Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pemerintah Yakin Pasar Modal Tumbuh Positif di 2021, ini Faktor Pendorongnya

Pemerintah Yakin Pasar Modal Tumbuh Positif di 2021, ini Faktor Pendorongnya Menko Perekonomian Airlangga Hartarto. ©2020 Tubagus/Humas Ekon

Merdeka.com - Menteri Koordinator Perekonomian, Airlangga Hartarto, optimistis industri pasar modal Indonesia bakal tumbuh positif di 2021. Hal ini dikarenakan pemerintah tengah serius dalam menjamin ketersediaan vaksin Covid-19.

Menko Airlangga juga bilang, UU Nomor 9 Tahun 2020 tentang Cipta Kerja dan ketahanan investor ritel domestik juga bakal membantu pemulihan tersebut.

"Vaksinasi ini jadi game changer sektor kesehatan dan ekonomi, dan dengan adanya UU Cipta kerja, vaksinasi, daya tahan investor ritel, pasar modal dan ekonomi Indonesia akan stabil dan pulih di 2021," kata Menko Airlangga dalam penutupan perdagangan saham Bursa Efek Indonesia (BEI) secara virtual, Rabu (30/12).

Orang lain juga bertanya?

Menko Airlangga melanjutkan, pemerintah memang tengah fokus mengatasi pandemi Covid-19 hingga tuntas. Tahun depan, pemerintah masih akan mengalokasikan dana Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) dan pencegahan penyebaran Covid-19 sebesar Rp 372,9 triliun.

Ketika pandemi Covid-19 sudah dapat dikendalikan, maka daya beli akan turut meningkat sehingga aktivitas produksi akan meningkat. "PMI (Purchasing Manager's Index) di berbagai negara termasuk Indonesia sudah kembali di level 50,6, artinya ekonomi akan terus bergerak," katanya.

JP Morgan Proyeksi IHSG 2021 Sentuh 6.800

UU Cipta Kerja sendiri, lanjut Menko Airlangga, mendapatkan banyak komentar positif dari berbagai lembaga. Bahkan, JP Mogran memproyeksi, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Indonesia akan menyentuh level 6.800 pada 2021.

Sebelumnya, berdasarkan laporan Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan Wimboh Santoso, IHSG Indonesia mencapai titik terendahnya pada 24 Maret 2020 yaitu di level 3.937.

Pada penutupan perdagangan hari ini, Airlangga juga melihat situasi industri pasar modal mulai membaik dengan IHSG yang menyentuh level hampir 6.000.

Katanya, situasi sebelum pandemi dan sesudah pandemi mengalami perubahan yang cukup signifikan jika dibandingkan krisis 1998 yang memakan waktu hingga 2 tahun dan krisis tahun 2008 yang memakan waktu 1 tahun.

"Ini memberikan optimisme, karena itu kami berhahap kita semua bisa semangat melawan pandemi Covid-19 sehingga pandemi bisa kita lalui bersama dan dapat mendorong pemulihan ekonomi nasional," katanya.

Reporter: Athika Rahma

Sumber: Liputan6

(mdk/bim)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Politikus Golkar: Tren Pemulihan Ekonomi Indonesia Semakin Solid
Politikus Golkar: Tren Pemulihan Ekonomi Indonesia Semakin Solid

Pertumbuhan ekonomi cukup impresif, yakni 5,11 persen di kuartal I-2024

Baca Selengkapnya
Rupiah Anjlok, Airlangga Masih Optimis Ekonomi Indonesia Bisa Tumbuh 5 Persen Karena Ini
Rupiah Anjlok, Airlangga Masih Optimis Ekonomi Indonesia Bisa Tumbuh 5 Persen Karena Ini

Meskipun Rupiah anjlok sejak awal tahun, Menko Airlangga tetap optimis pertumbuhan ekonomi kuartal I-2024 di angka 5 persen.

Baca Selengkapnya
Meski Harga Komoditas Anjlok, Airlangga Optimis Ekonomi 2023 Tumbuh 5,3 Persen
Meski Harga Komoditas Anjlok, Airlangga Optimis Ekonomi 2023 Tumbuh 5,3 Persen

Menko Airlangga optimis target pertumbuhan ekonomi Indonesia 5,3 persen tahun ini tercapai, meski sejumlah harga komoditas unggulan terus mengalami penurunan.

Baca Selengkapnya
BI Optimis Penyaluran Kredit Tembus 12 Persen Sepanjang 2014
BI Optimis Penyaluran Kredit Tembus 12 Persen Sepanjang 2014

Berdasarkan kelompok penggunaan, pertumbuhan kredit ditopang oleh kredit investasi, kredit modal kerja, dan kredit konsumsi

Baca Selengkapnya
Kemenko Perekonomian: Pengusaha Tahan Investasi Sampai Ada Presiden Terpilih
Kemenko Perekonomian: Pengusaha Tahan Investasi Sampai Ada Presiden Terpilih

Memasuki tahun politik 2024, banyak investor yang mempertanyakan peluang berinvestasi di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Pemerintah Optimis Ekonomi Indonesia 2024 Tumbuh 5,2 Persen, Ini Penopangnya
Pemerintah Optimis Ekonomi Indonesia 2024 Tumbuh 5,2 Persen, Ini Penopangnya

Konsumsi rumah tangga sendiri merupakan penopang utama pertumbuhan ekonomi nasional.

Baca Selengkapnya
Golkar Sebut Airlangga Hartarto Mampu Jaga Perekonomian Indonesia Tetap Kuat
Golkar Sebut Airlangga Hartarto Mampu Jaga Perekonomian Indonesia Tetap Kuat

Partai Golkar menilai Airlangga Hartarto berhasil sebagai Menko Perekonomian.

Baca Selengkapnya
Respons Airlangga soal Prabowo Optimistis Ekonomi RI Tumbuh 8 Persen
Respons Airlangga soal Prabowo Optimistis Ekonomi RI Tumbuh 8 Persen

Airlangga berharap dalam tahun-tahun kedepan kondisi geopolitik dunia bisa berubah.

Baca Selengkapnya
Ekonomi Indonesia Tahun 2023 Malah Melemah di Tahun Politik, Ada Apa?
Ekonomi Indonesia Tahun 2023 Malah Melemah di Tahun Politik, Ada Apa?

Persiapan pemilu juga ikut memengaruhi pertumbuhan ekonomi di kuartal IV-2023.

Baca Selengkapnya
Jokowi: 2024 Saya Beri Nama Tahun yang Harus Penuh dengan Optimisme
Jokowi: 2024 Saya Beri Nama Tahun yang Harus Penuh dengan Optimisme

Jokowi mengimbau untuk tetap berhati-hati terhadap ketidakpastian global.

Baca Selengkapnya
PMI Manufaktur RI Bertengger di Level Ekspansif 30 Bulan Berturut-turut, Apindo: Jadi Momentum Keluarkan Kebijakan Pro Industri
PMI Manufaktur RI Bertengger di Level Ekspansif 30 Bulan Berturut-turut, Apindo: Jadi Momentum Keluarkan Kebijakan Pro Industri

Capaian PMI manufaktur tersebut menandakan Indonesia telah benar-benar keluar dari pandemi Covid-19.

Baca Selengkapnya
Cerita Airlangga Hartarto Pertama Kali Jadi Menko Langsung Terhantam Pandemi Covid-19
Cerita Airlangga Hartarto Pertama Kali Jadi Menko Langsung Terhantam Pandemi Covid-19

Pandemi memberikan dampak yang signifikan terhadap perekonomian Indonesia.

Baca Selengkapnya