Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Per Juli 2016, Jasa Marga raup laba Rp 925 miliar

Per Juli 2016, Jasa Marga raup laba Rp 925 miliar

Merdeka.com - PT Jasa Marga (persero) Tbk mencatat laba bersih hingga Juli 2016 sebesar Rp 925 miliar, meningkat 43,9 persen dibandingkan Juli 2015 sebesar Rp 642 miliar. Pencapaian tersebut ditopang dari meningkatnya pendapatan tol dan usaha lain yang mencapai Rp 4,21 triliun atau meningkat 15,8 persen dibandingkan tahun sebelumnya.

Pendapatan tol pada semester I 2016 mencapai Rp 3,87 triliun, meningkat sebesar 13,7 persen dibandingkan periode yang sama di tahun lalu. Sebagian besar merupakan kontribusi dari kenaikan tarif tol yang terjadi pada November 2015.

"Di mana sebanyak 14 ruas tol yang dikelola oleh Jasa Marga mengalami kenaikan tarif rata-rata sebesar 13 persen. Selain itu, peningkatan Pendapatan Tol juga ditopang oleh kenaikan volume lalu lintas transaksi di ruas-ruas tol yang dikelola oleh Jasa Marga sebesar 5,6 persen dibandingkan periode yang sama di tahun lalu," menurut laporan perseroan melalui keterangan resminya, Jakarta, Jumat (9/9).

Selain itu, Beban Usaha Tanpa Konstruksi mencapai Rp 1,93 triliun atau naik 9,0 persen. Bahkan, Jasa Marga berhasil memperoleh pendapatan sebelum bunga, pajak, depresiasi, dan amortiasi (EBITDA) sebesar Rp 2,46 triliun, tumbuh 22,2 persen dibandingkan tahun 2015 dan meningkatkan margin EBITDA menjadi 58,5 persen.

Dari sisi investasi, pada bulan Maret 2016, Jasa Marga telah mengoperasikan Jalan Tol Surabaya-Mojokerto Seksi Krian-Mojokerto sepanjang 18,47 kilometer (Km). Hal ini, selain berdampak pada kenaikan pendapatan tol, juga memengaruhi peningkatan beban usaha.

"Jasa Marga juga memenangkan empat proyek jalan tol baru pada Semester I 2016 yaitu Jalan Tol Batang-Semarang (75 km), Jalan Tol Pandaan-Malang (37,62 km), Jalan Tol Balikpapan-Samarinda (99,35 km) dan Jalan Tol Manado-Bitung (39 km)."

Untuk meningkatkan kapasitas investasi, pada tanggal 29 Agustus 2016 Jasa Marga telah menyelenggarakan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) yang menyetujui rencana Peningkatan Modal Ditempatkan dan Modal Disetor Perseroan melalui Penawaran Umum Terbatas (PUT) I dengan penerbitan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (HMETD) atau Rights Issue. Penambahan modal tersebut akan digunakan untuk mendukung pembangunan ruas-ruas jalan tol baru Jasa Marga.

Sementara itu, Jasa Marga beserta BUJT lainnya yaitu PT Lintas Marga Sedaya, PT Semesta Marga Raya dan PT Pejagan Pemalang Toll Road memberlakukan integrasi sistem transaksi di antara Ruas Jalan Tol Jakarta-Cikampek, Cikampek-Purwakarta-Padalarang, Padalarang-Cileunyi, Cikampek-Palimanan, Palimanan-Kanci, Kanci-Pejagan, Pejagan-Brebes Timur. Integrasi ini dilaksanakan mulai dilakukan pada saat mudik Lebaran 2016 untuk memperlancar arus lalu lintas. (mdk/bim)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP