Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pemilik Brand Sepatu Yongki Komaladi, Pernah Bekerja di Butik Hingga Jadi Model

Pemilik Brand Sepatu Yongki Komaladi, Pernah Bekerja di Butik Hingga Jadi Model Yongki Komaladi. Instagram @yongki_komaladi

Merdeka.com - Siapa yang tak mengenal dengan brand sepatu Yongki Komaladi? Pastinya nama merek ini selalu ditemukan di toko-toko offline besar hingga toko online bukan?

Brand sepatu ini banyak diminati mulai dari bapak-bapak hingga anak-anak. Namun apakah anda mengetahui sebenarnya siapa sih pemilik brand ini? Dan apakah brand tersebut buatan dari Indonesia?

Melansir dari berbagai sumber, pemilik merek sepatu ini adalah Yongki Komaladi. Yongki menggunakan nama sepatunya menggunakan nama pribadinya.

Dia lahir di Tanjung Karang pada 18 Agustus, nama aslinya yakni Kwok Joen Sian. Dia merupakan anda dari A Ho dan Kwok Pit Tjong. Walaupun nama aslinya Kwok Joen Sian, tetapi nama Yongki telah melekat dari kecil ketika dirinya menggunakan gelang emas yang bertuliskan Yongki.

Sementara Komaladinya, dia tambahkan untuk menjadi pembeda dengan nama yang sama lainnya.

Semasa kecil, dia hidup sebagai keluarga yang berkecukupan. Saat itu orang tuanya memiliki usaha bangunan.

Pada tahun 1976 hingga 1977 Yongki lulus Sekolah Menengah Umum (SMU) dan melanjutkan pendidikannya ke perguruan tinggi di Singapura dengan mengambil jurusan bisnis manajemen.

Belum genap setahun, Yongki menerima kabar buruk bahwa sang ibu telah meninggal dunia dan akhirnya dia kembali ke Jakarta dan tak melanjutkan studinya di Singapura.

Semenjak balik ke Jakarta, Yongki bekerja di butik pakaian impor milik orang tua angkatnya. Pembeli yang datang ke butik tersebut pun tak main-main, pembelinya merupakan kalangan artis hingga pejabat.

Yongki memiliki tubuh yang tegap dan wajah yang tampan. Tak heran dengan hal itu Yongki ditawarkan menjadi seorang model kacamata dari seorang pembeli di butik itu.

Karena pengalaman menjadi model itu, karirnya pun melesat dan tawaran menjadi model semakin banyak. Setelah memasuki umur kepala tiga, ia pun perlahan mundur dari pekerjaan modeling tersebut.

Pengalaman yang dia miliki tersebut, akhirnya dia mencoba untuk bekerja di Ramayana Departemen Store dengan melibatkan dirinya untuk mendesain produk hingga promosi produk-produk tersebut.

Berbagai pekerjaan pun dia lakoni untuk mencari ilmu dan pengalaman. Hingga pada akhirnya atasan Yongki sempat mengeluh tentang produk sepatu yang masih kurang laku dan meminta kepadanya untuk mendesain sepatu dan membuatnya.

Dari situlah lahirlah bran sepatu Yongki Komaladi. Di mana dirinya memulai riset dan perkembangan selera masyarakat tentang minat desain sepatu. Hingga saat ini merek itu pun terkenal di kalangan masyarakat dan diterima dengan mudah.

(mdk/azz)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Sepatunya Ada Yang Seharga Rp125 Juta, 8 Foto Hotman Paris Ceritakan Harga Outfit-nya
Sepatunya Ada Yang Seharga Rp125 Juta, 8 Foto Hotman Paris Ceritakan Harga Outfit-nya

Hotman Paris selalu identik yang penampilannya yang nyentrik di tiap aktivitas. Simak ceritanya saat bocorin harga outfit-nya berikut ini!

Baca Selengkapnya
Penjual Sepatu Asal Bogor yang Tembus Ekspor Ini Raih Shopee Super Awards 2023!
Penjual Sepatu Asal Bogor yang Tembus Ekspor Ini Raih Shopee Super Awards 2023!

UMKM telah menjadi tulang punggung perekonomian Indonesia.

Baca Selengkapnya
Awalnya Jualan Celana ke Teman Kampus Kini Jadi Pemilik Toko Oleh-oleh Paling Terkenal di Kota Batu, Pria Ini Ungkap Rahasia Bisnisnya
Awalnya Jualan Celana ke Teman Kampus Kini Jadi Pemilik Toko Oleh-oleh Paling Terkenal di Kota Batu, Pria Ini Ungkap Rahasia Bisnisnya

Muhammad Shofiyullah memulai bisnisnya dengan jualan celana jeans kepada teman-teman kuliahnya di Malang. Kini ia jadi crazy rich daerah.

Baca Selengkapnya
Bareng Sivia Azizah dan SepatuKanky, Yuk Intip Tren Streewear di 3.3 Grand Fashion Sale!
Bareng Sivia Azizah dan SepatuKanky, Yuk Intip Tren Streewear di 3.3 Grand Fashion Sale!

Tren dan gaya fashion selalu berubah mengikuti perkembangan zaman.

Baca Selengkapnya
Didukung Shopee, Aerostreet X Wonderful Indonesia Cetak Rekor MURI dengan Penjualan Sepatu Terbanyak dalam 10 Menit
Didukung Shopee, Aerostreet X Wonderful Indonesia Cetak Rekor MURI dengan Penjualan Sepatu Terbanyak dalam 10 Menit

Tercatat, sebanyak 20.000 pasang sepatu dari koleksi ‘Nusantara’ ludes terjual dalam waktu singkat di platform Shopee.

Baca Selengkapnya
Intip Koleksi Sepatu Olla Ramlan di Istana Megahnya, Aurel & Atta Melongo 'Kayak Anak 23 Tahun Ya'
Intip Koleksi Sepatu Olla Ramlan di Istana Megahnya, Aurel & Atta Melongo 'Kayak Anak 23 Tahun Ya'

Olla Ramlan begitu cinta dengan sepatu. Tak heran jika ia memiliki banyak sekali sepatu dari berbagai merek ternama

Baca Selengkapnya
Tak Disangka, 5 Brand Fashion Asal Indonesia ini Tembus Pasar Dunia
Tak Disangka, 5 Brand Fashion Asal Indonesia ini Tembus Pasar Dunia

Industri Fesyen di Indonesia terus mengalami perkembangan yang pesat.

Baca Selengkapnya
Jatuh Bangun Ilham, Mantan Pecandu Narkoba Sukses Jadi Pengusaha Sepatu dan Raup Omzet Rp6 Miliar
Jatuh Bangun Ilham, Mantan Pecandu Narkoba Sukses Jadi Pengusaha Sepatu dan Raup Omzet Rp6 Miliar

“Total karyawan gue sekarang 9 orang, dengan omset tahunan yang gue dapet sekitar Rp6 miliar," kata Ilham

Baca Selengkapnya
Pedagang Makanan Kaki Lima di Jepang Pamer Pernah Foto dengan Artis Papan Atas hingga Anak Jokowi
Pedagang Makanan Kaki Lima di Jepang Pamer Pernah Foto dengan Artis Papan Atas hingga Anak Jokowi

Seorang pedagang kaki lima di Jepang pamer foto dirinya dengan artis papan atas tanah air, ternyata pernah syuting film Indonesia.

Baca Selengkapnya
Viral Tukang Bakso Keliling Tampil Unik saat Berdagang, Pakai Outfit Formal Bak Pegawai Kantoran
Viral Tukang Bakso Keliling Tampil Unik saat Berdagang, Pakai Outfit Formal Bak Pegawai Kantoran

Tukang bakso keliling ini terlihat begitu necis dengan kemeja, dasi dan sepatu pantofel bak pegawai kantoran.

Baca Selengkapnya
Kelas! Abang Penjual Bakso Keren Berdasi, Enggak Kalah Sama Pekerja Kantoran
Kelas! Abang Penjual Bakso Keren Berdasi, Enggak Kalah Sama Pekerja Kantoran

Jika biasanya tukang bakso cukup berkaos dan celana panjang, namun hal tersebut berbeda dengan penjual yang satu ini.

Baca Selengkapnya
Kisah Sukses Mela, Bisnis 'Baju Polisi' untuk Balita Modal Rp500.000 dan Kini Tembus Pasar Malaysia
Kisah Sukses Mela, Bisnis 'Baju Polisi' untuk Balita Modal Rp500.000 dan Kini Tembus Pasar Malaysia

Omzet yang didapatkan dari baju anak unik untuk satu kali ekspor bisa mencapai Rp100 juta. Sedangkan untuk omzet dalam negeri biasanya Rp30 juta.

Baca Selengkapnya