Pemerintah Jokowi incar devisa Rp 275 triliun dari sektor pariwisata
Merdeka.com - Pemerintah Jokowi-JK menargetkan kunjungan wisatawan mancanegara ke Indonesia bisa mencapai 20 juta kunjungan pada 2019 mendatang. Bahkan, pada tahun 2020 sektor pariwisata ditarget bisa menjadi penyumbang devisa terbesar Tanah Air, yakni sebesar Rp 275 triliun, dibandingkan dengan sektor lainnya.
Kepala Bidang Strategi Pemasaran Pariwisata Eropa dan Timur Tengah Kementerian Pariwisata, Dwi Ratih Siswarini mengatakan, hingga tahun 2014, jumlah wisatawan mancanegara di Indonesia hanya mencapai 9,4 juta kunjungan. Angka ini masih kalah jauh dengan Malaysia yang mencapai 27,4 juta kunjungan, Singapura 15,1 juta, dan Thailand 24,8 juta.
"Maka kita akan meningkatkan kontribusi sektor pariwisata terhadap produk domestik bruto (PDB) nasional sebesar 9,3 persen atau Rp 946,9 miliar di 2014, menjadi 15 persen. Devisa pada tahun 2014 sebesar Rp 133,9 triliun menjadi Rp 275 triliun," kata Ratih di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Sabtu (7/5).
-
Bagaimana Banyuwangi mempromosikan pariwisatanya? Termasuk meninjau bagaimana pengelolaan pariwisata yang dilakukan oleh daerah.
-
Bagaimana Dita Karang mempromosikan pariwisata Indonesia? Dita Karang dan Anushka Sen mengundang Dubes Sulis untuk vlog bersama dalam rangka mempromosikan penguatan kerjasama pariwisata dan ekonomi kreatif dari Indonesia bertema Wonderful Indonesia ke Korea Selatan bertema Ride The Korean Wave.
-
Apa daya tarik utama kota wisata di Indonesia? Indonesia dengan keanekaragaman budaya, alam, dan sejarahnya, menawarkan keindahan wisata yang memukau bagi para pengunjung.
-
Bagaimana TOTK mempromosikan pariwisata? Selain sebagai sarana olahraga, TOTK ini juga mengusung konsep perlombaan lari yang menjadi Sport Tourism. Hal ini bertujuan untuk mempromosikan pariwisata Danau Toba ke penjuru nusantara hingga mancanegara.
-
Bagaimana Biro Pariwisata Kobe meningkatkan kunjungan wisatawan Indonesia? Untuk meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan Indonesia ke Kobe, Biro Pariwisata Kobe bersama JCB melakukan promosi pariwisata di Indonesia.
-
Siapa yang mempromosikan pariwisata Indonesia di Korea Selatan? Duta Besar RI di Seoul, Gandi Sulistiyanto telah melakukan diskusi dengan Dita Karang, WNI personil K-Pop Band Secret Number, dan Anushka Sen, aktris ternama India dalam rangka mempromosikan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif Indonesia.
Dengan begitu, pemerintah terus berupaya untuk meningkatkan daya saing pariwisata Indonesia. Mengingat pada tahun 2015, indeks daya saing pariwisata tanah air menduduki peringkat ke-50 dari 141 negara berdasarkan World Economic Forum (WEF).
"Oleh karena itu, kami masih terus mendorong promosi pariwisata kita dengan branding Wonderful Indonesia. Karena dengan adanya branding itu posisi kita berada di peringkat 47 mengalahkan Thailand dan Malaysia," imbuhnya.
Ketua Pokja Diplomasi Ekonomi Kementerian Luar Negeri Nur Syahrir Rahardjo menambahkan, pemerintah pusat akan membantu pemerintah daerah untuk mengembangkan pariwisata di daerahnya masing-masing. Tentunya hal ini untuk meningkatkan sektor pariwisata dalam negeri.
"Untuk kabupaten kota yang ingin mempromosikan tempat-tempat wisata di daerahnya masing-masing bisa langsung mengirimkan brosurnya ke Kementerian Pariwisata dan Kementerian Luar Negeri," Jelas Syahrir di tempat yang sama.
(mdk/idr)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Dana tersebut nantinya akan dialokasikan pada rancangan anggaran pendapatan belanja negara (RAPBN) 2025.
Baca SelengkapnyaDongkrak Pariwisata, Jokowi Minta Menteri Sandiaga Dirikan Indonesia tourism fund
Baca SelengkapnyaPrabowo juga kerap menggembar-gemborkan komitmen kerasnya terhadap pariwisata nasional di hadapan publik internasional.
Baca SelengkapnyaDengan adanya 5 destinasi wisata tersebut, baik wisatawan domestik maupun mancanegara tidak lagi terfokus ke Bali sebagai tempat berlibur.
Baca SelengkapnyaTak seperti negara lain, kata Jokowi, Buthan tidak membuka negaranya untuk menerima turis sebanyak-banyaknya.
Baca SelengkapnyaRakornas DPSP Borobudur, Pemerintah akan Tarik 2 Juta Turis dan Dapat Pendapatan 2 Miliar Dolar
Baca SelengkapnyaInfrastruktur menjadi kunci dari penopang aktivitas ekonomi.
Baca SelengkapnyaQuality tourism akan mengubah norma, standar, serta menjalankan praktik-praktik sesuai norma dan standar baru.
Baca SelengkapnyaPemerintah tengah membahas aturan mengenai pembentukan dana khusus pariwisata atau tourism fund.
Baca SelengkapnyaITF bukan hanya untuk mendatangkan konser-konser nasional maupun internasional saja, tetapi juga dapat digunakan untuk kegiatan pertemuan dan lainnya.
Baca SelengkapnyaRata-rata pengeluaran turis asing saat liburan di Indonesia sebanyak Rp23 juta per orang untuk sekali kunjungan.
Baca SelengkapnyaJokowi meyakini, bila promosinya sudah bagus maka berapapun akomodasi ke Maros turis akan sanggup membayar.
Baca Selengkapnya