Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

PLN Buka Donasi untuk Salurkan Listrik ke Masyarakat Tak Mampu, Begini Cara Ikutnya

PLN Buka Donasi untuk Salurkan Listrik ke Masyarakat Tak Mampu, Begini Cara Ikutnya pln. Merdeka.com

Merdeka.com - PT Perusahaan Listrik Negara atau PLN (Persero) membuka donasi untuk penyambungan listrik masyarakat tidak mampu. Caranya yaitu dengan menyelenggarakan kegiatan bersepeda dan lari atau Virtual Charity Run and Ride.

Direktur Manajemen Sumber Daya Manusia PLN, Syofvi Felienty Roekman mengatakan, Virtual Charity Run and Ride sendiri merupakan ajang lari dan bersepeda bagian dari peringatan Hari Listrik Nasional ke-76. Kegiatan tersebut bisa dilakukan di mana saja, kapan saja dan dapat dicicil jarak lari dan bersepedanya untuk tujuan beramal.

"Di tengah pandemi, kami ingin mengajak masyarakat untuk menerapkan pola hidup sehat," kata Syofvi di Jakarta, Kamis (14/10).

Orang lain juga bertanya?

Syofvi melanjutkan, melalui ajang bertema 'Energimu Bangkitkan Terang Bagi Negeri', peserta akan diajak untuk menerapkan gaya hidup sehat melalui olahraga lari dan sepeda. Setiap kilometer yang ditempuh oleh pelari dan pesepeda nantinya akan dikonversikan dalam bentuk rupiah yang nantinya digunakan untuk membiayai penyambungan listrik masyarakat tidak mampu.

"Jadi langkah kaki dan kayuhan sepedanya pun ini akan berguna yaitu menghadirkan listrik bagi saudara-saudara kita yang tidak mampu,” tuturnya.

Sebagai Badan Usaha Milik Negara yang diberikan mandat oleh pemerintah untuk menyediakan listrik. PLN terus berupaya melistriki hingga ke seluruh pelosok negeri.

Data rasio elektrifikasi atau perbandingan kepala keluarga berlistrik dengan total kepala keluarga secara nasional, dalam lima tahun terakhir meningkat cukup signifikan. Pada tahun 2015, rasio elektrifikasi baru sekitar 88 persen, sementara pada Agustus lalu sudah mencapai 99,4 persen.

Tantangan Pembangunan

Selain kondisi geografis daerah terpencil. Salah satu tantangannya untuk mewujudkan rasio elektrifikasi 100 persen adalah keterbatasan masyarakat kurang mampu untuk melakukan penyambungan listrik.

Sebagai informasi, tanggung jawab PLN dalam menghadirkan listrik adalah hingga membangun jaringan-jaringan listrik ke sekitar rumah pelanggan. Sementara untuk instalasi dalam rumah dan biaya penyambungan listrik menjadi tanggung jawab pelanggan.

"Masyarakat yang tidak mampu inilah yang akan kita bantu. Setelah sukses pada tahun lalu, PLN tahun ini kembali menggagas acara ini, mengajak masyarakat ikut serta, berbagi energi untuk menerangi nusantara. Tidak dengan uang, masyarakat cukup berolahraga melalui lari atau bersepeda," ujar Syofvi.

Untuk mengikuti Virtual Charity Run and Ride, pendaftaran PLN Mobile VCRR 2021 akan dibuka mulai 14 sampai 22 Oktober 2021 melalui aplikasi PLN Mobile yang dapat diunduh melalui Playstore/Appstore.

Selanjutnya untuk mendapatkan kode voucher pendaftaran, para peserta dapat mengunjungi menu promosi dan informasi aplikasi PLN Mobile, lalu kemudian masuk ke website plnmobilevcrr.pln.co.id untuk login.

Bagi para peserta yang belum memiliki akun dapat membuat akun terlebih dahulu dan melakukan verifikasi data. Setelah itu peserta diarahkan menuju form registrasi dengan informasi data diri yang sudah terisi untuk kemudian dilengkapi dengan data yang diinginkan, lalu submit.

Setelah itu, peserta dapat melakukan pembayaran di menu payout dengan terlebih dahulu mengecek kembali data diri yang telah terisi dan mengaktivasi kode voucher yang sudah didapat dari PLN mobile sebelumnya. Bagi peserta yang memilih menu ‘add on’ jersey diharapkan membayar sesuai dengan nominal yang tertera dengan metode pembayaran yang dipilih, maksimal 6 jam.

Reporter: Arief Rahman Hakim

Sumber: Liputan6.com

(mdk/idr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Wujudkan Energi Berkeadilan, Holding BUMN Beri Sambungan Listrik Gratis ke Keluarga Miskin
Wujudkan Energi Berkeadilan, Holding BUMN Beri Sambungan Listrik Gratis ke Keluarga Miskin

TJSL IDSurvey terus melaksanakan upaya mendukung peningkatan taraf hidup, kesejahteraan dan produktivitas masyarakat.

Baca Selengkapnya
Dukung UMKM Naik Kelas Banyuwangi, PLN Pasang Listrik Gratis Puluhan Pelaku Usaha Mikro
Dukung UMKM Naik Kelas Banyuwangi, PLN Pasang Listrik Gratis Puluhan Pelaku Usaha Mikro

40 Stan UMKM di areal Taman Sritanjung telah merasakan manfaat dari program Electrifying Micro Business dari PLN.

Baca Selengkapnya
Program TJSL PLN Peduli Catat Keberhasilan Pengembangan Lapangan Kerja & UMK Secara Nasional
Program TJSL PLN Peduli Catat Keberhasilan Pengembangan Lapangan Kerja & UMK Secara Nasional

PLN berkomitmen untuk terus mendorong perekonomian masyarakat melalui berbagai program prioritas.

Baca Selengkapnya
Gelar Program Light Up The Dream, PLN UID Bali Beri Bantuan Kelistrikan untuk 32 KK di Buleleng
Gelar Program Light Up The Dream, PLN UID Bali Beri Bantuan Kelistrikan untuk 32 KK di Buleleng

Pj Bupati Buleleng Ketut Lihadnyana menyalurkan bantuan kelistrikan kepada warga kurang mampu di kabupaten Buleleng.

Baca Selengkapnya
47 Tahun Tanpa Listrik, Kini 197 Rumah di Inhil Dialiri PLN
47 Tahun Tanpa Listrik, Kini 197 Rumah di Inhil Dialiri PLN

Sejak 47 tahun yang lalu, warga setempat hanya menggunakan penerangan yang terbatas.

Baca Selengkapnya
Tahun Ini, 71 Desa di Kaltim akan Teraliri Listrik PLN
Tahun Ini, 71 Desa di Kaltim akan Teraliri Listrik PLN

Rasio Elektrifikasi (RE) PLN di Kaltim per Agustus 2023 telah mencapai 94,95 persen dengan Rasio Elektrifikasi total mencapai 99,99 persen.

Baca Selengkapnya
FOTO: PLN Terus Genjot Infrastruktur Kelistrikan
FOTO: PLN Terus Genjot Infrastruktur Kelistrikan

Hal itu dilakukan untuk mendukung pertumbuhan ekonomi dan pemerataan nasional.

Baca Selengkapnya
Aturan Pasar Listrik Dibuka untuk Swasta Sedang Dibahas, Begini Dampaknya ke PLN
Aturan Pasar Listrik Dibuka untuk Swasta Sedang Dibahas, Begini Dampaknya ke PLN

Para produsen bidang kelistrikan atau industri lain, akan berlomba-lomba meningkatkan kualitas produk dan layanannya.

Baca Selengkapnya
Kejar Target Desa Teraliri Listrik 100 Persen, PLN Minta Suntikan Dana Rp3 Triliun
Kejar Target Desa Teraliri Listrik 100 Persen, PLN Minta Suntikan Dana Rp3 Triliun

Pemerintah wajib menyediakan dana khusus untuk listrik desa.

Baca Selengkapnya
Dorong Transisi Energi, PLN Bali Fokus Ubah Mindset Warga
Dorong Transisi Energi, PLN Bali Fokus Ubah Mindset Warga

Dalam skema transisi energi itu, PLN pun memiliki perhatian pada sisi hilir alias pola konsumsi energi.

Baca Selengkapnya
PLN Raup Untung Rp22,07 Triliun di 2023, Setor Dividen Rp3,09 Triliun ke Negara
PLN Raup Untung Rp22,07 Triliun di 2023, Setor Dividen Rp3,09 Triliun ke Negara

PLN menyetorkan dividen bagi negara sebesar Rp3,09 triliun.

Baca Selengkapnya
70 Guru SMK Se-Jabotabek Siap Produksi 160 Unit Konversi Motor Bensin Jadi Listrik
70 Guru SMK Se-Jabotabek Siap Produksi 160 Unit Konversi Motor Bensin Jadi Listrik

Minat masyarakat untuk menggunakan kendaraan listrik dinilai semakin meningkat.

Baca Selengkapnya