Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pemerintah tekan agar tarif angkutan umum tidak melonjak

Pemerintah tekan agar tarif angkutan umum tidak melonjak angkutan umum. merdeka.com/Imam Buhori

Merdeka.com - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Sofyan Djalil mengaku tidak khawatirkan usai pemerintah menaikkan harga bahan bakar minyak (BBM). Pemerintah telah memperhitungkan dampak dan cara mengendalikan inflasi serta menjaga stabilitas harga pangan.

"Ini kita bukan kali pertama terjadi penyesuaian BBM, kita sudah punya cukup banyak pengalaman di masa yang lalu dan sudah ada data-data yang riil pengalaman masa lalu," ujarnya di Kantor Kemenko, Jakarta, Kamis (20/11).

Pemerintah memonitor dampak langsung terhadap masyarakat. Dampak kenaikan BBM memang paling dirasakan adalah tarif angkutan umum. Untuk itu beberapa hari lalu Kementerian Perhubungan sudah memberikan batas maksimal penyesuaian tarif sebesar 10 persen.

"Sebenarnya ini kita cuma mencoba apa yang sudah dilakukan dan apa yang akan seharusnya dilakukan untuk mengendalikan inflasi sehingga perubahan itu tidak terlalu memberikan dampak banyak terhadap masyarakat," jelas dia.

Dia menegaskan, telah berkoordinasi dengan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) untuk memberi pengawasan jika ada perusahaan angkutan yang nakal menaikkan harga tarif angkutan umum."Angkutan kota dalam wewenang pemerintah daerah, pemerintah kota, dan ini diminta Mendagri untuk memberikan batasan supaya kenaikan tarif angkutan kota itu terkontrol," papar dia.

Pemerintah telah mendapat beberapa usulan terkait insentif terhadap angkutan umum serta sistem kompensasi. Sehingga dampak maksimum inflasinya itu sekitar 2,58 persen. "Nah itu berlaku selama tiga bulan, dan kemudian akan terjadi penyesuaian kembali. Itu berdasarkan pengalaman lalu," katanya. (mdk/arr)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Dampak Kenaikan Tarif Tol dan BBM Subsidi Terhadap Pembelian Mobil Menurut Gaikindo
Dampak Kenaikan Tarif Tol dan BBM Subsidi Terhadap Pembelian Mobil Menurut Gaikindo

Menurut Gaikindo, kenaikan tarif tol dan wacana pembatasan BBM subsidi tidak terlalu berdampak pada penjualan mobil. Yuk simak!

Baca Selengkapnya
Menhub Budi Larang Maskapai Naikkan Tarif Lewati Batas Atas di Musim Mudik
Menhub Budi Larang Maskapai Naikkan Tarif Lewati Batas Atas di Musim Mudik

Kemenhub telah mensosialisasikan aturan harga batas atas ke seluruh operator jasa angkutan umum.

Baca Selengkapnya
Mendagri Tito Minta Menhub Instruksikan Maskapai Agar Tiket Pesawat Murah Saat Mudik Lebaran
Mendagri Tito Minta Menhub Instruksikan Maskapai Agar Tiket Pesawat Murah Saat Mudik Lebaran

Harga tiket pesawat kerap menjadi penyumbang utama terhadap inflasi di periode mudik lebaran serta Natal dan Tahun Baru.

Baca Selengkapnya
Tarif Bus Royaltrans Dipastikan Tak Naik, Tetap Rp20.000
Tarif Bus Royaltrans Dipastikan Tak Naik, Tetap Rp20.000

Saat ini tarif Royaltrans Rp20.000, tetap berlaku Rp20.000.

Baca Selengkapnya
Tarif KRL Direncanakan Naik, Dampaknya Bisa Begini
Tarif KRL Direncanakan Naik, Dampaknya Bisa Begini

Penumpang KRL Jabodetabek tidak terpengaruh terhadap kenaikan tarif terutama pada kelompok masyarakat mampu.

Baca Selengkapnya
Kabar Gembira, Diskon Tarif Tol Berlaku saat Mudik Lebaran
Kabar Gembira, Diskon Tarif Tol Berlaku saat Mudik Lebaran

Diskon ini diberlakukan di antaranya untuk membantu kelancaran lalu lintas dan meringankan beban biaya perjalanan masyarakat, serta mendorong wisata.

Baca Selengkapnya
FOTO: Pemprov DKI Resmi Naikkan Tarif Progresif Pajak Kendaraan Bermotor 0,5 Persen
FOTO: Pemprov DKI Resmi Naikkan Tarif Progresif Pajak Kendaraan Bermotor 0,5 Persen

Kenaikan tarif progresif pajak kendaraan bermotor di DKI Jakarta ini baru berlaku pada 2025.

Baca Selengkapnya
Diskon Tiket Pesawat Berlanjut Pada Lebaran 2025? Begini Kata Erick Thohir
Diskon Tiket Pesawat Berlanjut Pada Lebaran 2025? Begini Kata Erick Thohir

Menteri BUMN Erick Thohir belum bisa memastikan secara pasti, apakah potongan tiket pesawat akan kembali berlaku untuk angkutan Lebaran 2024 mendatang.

Baca Selengkapnya
Heboh Tarif PPN Bakal Naik Jadi 12 Persen, Sri Mulyani: Tidak Semua Barang dan Jasa Kena Pajak
Heboh Tarif PPN Bakal Naik Jadi 12 Persen, Sri Mulyani: Tidak Semua Barang dan Jasa Kena Pajak

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menilai masyarakat selama ini hanya fokus pada kenaikan tarif PPN.

Baca Selengkapnya
Tarif Tol Naik Jelang Mudik, Menteri PUPR: Harusnya Naik Enam Bulan Lalu
Tarif Tol Naik Jelang Mudik, Menteri PUPR: Harusnya Naik Enam Bulan Lalu

Selain Tol Japek, Basuki juga menyebut ada banyak pengajuan penyesuaian tarif tol lain.

Baca Selengkapnya
Ingat, Diskon Tarif Tol Jakarta-Semarang Hanya Berlaku Sampai Besok Pukul 05.00
Ingat, Diskon Tarif Tol Jakarta-Semarang Hanya Berlaku Sampai Besok Pukul 05.00

Muhadjir menyebut, pemudik memiliki waktu untuk memanfaatkan diskon tarif tol ini dari malam ini sampai esok pagi.

Baca Selengkapnya
Emas Perhiasan dan Gula Pasir Jadi Biang Kerok Inflasi April 2024
Emas Perhiasan dan Gula Pasir Jadi Biang Kerok Inflasi April 2024

Komoditas yang dominan memberikan andil terhadap inflasi komponen inti adalah emas perhiasan, minyak goreng, dan gula pasir.

Baca Selengkapnya