Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Penjualan mobil naik, Menteri Airlangga bantah daya beli RI turun

Penjualan mobil naik, Menteri Airlangga bantah daya beli RI turun Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto di GIIAS 2017. ©2017 Merdeka.com/Azzura Zurae

Merdeka.com - Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto mengatakan sektor otomotif masih menjadi penggerak perekonomian Indonesia. Hal ini bisa dilihat dari meningkatnya penjualan mobil dalam negeri dan ekspor kendaraan dalam keadaan utuh pada semester I 2017.

Seperti diketahui, penjualan pada semester I 2017 (Januari-Juni) mencapai 533.570 unit. Angka ini meningkat sebesar 0,3 persen dari periode yang sama di tahun sebelumnya.

Untuk ekspor kendaraan dalam keadaan utuh atau completely build up (CBU) hingga Juni 2017 tercatat sebanyak 113.269 unit. Dengan meningkatnya penjualan tersebut, Menteri Airlangga menilai daya beli masyarakat juga meningkat.

Selain itu, dengan adanya Pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017 diharapkan dapat mendongkrak sumbangan pertumbuhan dari konsumsi masyarakat, khususnya di industri otomotif.

"Penjualan mobil meningkat, daya beli artinya meningkat. Ekonomi Indonesia masih kuat, tentu saja masih ada optimisme," kata Menteri Airlangga di ICE BSD, Tangerang Selatan, Kamis (10/8).

Selain meningkatkan konsumsi, pertumbuhan industri otomotif juga diharapkan mampu membuka lapangan pekerjaan di Indonesia. Mengingat, pangsa pasar otomotif Indonesia adalah yang terbesar di antara negara ASEAN.

Dia mencontohkan, sektor otomotif mampu menyediakan lapangan kerja bagi 5 juta orang dari 36 perusahaan yang bergerak di sektor tersebut. "Seperempat dari penerimaan pasar ASEAN ada di Indonesia. Sebagai negara terbesar di ASEAN potensi Indonesia untuk pengembangan menjadi sangat besar," imbuhnya.

(mdk/bim)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ini Alasan Penjualan Mobil di Indonesia Sulit Tembus 1 Juta Unit
Ini Alasan Penjualan Mobil di Indonesia Sulit Tembus 1 Juta Unit

Penjualan mobil di Indonesia terhenti pada angka satu juta unit dan tidak menunjukkan peningkatan yang signifikan.

Baca Selengkapnya
Penjualan Mobil Turun Tajam, Hyundai: Ekonomi Sedang Tidak Baik-Baik Saja
Penjualan Mobil Turun Tajam, Hyundai: Ekonomi Sedang Tidak Baik-Baik Saja

Penjualan mobil periode Januari-Mei 2024 turun drastis dibandingkan sebelumnya. Yuk simak!

Baca Selengkapnya
Penjualan Mobil Anjlok 8 Bulan Berturut-turut, Sri Mulyani Ungkap Kondisi Sebenarnya
Penjualan Mobil Anjlok 8 Bulan Berturut-turut, Sri Mulyani Ungkap Kondisi Sebenarnya

Sri Mulyani memastikan indeks kepercayaan konsumen (IKK) per Februari 2024 masih relatif stabil yakni di level 123,1.

Baca Selengkapnya
Penjualan Makin Lesu, Gara-gara Harga Mobil Kian Mahal?
Penjualan Makin Lesu, Gara-gara Harga Mobil Kian Mahal?

Tren kenaikan harga mobil di Indonesia dipengaruhi oleh sejumlah faktor

Baca Selengkapnya
Penjualan Mobil Kuartal 1 Tahun 2024 Anjlok karena Ini
Penjualan Mobil Kuartal 1 Tahun 2024 Anjlok karena Ini

Situasi ini menyebabkan turunnya daya beli masyarakat.

Baca Selengkapnya
Pada Mei 2024, terjadi peningkatan penjualan motor sebesar 20,6 persen yang membuat Pasar Roda Dua semakin ramai.
Pada Mei 2024, terjadi peningkatan penjualan motor sebesar 20,6 persen yang membuat Pasar Roda Dua semakin ramai.

Pasar Roda Dua Makin Bergairah, Penjualan Motor Naik 20,6 Persen Pada Mei 2024

Baca Selengkapnya
Ternyata Ini Penyebab Rendahnya Penjualan Mobil Baru di Indonesia Sepanjang 2024
Ternyata Ini Penyebab Rendahnya Penjualan Mobil Baru di Indonesia Sepanjang 2024

Penjualan mobil baru pada tahun 2014 mencapai hingga 1,2 juta unit. Sementara penjualan mobil baru di sepanjang 2023 terus turun jadi berkisar 1 juta unit.

Baca Selengkapnya
Mobil Bekas Kini Lebih Laku Dibanding Mobil Baru, Bukti Turunnya Daya Beli Masyarakat
Mobil Bekas Kini Lebih Laku Dibanding Mobil Baru, Bukti Turunnya Daya Beli Masyarakat

Kukuh menyebut salah satu penyebab fenomena tersebut dapat terjadi yakni menurunnya daya beli masyarakat.

Baca Selengkapnya
Airlangga Klaim Industri Otomotif Indonesia Bisa Kalahkan Jepang
Airlangga Klaim Industri Otomotif Indonesia Bisa Kalahkan Jepang

Jepang merupakan rumah bagi produsen kendaraan kelas dunia. Tapi industri otomotif Indonesia berhasil mengalahkan Jepang.

Baca Selengkapnya