Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

PKF Tangerang komit pembangunan ekonomi masyarakat Banten

PKF Tangerang komit pembangunan ekonomi masyarakat Banten PKF Tangerang. ©2016 Merdeka.com

Merdeka.com - Akuntan Publik Paul Hadiwinata, Hidajat, Arsono, Achmad, Suharli dan Rekan cabang Tangerang (PKF Tangerang) turut mendukung pemerintah dan membantu mensosialisasikan Tax Amnesty dengan menyelenggarakan Seminar Nasional bertema "Tax Amnesty: Peluang Terbaik Kita".

Sebagai KAP terbesar di Provinsi Banten, PKF Tangerang berkomitmen menopang pembangunan ekonomi masyarakat Banten dengan memberikan jasa akuntansi, perpajakan, audit dan asuran lain.

Seperti rilis yang diterima Merdeka.com, pimpinan PKF Tangerang, Michell Suharli sendiri yang memimpin jalannya seminar dengan menghadirkan pembicara kunci Ahmadi Hadibroto (Tokoh Akuntansi Internasional dari Indonesia), diikuti tiga pembicara Agustinus Sugiharto (Vice Senior Partner dari PKF Tangerang), Irwan Wisanggeni (Pengamat Perpajakan Nasional) dan Ronald Leonardy (Tax Partner dari Winnindo Business Consult).

Dalam tema "Tax Amnesty: Peluang Terbaik Kita", Michell Suharli, selaku host, menjelaskan menjelaskan tentang arti kata "Kita" dalam tema tersebut yang memiliki arti meliputi pemerintah dan rakyat; Terbaik bagi pemerintah yaitu sebagai pihak yang memperoleh dana segar untuk pembangunan (uang tebusan) dan pinjaman dari rakyat (repatriasi di instrumen utang pemerintah); Terbaik bagi rakyat sebagai wajib pajak yaitu sebagai pihak yang mendapat pengampunan memiliki kelalaian atau kesalahan kurang bayar pajak di masa lalu. Janji tidak diperiksa untuk tahun pajak 2015 dan sebelumnya adalah peluang terbaik bagi Wajib Pajak yang selama ini lalai atau tidak jujur membayar pajak.

Kemudian, Ahmadi Hadibroto berpendapat bahwa pemerintah sesungguhnya berfokus pada perolehan dana repatriasi melalui Tax Amnesty. Pemerintahan Presiden Jokowi lebih memilih meminjam uang kepada rakyatnya sendiri ketimbang menambah pinjaman luar negeri untuk mendanai pembangunan infrastruktur.

Padahal peluang terbaik memperoleh dana pinjaman segar dari rakyat sendiri adalah melalui pengampunan pajak kepada rakyat untuk membawa pulang uang di luar negeri dan memasukannya dalam investasi yang dikeluarkan oleh pemerintah.

Adapun Agustinus Sugiharto, yang berbicara tentang bagaimana dampak Tax Amnesty pada pelaporan keuangan Perusahaan, apalagi yang sudah diaudit oleh Akuntan Publik dan mendapat opini wajar tanpa pengecualian. Akuntan perusahaan sedang menantikan Buletin Teknis dari Dewan Standar Akuntansi Keuangan (DSAK) bagaimana pelakuan akuntansi terkait Tax Amnesty.

Pembicara terakhir, Ronald Leonardy memaparkan Tax Amnesty untuk Wajib Pajak Badan. Ikut serta Tax Amnesty di satu sisi berarti menghapus peluang melakukan kredit pajak dari kerugian masa lalu dan meminta kelebihan pembayaran pajak.

Namun di sisi lain, pajak perusahaan dianggap bersih dari semua pajak baik PPN, PPh Potong Pungut dan PPh badan. Yang harus dicermati adalah Tax Amnesty akan menjadi pintu terakhir sebelum ketentuan pajak yang baru akan ditetapkan setelahnya.

Seminar itu sendiri diakhiri dengan himbauan PKF Tangerang dan Winnindo Business Consult agar peserta ikut Tax Amnesty sehingga dapat bebas untuk berbisnis dan membeli aset. (mdk/ibs)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Dukung Ketahanan Pangan, Pupuk Kaltim Catat Telah Salurkan Dana Rp1,3 Miliar Lewat Berbagai Program
Dukung Ketahanan Pangan, Pupuk Kaltim Catat Telah Salurkan Dana Rp1,3 Miliar Lewat Berbagai Program

Dia mengatakan, komitmen untuk terus memberdayakan dan memberi keberkahan serta manfaat kepada masyarakat menjadi prioritas bagi Pupuk Kaltim.

Baca Selengkapnya
Tak Hanya Orientasi Profit, BUMN Pupuk Jalankan Program Ini Beri Manfaat ke Masyarakat Sekitar Pabrik
Tak Hanya Orientasi Profit, BUMN Pupuk Jalankan Program Ini Beri Manfaat ke Masyarakat Sekitar Pabrik

Pupuk Kaltim sebagai bagian dari Pupuk Indonesia Grup, sejauh ini kata Rahmad, menunjukkan komitmen yang tinggi untuk senantiasa berperan dalam pembangunan.

Baca Selengkapnya
Kembangkan KIT Batang, Dermaga Multipurpose Batang Tahap 1 Ditargetkan Selesai Awal 2025
Kembangkan KIT Batang, Dermaga Multipurpose Batang Tahap 1 Ditargetkan Selesai Awal 2025

Pembangunan diharpkan dapat mendorong pertumbuhan ekonomi, dengan memfasilitasi perdagangan dan distribusi barang.

Baca Selengkapnya
Pupuk Kaltim Sebar Bantuan Rp3,4 Miliar untuk Masyarakat Bontang
Pupuk Kaltim Sebar Bantuan Rp3,4 Miliar untuk Masyarakat Bontang

Sesuai sasaran tersebut, momen Ramadan pun menjadi salah satu sarana Pupuk Kaltim menyalurkan manfaat seperti yang kali ini dilakukan.

Baca Selengkapnya
DKUKMP Bontang Gandeng Perbankan Majukan Pelaku Usaha
DKUKMP Bontang Gandeng Perbankan Majukan Pelaku Usaha

Namun hal -hal tersebut tidak akan bisa meningkat dan berkembang tanpa adanya modal usaha.

Baca Selengkapnya
Upaya Kemendagri Wujudkan Nawacita Presiden Jokowi
Upaya Kemendagri Wujudkan Nawacita Presiden Jokowi

Nawacita Presiden Joko Widodo untuk membangun Indonesia dari pinggiran dengan memperkuat daerah dan desa dalam kerangka negara kesatuan.

Baca Selengkapnya
Ini Daftar Manfaat Dibangunnya PLTA Kayan, Termasuk Jadi Sumber Energi IKN Nusantara
Ini Daftar Manfaat Dibangunnya PLTA Kayan, Termasuk Jadi Sumber Energi IKN Nusantara

PLTA Kayan Cascade akan mendapatkan manfaat, terutama dalam menciptakan lapangan kerja setelah selesai.

Baca Selengkapnya
Sukses Buka Lapangan Kerja Baru, PTPP Sabet Merdeka Awards 2024
Sukses Buka Lapangan Kerja Baru, PTPP Sabet Merdeka Awards 2024

PTPP berharap bisa terus berkontribusi dalam membuka lapangan kerja di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Upaya PKT Ciptakan Peluang Usaha Baru Bagi Masyarakat, Termasuk Olah Kompos dari Limbah Peternakan
Upaya PKT Ciptakan Peluang Usaha Baru Bagi Masyarakat, Termasuk Olah Kompos dari Limbah Peternakan

Seiring waktu, lahan pertanian di Dusun Babadan yang sebelumnya kurang produktif mulai menunjukkan perubahan positif..

Baca Selengkapnya
Tiga Raperda Diajukan Pemkot ke DPRD Kota Tangerang
Tiga Raperda Diajukan Pemkot ke DPRD Kota Tangerang

Pemkot Tangerang terus berupaya menjalankan tugas dan fungsinya sesuai dengan kondisi terkini peraturan yang berlaku.

Baca Selengkapnya
Menteri Teten Sambutan di Hari Koperasi: Pak Ganjar Harapan Kita Untuk Kemajuan Ekonomi
Menteri Teten Sambutan di Hari Koperasi: Pak Ganjar Harapan Kita Untuk Kemajuan Ekonomi

Menteri Teten Masduki, meyakini jika sosok Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo bisa menjadi harapan untuk kemajuan Ekonomi.

Baca Selengkapnya
Dukungan Keluarga jadi Motivasi Maju Pilgub, Ini Sosok Airin Rachmi Diany Calon Gubernur Banten
Dukungan Keluarga jadi Motivasi Maju Pilgub, Ini Sosok Airin Rachmi Diany Calon Gubernur Banten

Motivasi dari keluarga jadi bahan bakar Airin untuk maju menuju orang nomor satu di tanah jawara Banten.

Baca Selengkapnya