Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Penjelasan Batik Air Soal Pengalihan Penerbangan Jakarta-Semarang ke Solo

Penjelasan Batik Air Soal Pengalihan Penerbangan Jakarta-Semarang ke Solo Batik Airlines. ©2013 Merdeka.com/imam buhori

Merdeka.com - Batik Air (kode penerbangan ID) member of Lion Air Group menyampaikan keterangan resmi sehubungan dengan penerbangan ID-6362 pada Sabtu (30/ 01) rute Jakarta melalui Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta di Tangerang (CGK) tujuan Semarang melalui Bandar Udara Internasional Jenderal Ahmad Yani, Jawa Tengah (SRG) dialihkan ke Solo.

Penerbangan telah dijalankan sesuai standar operasional prosedur (SOP) dan sebagaimana pedoman protokol kesehatan. Penerbangan ID-6362 dipersiapkan secara baik. Pesawat yang dioperasikan Boeing 737-800NG registrasi PK-LBZ sudah menjalani pemeriksaan sebelum keberangkatan (pre-flight check) dan dinyatakan laik terbang (airworthy for flight).

"Dalam penerbangan ini, Batik Air membawa enam awak pesawat, 77 tamu dewasa dan satu tamu anak-anak. Pesawat lepas landas pukul 07.35 WIB dan diperkirakan tiba pada 08.45 WIB," demikian keterangan resmi Batik Air.

Pada saat mendekati Bandar Udara Internasional Jenderal Ahmad Yani, pilot mendapat informasi dari petugas pengatur lalu lintas udara mengenai perubahan kondisi cuaca yang kurang baik (bad weather), yaitu curah hujan tinggi.

Untuk mengutamakan faktor keselamatan dan keamanan penerbangan dikarenakan jarak pandang pendek yang tidak memenuhi persyaratan keamanan pendaratan, pilot memutuskan melakukan pengalihan pendaratan (divert) di Bandar Udara Internasioal Adi Soemarmo Solo, di Boyolali, Jawa Tengah (SOC). Batik Air penerbangan ID-6362 mendarat pukul 08.45 WIB.

Setelah mendapatkan informasi bahwa jarak pandang di Bandar Udara Internasional Jenderal Ahmad Yani sudah memenuhi kualifikasi lepas landas dan mendarat, maka Batik Air mempersiapkan kembali penerbangan ke Semarang menggunakan nomor ID-6362D.

Batik Air penerbangan ID-6362D mengudara dari Bandar Udara Internasional Adi Soemarmo pukul 11.05 WIB dan sudah mendarat di Bandar Udara Internasional Jenderal Ahmad Yani pada 11.35 WIB. Batik Air meminimalisir dampak yang timbul, agar penerbangan Batik Air lainnya tidak terganggu.

(mdk/did)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Bandara Husein Sastranegara Resmi Ditutup, Mulai Tanggal 29 Oktober Penerbangan Pindah ke Kertajati
Bandara Husein Sastranegara Resmi Ditutup, Mulai Tanggal 29 Oktober Penerbangan Pindah ke Kertajati

Bandara Kertajati akan beroperasi penuh, sehingga penerbangan dari Bandara Husein Sastranegara akan digeser.

Baca Selengkapnya
Penerbangan Kertajati-Singapura Mulai Beroperasi 26 September
Penerbangan Kertajati-Singapura Mulai Beroperasi 26 September

Penerbangan internasional dari Bandara Kertajati tidak hanya ke Singapura.

Baca Selengkapnya
Kronologi Pesawat Batik Air dari Aceh Gagal Terbang Menuju Bandara Soekarno-Hatta
Kronologi Pesawat Batik Air dari Aceh Gagal Terbang Menuju Bandara Soekarno-Hatta

Pihak Lion Air tetap akan memberikan kompensasi kepada para penumpang atas kejadian gagal berangkat karena kendala teknis tersebut.

Baca Selengkapnya
Semua Penerbangan Domestik Bandara Husein Bandung Pindah ke Kertajati Mulai 29 Oktober 2023
Semua Penerbangan Domestik Bandara Husein Bandung Pindah ke Kertajati Mulai 29 Oktober 2023

Pada tanggal tersebut, Bandara Kertajati akan melayani 7 rute penerbangan dalam negeri.

Baca Selengkapnya
Penerbangan dari Bandara Husein Bandung Pindah ke Kertajati, Harga Tiket Pesawat Jadi Lebih Murah
Penerbangan dari Bandara Husein Bandung Pindah ke Kertajati, Harga Tiket Pesawat Jadi Lebih Murah

Pemindahan trafik dari Bandara Husein Sastranegara Bandung juga akan ikut meningkatkan jumlah penumpang per hari di Bandara Kertajati.

Baca Selengkapnya
BIJB Kertajati Layani Lebih dari 17.000 Penumpang sejak Gantikan Peran Bandara Husein Sastranegara
BIJB Kertajati Layani Lebih dari 17.000 Penumpang sejak Gantikan Peran Bandara Husein Sastranegara

BIJB Kertajati sudah melayani lebih dari 17.000 penumpang sejak menggantikan peran Bandara Husein Sastranegara.

Baca Selengkapnya
Status Internasional Dicabut, Kini Bandara Ahmad Yani Semarang Hanya Melayani Rute Domestik
Status Internasional Dicabut, Kini Bandara Ahmad Yani Semarang Hanya Melayani Rute Domestik

Tidak ada lagi maskapai yang mengajukan rute penerbangan internasional dari Bandara Ahmad Yani

Baca Selengkapnya
Mulai 29 Oktober, Semua Penerbangan Citilink dari Bandara Husein Bandung Pindah ke Kertajati
Mulai 29 Oktober, Semua Penerbangan Citilink dari Bandara Husein Bandung Pindah ke Kertajati

Pemindahan rute penerbangan domestik tersebut dilakukan mulai 29 Oktober 2023 mendatang.

Baca Selengkapnya
PNS Jabar Wajib Gunakan Bandara Kertajati, PNS Jateng Menyusul?
PNS Jabar Wajib Gunakan Bandara Kertajati, PNS Jateng Menyusul?

Klub sepak bola Persib Bandung telah berkomitmen untuk berangkat tandang dari BIJB Kertajati.

Baca Selengkapnya
Pelita Air Bakal Buka Rute Penerbangan dari Jakarta ke Singapura dan Bangkok
Pelita Air Bakal Buka Rute Penerbangan dari Jakarta ke Singapura dan Bangkok

Asa menyampaikan bahwa rute Jakarta-Singapura akan diluncurkan pada kuartal IV tahun 2024 ini.

Baca Selengkapnya
Penerbangan dari Bandara Husein Bandung Resmi Pindah ke BIJB Kertajati Mulai Hari Ini
Penerbangan dari Bandara Husein Bandung Resmi Pindah ke BIJB Kertajati Mulai Hari Ini

Pesawat berbadan lebar tidak dapat mendarat di Bandara Husein Sastranegara.

Baca Selengkapnya
Akhir Pekan Ini, Lion Air Buka Penerbangan Langsung Solo-Arab Saudi
Akhir Pekan Ini, Lion Air Buka Penerbangan Langsung Solo-Arab Saudi

Penerbangan langsung dari Solo memudahkan masyarakat dan wisatawan lebih dari 17 wilayah

Baca Selengkapnya