Perinus operasikan unit pengelolaan ikan di Kepulauan Talaud
Merdeka.com - PT Perikanan Nusantara (Persero) atau Perinus dan Pemerintah Kabupaten Kepulauan Talaud Provinsi Sulawesi Utara bekerja sama di bidang pemanfaatan gudang beku terintegrasi dan pemanfaatan barang daerah di lokasi sentra kelautan perikanan terpadu (SKPT) di Kepulauan Talaud.
Direktur Perikanan Nusantara Dendi Agung Gumilang mengatakan, Wilayah Kabupaten Talaud adalah sentra pulau terluar yang perlu mendapatkan perhatian khusus dari pemerintah. Oleh karena itu, kerja sama ini menjadi penting karena banyak potensi yang dapat dikembangkan di wilayah tersebut.
"Talaud kepulauan terluar, untuk menjaga pulau ini harus ada satu kegiatan bisnis secara masif yang harus dilakukan di dalam negeri. Jadi Badan Usaha Milik Negara (BUMN) sebagai agent of development harus hadir di situ," kata Dendi saat melakukan penandatanganan kerja sama di Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Jakarta, Senin (13/8).
-
Dimana KKP membantu pengembangan korporasi nelayan? Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) melalui Direktorat Jenderal Penguatan Daya Saing Produk Kelautan dan Perikanan (Ditjen PDSPKP) memberikan fasilitasi pengembangan korporasi nelayan di Cilacap Jawa Tengah melalui dukungan gudang beku portable, kendaraan berpendingin, dan bimbingan teknis.
-
Apa yang diberikan Dinas Perikanan Kutai Timur kepada nelayan? 'Bantuan berupa mesin 13 PK sebanyak 11unit dan Has sebanyak 11unit untuk Kelompok Nelayan Teluk Dalam 2 di Kecamatan Teluk Pandan,' katanya, Senin (11/12).
-
Siapa yang ikut membantu KKP dalam mendorong ekonomi nelayan? Bersama Gerakan Ingat Selamat Layar Indonesia (GISLI), KKP menggelar workshop PUG pada 30 Juli 2023 di Pelabuhan Perikanan Pantai Muncar, Banyuwangi, Jawa Timur.
-
Siapa yang mendukung KKP dalam menggaungkan perikanan berkelanjutan? Sementara Direktur Program Kelautan dan Perikanan Yayasan WWF Indonesia, Dr. Imam Musthofa Zainudin, mengaku siap mendukung KKP terkait perikanan berkelanjutan untuk ketahanan pangan Indonesia.
-
Dimana susu ikan diproduksi? Meskipun di pabrik di Indramayu telah dilakukan upaya untuk mengurangi rasa amis ini, penambahan perisa dianggap solusi paling efektif.
-
Apa yang ingin KKP dorong di sektor perikanan? Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) terus mendorong penerapan zero waste pada perikanan. Semua bagian pada ikan dapat diolah menjadi produk bernilai ekonomis, seperti aneka ragam makanan hingga produk farmasi.
Dia menjelaskan, Perinus diberikan kepercayaan oleh Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) untuk menyiapkan dan mengoprasionalkan unit pengelolaan ikan (UPI) yang berlokasi di SKPT, serta akan mengolah sarana dan prasarana ikan serta gudang beku terintegrasi.
"Jadi, KKP itu melakukan investasi di Kepulauan Talaud, beberapa pembangunan cold storage dan bantuan kapal, nah Perinus itu pemenang lelang untuk mengelola Integratate Cold Storage (ICS). Selain di situ, ada beberapa aset daerah yang saat ini sudah dibangun tapi tidak berfungsi. Nah nanti kami yang memperbaiki supaya bisa berfungsi," ungkapnya.
Selain kerja sama di bidang sarana prasarana tersebut, Perinus juga akan memberikan beberapa pelatihan kepada nelayan Talaud agar hasil tangkapan ikannya dapat lebih baik lagi. Mengingat saat ini kata dia, penangkapan ikan di sana masih dilakukan dengan cara-cara lama.
"Nah di sini kita coba dilakukan pelatihan dengan nelayan, nanti kerjasama dengan Talaud mana saja nelayannya agar hasil penangkapannya bagus," jelasnya.
Dendi berharap, kerja sama ini akan membantu pertumbuhan ekonomi nelayan dan membuat daerah Taulud dapat bersaing dengan daerah-daerah lain.
Bupati Talaud, Sri wahyumi Maria Manalip mengatakan, perairan Kabupaten Talaud sendiri memeliki potensi besar, di mana menjadi salah satu tempat penghasil Ikan Tuna, Tongkol dan Cakalang terbesar dengan memiliki nilai keuntungan tinggi.
Namun sayangnya, itu belum memberikan dampak maksimal bagi daerah Talaud dikarenakan fasilitas pengelolaan hasil ikan yang masih kurang baik seperti keterbatasan alat tangkap, penyimpanan ikan (Cold Storage), dan kapasitas kapal serta fasilitas pengelolaan hasil tangkap.
"Masih banyak kekurangan di sana yang perlu dibenahi dengan adanya kerja sama ini bisa memperbaiki kesejahteraan nelayan di sana. Jadi nanti kan dari mereka (Perinus) juga ada sarana prasarana disiapkan untuk membantu nelayan seperti ada kapal-kapal kecil yang dopersiapkan di sana. Yang kami harapkan dari perjanjian kerjasama ini adalah segera beroprasi penyimpanan ikan yang 200 ton segera dimanfaatkan karena itu kan bangunan dari pusat untuk SKPT nya segera jalan dan masyarakat juga khususnya nelayan di Kabupaten Kepulauan Talaud ini bisa memanfaaatkan kerja sama ini," tandasnya.
(mdk/azz)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Kerja sama kedua pihak yang telah dirintis sejak tahun 2019.
Baca SelengkapnyaKementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menghadirkan Pusat Oleh-Oleh Produk Perikanan yang berkualitas di Kabupaten Rembang
Baca SelengkapnyaKKP berharap dapat terus menjamin tersedianya sumber daya ikan tuna agar bisa memberikan nilai kesejahteraan serta kontribusi untuk negara.
Baca SelengkapnyaKementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menyebut pertumbuhan distribusi komoditas perikanan melalui jalur kereta api terus mengalami peningkatan.
Baca SelengkapnyaMenurut Ahmad Ali, Vietnam yang hanya memiliki garis pantai sepanjang 3.260 Km tapi mampu menghasilkan USD 8,3 miliar.
Baca SelengkapnyaDinas Perikanan Kabupaten Kutai Timur memberikan bantuan berupa mesin ketinting kepada kelompok nelayan di Kecamatan Teluk Pandan.
Baca SelengkapnyaSebagian orang menilai menjadi petani bukan hal keren. Para petani di Kabupaten Tulungagung menepis anggapan tersebut dengan prestasi
Baca SelengkapnyaKabupaten Gunungkidul terpilih sebagai salah satu dari 49 kabupaten atau kota di seluruh Indonesia yang diusulkan akan menerima DAK produksi pangan nasional
Baca SelengkapnyaGelaran Bulan Bakti Kelautan Perikanan juga dimeriahkan oleh kegiatan lain yang dihadirkan Ditjen PSDKP pada 20-26 Oktober.
Baca SelengkapnyaBea Cukai terus melakukan inovasi guna optimalkan pelayanan dan pengawasan
Baca SelengkapnyaProgram Pesut Mahakam ini juga memperoleh penghargaan, termasuk di kancah internasional.
Baca SelengkapnyaSLIN membuat manajemen rantai pasok ikan jadi lebih efektif dan efisien.
Baca Selengkapnya