Pemerintah siapkan uang pengganti tanah warga KEK Mandalika
Merdeka.com - Pemerintah saat ini tengah melakukan negosiasi dengan warga Mandalika, Nusa Tenggara Barat, atas pembebasan lahan untuk pengembangan pariwisata di kawasan tersebut. Sebab, saat ini pemerintah belum mencapai kesepakatan perihal sengketa lahan seluas 109 hektar di kawasan tersebut.
Menteri Koordinator Kemaritiman, Luhut Binsar Panjaitan mengatakan, pihaknya akan mencari kesepakatan melalui uang pengganti. Diakuinya, saat ini pihaknya telah melakukan koordinasi dengan pemerintah daerah (Pemda) perihal uang tersebut.
"Mandalika tinggal masalah kita memberikan uang kerohiman untuk tanah 109 hektar yang belum diselesaikan. Karena kalau dari legal standingnya sebenarnya tidak ada alasan. Perintah presiden juga seperti itu. Tapi sekarang sedang kita hitung (nominal) yang pantas," ujarnya di Kementerian Koordinator Kemaritiman, Jakarta, Kamis (27/10).
-
Bagaimana cara PT MDA menyelesaikan masalah lahan warga Latimojong? Diana menegaskan PT MDA tidak pernah melakukan tindakan paksa.'Semua proses yang dijalankan oleh perusahaan telah sesuai dengan ketentuan hukum, termasuk upaya mediasi dengan melibatkan pemerintah desa dan pemerintah kabupaten setempat serta berkoordinasi secara intens dengan Satgas Percepatan Investasi kepada para penggarap lahan negara yang masuk lahan konsesi MDA,' tuturnya.
-
Kenapa Mentan minta tambahan lahan tanam di Kalimantan Selatan? “Saya butuh 500 ribu hektar tambahan untuk perkuat stok beras nasional yang diperkirakan menghasilkan gabah 3 juta ton dan beras 1,5 juta ton. Ini adalah perintah Bapak Presiden. Dan di Kalimantan Selatan kita minta 100 ribu hektar. Dan saya minta ada 3.000 hektar di Barito Kuala,“ tambahnya.
-
Gimana Kementan bantu daerah beli Alsintan? “Salah satunya dengan menggunakan Kredit Usaha Rakyat (KUR) sebagai paket utama biaya modal bersama. Kita punya program KUR kepada gubernur 100 miliar dan bupati/walikota 50 miliar untuk brigade alsintan. Taksi alsintan ini paketnya 2 miliar, didalamnya ada traktor, kultivator dll. Semua daerah boleh pilihan yang mana buat alsintan yang cocok di lahan masing-masing,“ ujar SYL
-
Bagaimana Mentan ingin mengembalikan lahan pertanian yang terkena banjir? Mentan mengatakan, pertanian adalah jantung masa depan bangsa yang perlu mendapat perhatian bersama baik di tingkat pusat maupun daerah. Dia ingin, sejumlah lokasi yang terdampak bencana dapat kemabli pulih dan berproduksi seperti sedia kala.
-
Kenapa Kementan ingin membangun Merauke sebagai lumbung pangan? Pengiriman sejumlah Alsintan tersebut ditunjukan untuk meningkatkan produksi dan perluasan areal tanam (PAT) sehingga pengembangan Merauke sebagai lumbung pangan khususnya padi berjalan maksimal.
-
Dimana lokasi KEK Likupang? Usaha ini sendiri pertama kali dirintis oleh Dolvi sejak desanya menjadi bagian dari Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Likupang, Minahasa Utara, Sulawesi Utara, di era pemerintahan Presiden Joko Widodo.
Dikatakan Menko Luhut, pemberian uang pengganti merupakan strategi terakhir. "Percayalah, pemerintah tidak akan mencederai rakyatnya. Mandalika dibuat untuk kesejahteraan rakyat setempat," tuturnya.
Mantan Menteri Koordinator Politik Hukum dan HAM tersebut meminta agar masyarakat Mandalika dapat membantu pemerintah agar tidak mempersulit pengembangan wilayah tersebut. Sebab, saat wilayah Mandalika berkembang, masyarakat sekitar juga dapat peningkatan kesejahteraan.
"Dampaknya untuk semua sektor akan berkembang. Seperti pertanian, handcraft, industri, dan perekonomian rakyat seperti dengan membuka warung makan, listrik, air dan masih banyak lagi," tandasnya.
Sekedar informasi, Kabupaten Mandalika merupakan wilayah yang dinobatkan sebagai Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) dalam sektor pariwisata. Wilayah Mandalika dinilai memiliki potensi investasi sebesar Rp 30 triliun.
(mdk/bim)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Pemerintah masih bersengketa dengan warga yang ingin menetap dan enggan meninggalkan wilayah IKN.
Baca SelengkapnyaPemerintah Siapkan Ganti Rugi Plus untuk 2.068 Hektare Lahan Warga Terdampak di Ibu Kota Nusantara, Skema Ditawarkan Seperit Ini
Baca SelengkapnyaPlt Kepala Badan Otorita IKN, Basuki Hadimuljono blak-blakan, soal konflik lahan IKN dengan warga lokal
Baca SelengkapnyaAnggaran sebesar Rp90 miliar tersebut dialokasikan untuk ganti rugi lahan proyek Tol IKN 6A, Tol 6B, dan kawasan pengendalian banjir Sungai Sepaku.
Baca SelengkapnyaMasyarakat yang terdampak pembangunan IKN dapat memilih untuk mendapatkan uang ganti rugi atau direlokasi.
Baca SelengkapnyaMoeldoko menyadari ada komunikasi yang tak tepat dalam proses relokasi ini. Sehingga memancing emosi warga.
Baca SelengkapnyaMahfud mengatakan warga Rempang sudah sepakat untuk direlokasi sebelum peristiwa bentrokan
Baca SelengkapnyaAdapun ADP merupakan tanah di wilayah IKN yang tak terkait dengan pemerintah.
Baca SelengkapnyaJokowi dan para menteri langsung mengunjungi IKN guna menyelesaikan masalah lahan
Baca SelengkapnyaMisrad menuturkan, pada pengalaman sebelumnya, Kemenag sudah sukses melakukan pencairan santunan ganti untung terhadap warga terdampak lahan pembangunan UIII.
Baca SelengkapnyaPihak ahli waris tetap akan menutup sekolah hingga Pemkot Makassar mengganti rugi lahan tersebut
Baca SelengkapnyaAHY menyinggung perlunya penanganan dampak sosial yang komprehensif bagi warga yang terdampak pembangunan IKN.
Baca Selengkapnya