Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pemerintah larang mobil nasional pedesaan dipakai di kota

Pemerintah larang mobil nasional pedesaan dipakai di kota Ilustrasi Mobil Nasional. ©2015 Merdeka.com

Merdeka.com - Dirjen Industri Kecil dan Menengah Kementerian Perindustrian, Gati Wibawaningsih, mengatakan saat ini pemerintah tengah menyelesaikan prototipe mobil pedesaan yang rencananya akan diperkenalkan Agustus mendatang. Gati mengatakan prototipe mobil akan dibuat sebanyak 34 buah dan segera didistribusikan ke seluruh provinsi di Indonesia .

"Kita rencanakan membuat 34 prototipe, nanti akan didistribusikan ke seluruh provinsi. Jadi nanti satu provinsi memperoleh satu prototipe untuk diuji coba. Rencananya kita selesaikan agustus, kalau tidak bisa 34 prototipe minimal satu dulu," ujar Gati di Kementerian Perindustrian, Jakarta, Jumat (3/2).

Gati menjelaskan mobil pedesaan tersebut, hanya akan digunakan di pedesaan. Sebab, target pasar mobil tersebut hanya diperuntukkan bagi masyarakat di pedesaan yang berfungsi membantu petani dalam bekerja.

"Ini merupakan mobil modifikasi, untuk membantu petani mengangkut alsintan (alat pertanian) dan barang barang pertanian lainnya. Tidak boleh digunakan di perkotaan," ujarnya.

Mobil ini didesain dengan kecepatan 60 km/jam. Dengan harga antara Rp 60 juta sampai Rp 70 juta. "Karena kecepatannya hanya 60 km/jam maka hanya diperbolehkan digunakan di pedesaan tidak untuk dibawa ke jalan besar," ungkap Gati.

Gati menambahkan, pemerintah membuka kesempatan bagi perusahaan otomotif yang dapat memproduksi mobil pedesaan tersebut secara massal. Dengan syarat dapat mengikuti prototipe yang telah dirancang oleh pemerintah.

"Untuk produksi massal kita buka kesempatan kerja sama dengan siapapun, tapi dengan syarat dapat mengikuti ketentuan prototipe yang telah dirancang pemerintah," ujarnya.

(mdk/bim)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Siap-Siap, Taksi Terbang dan Bus Terapung Bakal Masuk Indonesia
Siap-Siap, Taksi Terbang dan Bus Terapung Bakal Masuk Indonesia

Sebelum dua kendaraan canggih tersebut masuk ke Indonesia, Chery Motor mesti bersabar karena pemerintah perlu melakukan kajian mendalam.

Baca Selengkapnya
Ini Syarat Harus Dilakukan Pemerintah Jika Ingin Naikkan Pajak Sepeda Motor BBM
Ini Syarat Harus Dilakukan Pemerintah Jika Ingin Naikkan Pajak Sepeda Motor BBM

Sangat disayangkan jika dukungan tersebut jadi dalih untuk memaksa masyarakat untuk beralih ke kendaraan listrik.

Baca Selengkapnya
Daftar Kendaraan Roda Dua dan Roda Empat yang Dilarang Menggunakan Pertalite per 25 Agustus 2024
Daftar Kendaraan Roda Dua dan Roda Empat yang Dilarang Menggunakan Pertalite per 25 Agustus 2024

Pemerintah akan melarang penggunaan Pertalite untuk mobil di atas 1.400cc dan motor mulai dari 250cc.

Baca Selengkapnya
FOTO: DKI Jakarta Terapkan Pembatasan Kendaraan Motor dan Mobil, Ini Batas Usia Maksimal yang Boleh Masuk Ibu Kota
FOTO: DKI Jakarta Terapkan Pembatasan Kendaraan Motor dan Mobil, Ini Batas Usia Maksimal yang Boleh Masuk Ibu Kota

Anggota Komisi B DPRD DKI mendukung pembatasan kepemilikan dan usia kendaraan bermotor sehingga kemacetan dan polusi udara di Jakarta dapat diatasi.

Baca Selengkapnya
Konsumen BBM Subsidi Bakal Dibatas, Ini Cara dan Syarat untuk Dapatkan QR Code Pertalite
Konsumen BBM Subsidi Bakal Dibatas, Ini Cara dan Syarat untuk Dapatkan QR Code Pertalite

Mekanisme tersebut bisa digunakan oleh masyarakat pengguna kendaraan roda empat (mobil).

Baca Selengkapnya
Tahun 2025 Mobil Tua Dilarang Masuk Jakarta
Tahun 2025 Mobil Tua Dilarang Masuk Jakarta

Usia kendaraan di Jakarta akan dibatasi di tahun 2025. Yuk simak!

Baca Selengkapnya
Jokowi: Kota Kecil pun Sekarang Sudah Macet
Jokowi: Kota Kecil pun Sekarang Sudah Macet

Presiden Jokowi mengakui kemacetan lalu lintas kini merata di semua kota

Baca Selengkapnya
Nasib Pembatasan Pembelian Pertalite di Tangan Sri Mulyani dan Erick Thohir
Nasib Pembatasan Pembelian Pertalite di Tangan Sri Mulyani dan Erick Thohir

Arifin mengatakan, Kementerian ESDM sudah siap untuk melaksanakan kebijakan tersebut tahun ini.

Baca Selengkapnya
Banyak Kendaraan Dinas Masih Pakai BBM Bersubsidi
Banyak Kendaraan Dinas Masih Pakai BBM Bersubsidi

Uji emisi dilakukan untuk mendukung upaya menekan polusi udara.

Baca Selengkapnya
Aturan Pembatasan Kendaraan di Jakarta Rampung Akhir Tahun, Ada Pembatasan Usia dan Jumlah Kendaraan
Aturan Pembatasan Kendaraan di Jakarta Rampung Akhir Tahun, Ada Pembatasan Usia dan Jumlah Kendaraan

Zulkifli menjabarkan dampak kerugian yang timbul akibat kemacetan yang ada di Jakarta tembus Rp100 triliun per tahun.

Baca Selengkapnya
Aturan Operasional Mobil Tua di Jakarta Dinilai Berpotensi Jadi Polemik
Aturan Operasional Mobil Tua di Jakarta Dinilai Berpotensi Jadi Polemik

Presiden Jokowi mengesahkan UU Nmoor 2 Tahun 2024 tentang Daerah Khusus Jakarta pada 25 April 2024 lalu.

Baca Selengkapnya
Mobil Dinas di Ibu Kota Nusantara Hanya untuk Presiden dan Wapres serta Menteri, Selebihnya Naik Sepeda dan Jalan Kaki
Mobil Dinas di Ibu Kota Nusantara Hanya untuk Presiden dan Wapres serta Menteri, Selebihnya Naik Sepeda dan Jalan Kaki

Nantinya untuk kebutuhan menggunakan mobil di IKN pun jadi tidak ada atau sangat minim sekali.

Baca Selengkapnya