Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Penumpang Pakai PCR Palsu Bisa Lolos, Sistem Keamanan Bandara Dipertanyakan

Penumpang Pakai PCR Palsu Bisa Lolos, Sistem Keamanan Bandara Dipertanyakan Bandara Soekarno Hatta. ©2019 Liputan6.com/Faizal Fanani

Merdeka.com - Pengamat penerbangan, Alvin Lie mengapresiasi upaya pramugari Citilink yang melaporkan kasus pemalsuan dokumen Polymerase Chain Reaction (PCR) seorang penumpang tujuan Jakarta-Ternate.

"Saya memberikan apresiasi kepada pramugari Citilink yang menjalankan tugas dengan baik," kata Alvin dikutip dari Antara, Senin (19/7).

Menurut Alvin, seharusnya kasus seperti ini tidak perlu terjadi karena sistem keamanan yang dijalankan aviation security (avsec) atau petugas keamanan berlapis, seperti pemeriksaan (verifikasi) dokumen dan barang bawaan di bandar udara keberangkatan.

Orang lain juga bertanya?

"Kok bisa kebobolan. Bandara Halim Perdanakusuma perlu melakukan audit sistem pemeriksaan dan kompetensi personel avsec," kata mantan anggota Ombudsman RI tersebut.

Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Kota Ternate melaporkan adanya penumpang maskapai berinisial DW melakukan perjalanan tujuan Jakarta-Ternate, Maluku Utara (Malut) positif Covid-19. DW diduga memalsukan dokumen hasil tes usap PCR.

Penumpang pesawat Citilink tersebut berhasil lolos dari pemeriksaan petugas di Bandara Halim Perdana Kusuma, Jakarta, dengan menggunakan data diri istrinya dan memakai pakaian cadar. Hasil tes PCR milik istrinya hasil negatif.

Pakai Cadar

Kepala Operasional Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Kota Ternate Muhammad Arif Gani mengatakan bahwa DW berhasil mengelabui petugas di Bandara Halim Perdana Kusuma, Jakarta dengan memakai data diri istrinya dan memakai pakaian cadar karena tes PCR milik istrinya hasil negatif.

Namun, saat tiba di Bandara Baabullah Ternate, dia kemudian dilaporkan pramugari setelah kedapatan membuka cadar dan menggantikan pakaian kemeja di dalam toilet pesawat.

Arif mengatakan bahwa pramugari tersebut langsung menghubungi pihak Bandara Sultan Baabullah Ternate untuk melakukan penahanan karena mencurigakan.

DW kemudian diminta melakukan tes usap antigen oleh petugas bandara dan hasilnya positif Covid-19.

(mdk/idr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Viral Cekcok Petugas Soekarno-Hatta & Penumpang Karena Alat Pancing & Disebut Main Tangan, Ini Kata Avsec
Viral Cekcok Petugas Soekarno-Hatta & Penumpang Karena Alat Pancing & Disebut Main Tangan, Ini Kata Avsec

Avsec memastikan tidak ada kekerasan saat kejadian. Hal itu diperkuat rekaman CCTV hingga saksi.

Baca Selengkapnya
Ternyata Tidak Semua Kunci pada Koper Aman, Begini Penjelasannya
Ternyata Tidak Semua Kunci pada Koper Aman, Begini Penjelasannya

Jenis kunci yang paling umum adalah yang terpasang pada koper.

Baca Selengkapnya
FOTO: Cegah Penyebaran Virus Cacar Monyet atau Mpox, BBKK Soekarno-Hatta dan Angkasa Pura Perketat Pengawasan Pendatang dari Luar Negeri
FOTO: Cegah Penyebaran Virus Cacar Monyet atau Mpox, BBKK Soekarno-Hatta dan Angkasa Pura Perketat Pengawasan Pendatang dari Luar Negeri

Meningkatnya kasus cacar monyet atau MPOX di sejumlah negara, BBKK Soekarno-Hatta bersama Angkasa Pura meningkatkan pengawasan penumpang dari luar negeri.

Baca Selengkapnya
Hati-Hati Penipuan Pakai Wifi Gratis, Uang di Rekening Bisa Hilang, Begini Modusnya
Hati-Hati Penipuan Pakai Wifi Gratis, Uang di Rekening Bisa Hilang, Begini Modusnya

Waspada, ada modus penipuan menggunakan wifi palsu yang dapat mencuri uang dari rekening.

Baca Selengkapnya
PSDKP Beberkan Modus Penyelundupan BBL Lewat Udara, Pelaku Berbaur dengan Penumpang Pesawat
PSDKP Beberkan Modus Penyelundupan BBL Lewat Udara, Pelaku Berbaur dengan Penumpang Pesawat

KKP mendorong Vietnam untuk kerja sama G to Gdalam pengembangan Industri budidaya BBL

Baca Selengkapnya
Kerap Diminta Mengeluarkan Laptop dari Tas saat di Bandara? Ternyata Ini Alasannya
Kerap Diminta Mengeluarkan Laptop dari Tas saat di Bandara? Ternyata Ini Alasannya

Baterai dan komponen mekanis lainnya dari laptop terlalu padat, sehingga sulit ditembus sinar X.

Baca Selengkapnya
Pesawat Pelita Air Batal Take Off di Bandara Juanda Akibat Penumpang Bercanda Bilang Bawa Bom
Pesawat Pelita Air Batal Take Off di Bandara Juanda Akibat Penumpang Bercanda Bilang Bawa Bom

General Manager PT Angkasa Pura I Bandara Internasional Juanda, Sisyani Jaffar pun membenarkan soal adanya ulah penumpang bercanda membawa bom.

Baca Selengkapnya
Antisipasi Covid-19 dan Pneumonia, 5 Pendeteksi Suhu Tubuh Dipasang di Bandara I Gusti Ngurah Rai
Antisipasi Covid-19 dan Pneumonia, 5 Pendeteksi Suhu Tubuh Dipasang di Bandara I Gusti Ngurah Rai

Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai mengantisipasi lonjakan Covid-19 dan temuan mycoplasma pneumonia di luar negeri.

Baca Selengkapnya
Hati-hati Pakai WiFi di Pesawat, Bisa Kena Hack
Hati-hati Pakai WiFi di Pesawat, Bisa Kena Hack

Walau di udara, hacker juga bisa mengakses data-data penumpang dengan menggunakan WiFi.

Baca Selengkapnya
Bandara Husein Sastranegara Tutup, Warga Bandung Diprediksi Pindah ke Halim dan Soekarno-Hatta
Bandara Husein Sastranegara Tutup, Warga Bandung Diprediksi Pindah ke Halim dan Soekarno-Hatta

Bandara Kertajati pernah dibuka dan airlines dipaksa pindah ke sana, tapi ternyata jumlah penumpang tidak memadai.

Baca Selengkapnya
Viral Penumpang Protes Boarding Kereta Api Wajib Face Recognition, PT KAI Beri Penjelasan Begini
Viral Penumpang Protes Boarding Kereta Api Wajib Face Recognition, PT KAI Beri Penjelasan Begini

Penumpang harus menunggu 10 menit sebelum keberangkatan kereta untuk melakukan proses boarding.

Baca Selengkapnya