Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pemerintah tak punya pilihan selain alihkan penerbangan ke Halim

Pemerintah tak punya pilihan selain alihkan penerbangan ke Halim Bandara Halim Perdana Kusuma . ©photobucket.com

Merdeka.com - Mulai Januari 2014, aktivitas di Bandara Halim Perdanakusuma diyakini bakal lebih ramai dibanding saat ini. Sebab, sebagian penerbangan komersil yang semula di Bandara Soekarno-Hatta, akan dipindah ke Bandara Halim.

Setidaknya, dalam sehari ada 60-80 penerbangan dari Bandara Soekarno-Hatta yang nantinya hijrah ke Bandara Halim. Keputusan ini diambil dengan satu alasan dan pertimbangan, Bandara Soekarno Hatta sudah sangat padat dan terlalu sibuk. Saking sibuknya, bandara ini didaulat menjadi bandara tersibuk nomor 9 di dunia.

Dari tahun ke tahun, jumlah penerbangan yang dilayani Bandara Soekarno Hatta terus meningkat. Pada 2009, bandara ini mencatat jumlah 212.000 penerbangan. Jumlah ini melonjak tajam menjadi 309.000 penerbangan sepanjang 2010 dan terus bertambah hingga 345.000 dan 381.000 di tahun 2011 dan 2012.

"Ibarat bak berisi air, itu air sudah meluap," ujar pengamat penerbangan Alvin Lie kepada merdeka.com, Selasa (19/11) malam.

Berangkat dari kondisi itu, Bandara Soekarno-Hatta memang harus diselamatkan. Tidak ada jalan selain mengurangi beban dan kesibukan di bandara Cengkareng. Keputusan pemerintah dan otoritas bandara mengalihkan beberapa penerbangan ke Bandara Halim bukan keputusan ideal.

"Tidak ideal tapi pemerintah tidak punya pilihan lain," ucap Alvin.

Diakuinya, pengalihan ini sebagai langkah jangka pendek pemerintah. Meskipun kondisi infrastruktur Bandara Halim Perdanakusuma tidak seperti Soekarno-Hatta, pemindahan ini tidak terhindarkan.

"Pemindahan ini adalah langkah darurat, sifatnya harus sementara sambil menunggu pengembangan Bandara Soekarno Hatta dan pembangunan bandara lain," imbuhnya.

Bandara Halim Perdanakusuma sudah memiliki sertifikasi internasional. Dengan kata lain, pengalihan penerbangan ke bandara ini bukan tanpa pertimbangan. Faktor keselamatan penerbangan pun terjamin. Meski berada di tengah kota, tidak serta merta memiliki risiko tinggi dalam penerbangan.

"Banyak bandara di negara-negara lain yang juga di tengah-tengah kota. Halim tidak masalah, termasuk dari unsur keselamatan penerbangan," paparnya.

Catatannya, dengan terbatasnya infrastruktur di Bandara Halim, maka jumlah penerbangan di bandara ini tetap harus dibatasi. "Baik dari jumlah maskapai dan jumlah rute serta jadwal penerbangan," katanya.

Hal lain yang juga tidak kalah penting, akses bagi penumpang yang ingin melanjutkan penerbangannya ke tujuan lain, namun itu hanya bisa dilakukan dari Bandara Soekarno Hatta.

"Misalnya ada penumpang dari daerah dengan tujuan Jakarta. Turun di Halim, tapi ternyata perlu melanjutkan penerbangan ke luar negeri yang hanya bisa dari Soekarno Hatta. Itu yang harus dipikirkan," tutupnya. (mdk/noe)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Viral AC dan Lampu Pesawat Batik Air Mati Usai Mendarat di Jakarta, Penumpang Buka Paksa Pintu Darurat
Viral AC dan Lampu Pesawat Batik Air Mati Usai Mendarat di Jakarta, Penumpang Buka Paksa Pintu Darurat

Hampir seluruh penumpang nampak memadati lorong kabin dan berusaha untuk segera keluar dari pesawat karena AC juga padam.

Baca Selengkapnya
Kronologi Pesawat Batik Air dari Aceh Gagal Terbang Menuju Bandara Soekarno-Hatta
Kronologi Pesawat Batik Air dari Aceh Gagal Terbang Menuju Bandara Soekarno-Hatta

Pihak Lion Air tetap akan memberikan kompensasi kepada para penumpang atas kejadian gagal berangkat karena kendala teknis tersebut.

Baca Selengkapnya
Cuaca Buruk, Lion Air Batal Mendarat di Aceh dan Kembali ke Bandara Kualanamu
Cuaca Buruk, Lion Air Batal Mendarat di Aceh dan Kembali ke Bandara Kualanamu

Cuaca Buruk, Lion Air Batal Mendarat di Aceh dan Kembali ke Bandara Kualanamu

Baca Selengkapnya
VIDEO:  Anggota DPR Gerindra Sebut Tutup Itu Bandara Halim Fasilitasnya Buruk, Malu Saya!
VIDEO: Anggota DPR Gerindra Sebut Tutup Itu Bandara Halim Fasilitasnya Buruk, Malu Saya!

Anggota Komisi V DPR, Mulyadi mengeluhkan buruknya pelayanan Bandara Halim Perdanakusuma Jakarta.

Baca Selengkapnya
Anggota DPR: Bandara Halim Tutup Saja, Malu Saya Lihatnya!
Anggota DPR: Bandara Halim Tutup Saja, Malu Saya Lihatnya!

Anggota DPR kritik pelayanan dan fasilitas buruk di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Anggota DPR Gerindra Minta Bandara Halim Ditutup,
VIDEO: Anggota DPR Gerindra Minta Bandara Halim Ditutup, "Fasilitasnya Buruk, Malu Saya!"

Politikus Gerindra itu mengeluhkan tidak adanya fasilitas garbarata, sehingga para petugas harus menyediakan payung saat hujan.

Baca Selengkapnya
Jarak Pandang Tertutup Kabut Asap, Lion Air Gagal Landing di Palembang & Putar Arah ke Batam
Jarak Pandang Tertutup Kabut Asap, Lion Air Gagal Landing di Palembang & Putar Arah ke Batam

Tiba-tiba jarak pandang berkurang diduga akibat pengaruh angin yang membawa asap di sekitar bandara.

Baca Selengkapnya
Menko Polhukam soal Server PDN Down: Masih Terus Diperbaiki
Menko Polhukam soal Server PDN Down: Masih Terus Diperbaiki

Menurut Hadi, penyelidikan perlu dilakukan agar mencegah kejadian serupa terjadi di kemudian hari.

Baca Selengkapnya
Dampak Erupsi Gunung Ruang, Penerbangan Bali-Jepang Via Manado Dibatalkan
Dampak Erupsi Gunung Ruang, Penerbangan Bali-Jepang Via Manado Dibatalkan

Seperti diketahui, erupsi Gunung Ruang yang terjadi sejak Rabu (17/3) tengah malam membuat Bandara Sam Ratulangi di Manado harus ditutup sementara.

Baca Selengkapnya
Ribuan Penumpang Pesawat Terdampak Abu Vulkanik Gunung Ruang
Ribuan Penumpang Pesawat Terdampak Abu Vulkanik Gunung Ruang

Sebagian besar penumpang melakukan reschedule dan refund ke masing masing maskapai penerbangannya.

Baca Selengkapnya
Kondisi Terkini Bandara Sam Ratulangi Usai Ditutup Akibat Tertutup Abu Vulkanik Gunung Ruang
Kondisi Terkini Bandara Sam Ratulangi Usai Ditutup Akibat Tertutup Abu Vulkanik Gunung Ruang

Banyak warga juga menggunakan masker penutup hidung untuk menghindari paparan debu.

Baca Selengkapnya
Gunung Marapi Erupsi, Bandara Internasional Minangkabau Padang Ditutup Sementara
Gunung Marapi Erupsi, Bandara Internasional Minangkabau Padang Ditutup Sementara

Sebaran abu vulkanik dapat membahayakan dan menghentikan kerja mesin pesawat terbang.

Baca Selengkapnya