maharani meminta Pemerintah untuk mengambil langkah konkret dalam penyelesaian krisis air bersih.

Baca Selengkapnya
Ini Terobosan dan Solusi Pramono Anung Atasi Krisis Air Bersih di Jakarta
Ini Terobosan dan Solusi Pramono Anung Atasi Krisis Air Bersih di Jakarta

Pramono Anung berjanji mengatasi persoalan air bersih di Jakarta. Dia menyiapkan terobosan terkait masalah air bersih.

Baca Selengkapnya
Aturan Baru, Masyarakat Pakai Air Tanah Wajib Izin ke Pemerintah
Aturan Baru, Masyarakat Pakai Air Tanah Wajib Izin ke Pemerintah

Begini cara mengajukan izin menggunakan air tanah ke pemerintah.

Baca Selengkapnya