Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Perdagangan bebas ASEAN dorong investasi

Perdagangan bebas ASEAN dorong investasi NILAI EKSPOR . merdeka.com/dok

Merdeka.com - Inisiatif membentuk masyarakat ekonomi ASEAN (ASEAN Economic Community/AEC) dinilai sebagai salah satu faktor yang mendorong aliran investasi masuk ke Indonesia dan negara ASEAN lainnya.

Salah satu sektor yang mendorong terbentuknya AEC adalah sektor perdagangan. Perjanjian kerjasama perdagangan bebas dalam satu kawasan (free trade area) ASEAN, menjadi stimulus untuk arus investasi di negara-negara ASEAN. 

Demikian salah satu hasil survey ASEAN-BAC (ASEAN-Business Advisory Council) 2011-2012 yang dilansir hari ini, Sabtu (7/4). "Sejak 2002, ASEAN juga telah menyepakati lima perdagangan bebas atau ekonomi kemitraan dengan mitra yakni Australia-Selandia Baru, Cina, India, Jepang dan Korea Selatan," ungkap penulis ASEAN-BAC, Marn-Heong Wong dan Andre Wiryo dari Universitas Nasional Singapura.

Akselerasi investasi lebih cepat setelah berbagai perjanjian perdagangan bebas antar kawasan diterapkan. Sebab, hampir seluruh barang yang diperdagangkan, dibebaskan dari tarif masuk (bea masuk).

Hingga saat ini, dari 10 negara di kawasan ASEAN, hanya Brunei, Indonesia, Malaysia, Filipina, Singapura dan Thailand yang menerapkan pembebasan tarif masuk. Ke depannya, Kamboja, Laos, Myanmar dan Vietnam akan menghapus tarif bea masuk terhitung mulai 2015. Namun, pembebasan tarif ini hanya untuk satu kawasan saja.

  (mdk/oer)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP