Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pengusaha pesimistis cetak profit, ini kiatnya

Pengusaha pesimistis cetak profit, ini kiatnya Ilustrasi nama perusahaan. ©Shutterstock.com/alexskopje

Merdeka.com - Peluncuran lini produk atau layanan baru dapat menjadi salah satu cara perusahaan meraih pertumbuhan usaha berkesinambungan tahun ini. Sebagai pelengkap, perusahaan juga perlu mengembangkan bisnis di lingkungan domestik dan merekrut tenaga kerja spesialis.

"Masa depan kita ditentukan dengan bagaimana kita merangkul dan merespon setiap tantangan dan menyesuaikan diri terhadap perubahan-perubahan yang terjadi," ucap Managing Partner Grant Thornton Indonesia Johanna Gani dalam keterangannya kepada merdeka.com di Jakarta, kemarin.

Dia mengungkapkan, optimisme pebisnis di Indonesia mengalami penurunan tajam. Hasil riset Grant Thornton International menyebut optimisme pebisnis pada kuartal IV tahun lalu anjlok menjadi 14 persen, dari kuartal sebelumnya sebesar 48 persen.

Orang lain juga bertanya?

Lebih jauh diungkapkan optimisme jauh merosot ketimbang kuartal IV-2013 sebesar 78 persen. Penurunan tajam dalam kurun 12 bulan ini membawa Indonesia turun ke peringkat 20 dari 35 negara disurvei pada kuartal IV-2014.

"Optimisme bisnis di Indonesia jauh berada di bawah India (98 persen), Selandia Baru (82 persen), Australia (70 persen), Singapura (48 persen), Thailand (27 persen), dan RRC (25 persen) di kawasan Asia Pasifik," ucapnya.

Secara umum, optimisme pebisnis Indonesia berada di bawah rata-rata Asean (23 persen) dan global (35 persen). Indonesia dan Thailand ditengarai sebagai kontributor utama penurunan optimisme bisnis di Asia Tenggara.

"Anjloknya optimisme bisnis di Indonesia kemungkinan terjadi karena faktor kolektif di beberapa aspek bisnis. Kalangan pengusaha Indonesia pesimistis akan bisa mencetak profit yang ditargetkan pada 2015," katanya.

Menurut Johanna, kebanyakan pengusaha di Indonesia khawatir tidak bisa mencapai target penjualan untuk meningkatkan keuntungan diharapkan. Ekspektasi profitabilitas untuk 12 bulan mendatang turun hingga 20 persen dari 46 persen pada kuartal III 2014.

"Minimnya ketersediaan sumber pendanaan, beberapa kebijakan dan proteksi industri, serta infrastruktur transportasi dipersepsikan sebagai hambatan dominan bagi aktivitas bisnis di negeri ini," katanya.

(mdk/yud)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kata Kata Buat Pedagang yang Memotivasi dan Berikan Semangat Berjualan
Kata Kata Buat Pedagang yang Memotivasi dan Berikan Semangat Berjualan

Kumpulan kata-kata buat pedagang untuk berikan semangat berjualan.

Baca Selengkapnya
Orang Menjalani Hidup dengan Bahagia Bisa Lebih Cepat Kaya, Begini Penjelasannya
Orang Menjalani Hidup dengan Bahagia Bisa Lebih Cepat Kaya, Begini Penjelasannya

Orang yang bahagia cenderung menghasilkan lebih banyak uang karena menggunakan pendekatan optimistis.

Baca Selengkapnya
Tak Melulu Soal Modal, Lima Hal Ini Bisa Buat Anda Menuju Kekayaan
Tak Melulu Soal Modal, Lima Hal Ini Bisa Buat Anda Menuju Kekayaan

Banyak pengusaha sukses yang membangun kekayaan dengan memanfaatkan keterampilan yang sudah mereka miliki.

Baca Selengkapnya
Bisnis Benih Holtikultura Punya Prospek Menjanjikan, Ini Penjelasan Guru Besar UGM
Bisnis Benih Holtikultura Punya Prospek Menjanjikan, Ini Penjelasan Guru Besar UGM

"Satu kilo benih saja bisa dijual hingga ratusan ribu rupiah,"

Baca Selengkapnya
70  Ide Nama Usaha Cemilan Lucu, Bisa Jadi Inspirasi
70 Ide Nama Usaha Cemilan Lucu, Bisa Jadi Inspirasi

Ide nama usaha cemilan lucu ini bisa jadi referensi. Nama usaha dapat memengaruhi citra dan daya tarik bisnis.

Baca Selengkapnya
3 Tanda Anda Harus Berhenti Bekerja dan Rintis Usaha Sendiri
3 Tanda Anda Harus Berhenti Bekerja dan Rintis Usaha Sendiri

Jika sudah merasa jenuh dengan rutinitas sebagai karyawan, bisa saja itu pertanda untuk beralih menjadi wirausaha.

Baca Selengkapnya
50 Kata-kata Motivasi Bisnis Sukses yang Membakar Semangat, Penuh Inspirasi
50 Kata-kata Motivasi Bisnis Sukses yang Membakar Semangat, Penuh Inspirasi

Kata-kata motivasi bisnis sukses bisa Anda gunakan untuk membakar semangat setiap hari.

Baca Selengkapnya
Deretan Kisah Pengusaha UMKM, Sukses Berkat Pinjaman Online
Deretan Kisah Pengusaha UMKM, Sukses Berkat Pinjaman Online

Pengelolaan keuangan yang baik menjadi kunci kesuksesan dalam mengembangkan bisnis UMKM.

Baca Selengkapnya
Cuma Lulusan SMA, Baihaki Sukses Berbisnis Lakban dengan Omzet Miliaran Rupiah
Cuma Lulusan SMA, Baihaki Sukses Berbisnis Lakban dengan Omzet Miliaran Rupiah

Sejak kecil, dia tidak terpikir akan memiliki usaha dengan omset ratusan bahkan miliaran rupiah.

Baca Selengkapnya