Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pendaftaran resmi dibuka, ini 4 kemudahan dan hal perlu diperhatikan dalam CPNS 2018

Pendaftaran resmi dibuka, ini 4 kemudahan dan hal perlu diperhatikan dalam CPNS 2018 Seleksi CPNS. ©2018 liputan6.com

Merdeka.com - Pengumuman pembukaan pendaftaran calon pegawai negeri sipil (CPNS) telah resmi dilakukan kemarin, 19 September 2018. Pendaftaran nantinya bisa dilakukan minimal pada 26 September mendatang.

Kepala Biro Humas BKN, Mohammad Ridwan mengatakan, pelamar yang telah mendaftar online pada situs sscn.bkn.go.id, berkasnya akan ditinjau oleh tim verifikator dalam kurun waktu 2-3 pekan.

Setelah itu, hasil pemberkasan administrasi tersebut akan diumumkan pada 16 Oktober. Bila dinyatakan lulus, maka pelamar dapat mengikuti tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) sekitar satu pekan setelahnya.

Berdasarkan jadwal yang dikeluarkan BKN sebelumnya, pelaksanaan SKD dan SKB direncanakan berlangsung pada pekan ketiga Oktober hingga November 2018.

Pasca menjalani serangkaian tes, pelamar CPNS yang lolos proses seleksi tersebut kemudian akan diumumkan kelulusannya pada pekan keempat November.

Proses panjang rekrutmen CPNS 2018 pun akan berakhir penghujung tahun, yakni ditutup dengan tahap pemberkasan yang direncanakan berlangsung pada Desember 2018.

Setelah melihat jadwal, ada beberapa hal penting lain yang kudu pendaftar tahu. Apa saja? Berikut rangkumannya.

Reporter: Maulandy Rizky Bayu KencanaSumber: Liputan6.com

Perlakuan istimewa untuk pelamar korban gempa Lombok

Badan Kepegawaian Negara (BKN) memastikan, warga Lombok korban gempa beberapa waktu lalu tetap bisa mengikuti seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil 2018 (CPNS 2018). Pihaknya memberikan perlakuan khusus pada pelamar dari Lombok Utara dan Tengah.

Kepala Biro Humas BKN, Mohammad Ridwan melanjutkan, BKN telah meminta bantuan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) untuk ikut menyediakan fasilitas di Lombok agar warga di sana juga dapat berpartisipasi dalam seleksi CPNS tahun ini.

"Misalnya, kita akan meminta bantuan tenda atau panggung outdoor ke BNPB. Yang penting, kesempatan putra-putri terbaik NTB (Nusa Tenggara Barat) tetap ada dan dijamin," tukas dia.

Pelamar akan diberi rekomendasi formasi

Badan Kepegawaian Negara (BKN) menyatakan, calon pelamar yang ingin mengikuti seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil 2018 (CPNS 2018) akan diperlihatkan tiga posisi terbaik yang bisa diambil pada saat mendaftar. Rekomendasi diberikan dengan melihat latar belakang pendidikan calon pelamar."Misalnya, bagi pendaftar yang sarjana hukum, situs nanti akan memperlihatkan 3 short listed posisi yang bisa diambil. Semisal, kalau tidak di Kemenkeu (Kementerian Keuangan), nanti muncul opsi lain yaitu Pemprov DKI ( Jakarta) atau (Pemerintah Daerah) Kabupaten Sumedang," papar Kepala Biro Humas BKN, Mohammad Ridwan, di Kantornya, Jakarta.

Server kuat, situs dipastikan tak akan bermasalah

Badan Kepegawaian Negara (BKN) meyakinkan bahwa server pendaftaran online Calon Pegawai Negeri Sipil 2018 (CPNS 2018) pada portal sscn.bkn.go.id akan kuat menampung beban pelamar yang membludak.Kepala Biro Humas BKN Mohammad Ridwan mengatakan, pihaknya kini telah berkomitmen untuk menghindari kendala tersebut. BKN telah bekerja sama dengan Direktorat Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) untuk mengintegrasikan data terkait Nomor Induk Kependudukan (NIK) kepada server yang dikelola BKN."Itu yang tengah kita komunikasikan. Jadi nanti yang akan terjadi seperti tahun lalu. Situs seakan loading, padahal sedang meminta data ke sana (Dukcapil)," jelas dia.

Ini tips dan trik lancar saat mendaftar

Kepala Biro Humas BKN Mohammad Ridwan mengatakan juga membagikan trik kepada calon pelamar agar lancar saat mengakses situs sscn.bkn.go.id pada saat mendaftarkan diri."Bagaimana triknya tentu peserta sudah tahu, mirip seperti saat saat proses pendaftaran SNMPTN/SMBPTN. Jadi misalnya yang Kristiani bisa ambil hari Jumat (pada saat kaum Muslim (pria) melaksanakan ibadah Sholat Jumat)," tuturnya.Kepada para calon pelamar, beberapa tips coba dia berikan agar lebih mudah saat mengakses situs sscn.bkn.go.id, baik pada saat pengumuman formasi pada 19 September atau tahap pendaftaran pada 26 September."Pertama, jangan pakai smartphone karena ada beberapa yang tersembunyi. Kedua, cari koneksi internet yang stabil. Ketiga setiap step ada konfirmasi. Jadi kalau tidak yakin cancel saja dulu, soalnya kalau sudah konfirmasi tidak bisa diubah. Soalnya itu juga akan mempengaruhi lokasi tes."

 

(mdk/bim)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pelamar Tak Perlu Risau, Kini Portal SSCASN BKN Sediakan Informasi Gaji PNS hingga Job Desk Jika Lulus Seleksi
Pelamar Tak Perlu Risau, Kini Portal SSCASN BKN Sediakan Informasi Gaji PNS hingga Job Desk Jika Lulus Seleksi

Tak hanya itu portal SSCASN BKN juga memuat informasi detail job-desk hingga kisaran penghasilan pada kolom Menu Pencarian Informasi.

Baca Selengkapnya
Rekrutmen Baru Dibuka September, BKN Minta Pelamar PPPK Tidak Ikut Seleksi CPNS
Rekrutmen Baru Dibuka September, BKN Minta Pelamar PPPK Tidak Ikut Seleksi CPNS

Hal ini penting karena pelamar hanya dapat memilih untuk mendaftar sebagai Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) atau PPPK, bukan keduanya.

Baca Selengkapnya
Pertimbangkan Hal ini Sebelum Daftar CPNS agar Tak Kena Sanksi di Kemudian Hari
Pertimbangkan Hal ini Sebelum Daftar CPNS agar Tak Kena Sanksi di Kemudian Hari

Berdasarkan data dari Badan Kepegawaian Negara (BKN) per 26 Agustus 2024, sudah ada 727.465 pelamar yang mengajukan diri.

Baca Selengkapnya
Seleksi CPNS 2024 Dibuka 20 Agustus 2024, Cek Cara Daftarnya di Sini
Seleksi CPNS 2024 Dibuka 20 Agustus 2024, Cek Cara Daftarnya di Sini

Berikut tata cara daftar seleksi CPNS 2024 yang akan dibuka pekan depan.

Baca Selengkapnya
Tersedia 250.407 Formasi CPNS untuk Fresh Graduate, Segera Daftar di Link Ini
Tersedia 250.407 Formasi CPNS untuk Fresh Graduate, Segera Daftar di Link Ini

Anas meminta kepada calon pelamar diminta aktif mencari informasi dari sumber yang tepercaya seperti website dan media sosial resmi milik Kementerian PAN-RB.

Baca Selengkapnya
Pendaftaran CPNS 2023 Buka 17 September, Ini Dokumen Harus Disiapkan
Pendaftaran CPNS 2023 Buka 17 September, Ini Dokumen Harus Disiapkan

Anas menegaskan calon pelamar harus aktif mencari informasi di laman atau media sosial resmi instansi pemerintah terkait seleksi CPNS.

Baca Selengkapnya
Catat! Ini Tanggal Pembukaan Pendaftaran CPNS dan PPPK Tahun 2023
Catat! Ini Tanggal Pembukaan Pendaftaran CPNS dan PPPK Tahun 2023

adwal Pelaksanaan Seleksi CPNS maupun PPPK tahun 2023 akan diumumkan oleh setiap instansi pemerintah pada 16 sampai 30 September 2023.

Baca Selengkapnya
Pendaftaran Seleksi CPNS Tutup 3 Hari Lagi, Simak Persyaratan, Dokumen Hingga Jadwal Lengkapnya
Pendaftaran Seleksi CPNS Tutup 3 Hari Lagi, Simak Persyaratan, Dokumen Hingga Jadwal Lengkapnya

Jika ingin mendaftar, Anda harus mengetahui persyaratan umum, dokumen yang dibutuhkan dan membuat akun SSCASN.

Baca Selengkapnya
Ini Dia Jadwal Lengkap Seleksi CPNS 2024, Pendaftaran Dibuka Mulai 20 Agustus 2024
Ini Dia Jadwal Lengkap Seleksi CPNS 2024, Pendaftaran Dibuka Mulai 20 Agustus 2024

Pendaftaran seleksi 20 Agustus - 6 Agustus 2024. Lalu seleksi administrasi  20 Agustus - 13 September 2024.

Baca Selengkapnya
Beda dari Instansi Lain, Batas Pendaftaran CPNS Kemenag dan Kemendikbudristek Lebih Lama
Beda dari Instansi Lain, Batas Pendaftaran CPNS Kemenag dan Kemendikbudristek Lebih Lama

Para pelamar diharapkan untuk tidak menunda-nunda dalam menyerahkan dokumen.

Baca Selengkapnya
Kemendagri Buka Pendaftaran 153 Formasi CPNS dan PPPK, Cek Jadwalnya
Kemendagri Buka Pendaftaran 153 Formasi CPNS dan PPPK, Cek Jadwalnya

Kemendagri membuka pendaftaran untuk seleksi CPNS dan PPPK 2023.

Baca Selengkapnya
Pendaftaran CPNS 2023 Diundur Jadi 20 September, Ini Alasannya
Pendaftaran CPNS 2023 Diundur Jadi 20 September, Ini Alasannya

Kini, pendaftaran CPNS diubah menjadi 20 September 2023 dari sebelumnya 17 September 2023.

Baca Selengkapnya