Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

PLN Harus Evaluasi Sistem Jaringan

PLN Harus Evaluasi Sistem Jaringan pln. Merdeka.com

Merdeka.com - Pemadaman listrik massal yang terjadi pada Minggu (4/8) sangat merugikan masyarakat. Listrik mulai padam sejak pukul 11.48 WIB dan baru kembali pulih sekitar pukul 21.00 WIB. Kejadian ini berlangsung selama sembilan jam.

Pemadaman listrik massal tersebut disebabkan karena PLTU Suralaya sempat tidak aktif akibat lepasnya pasokan listrik. Hal tersebut sebabkan adanya proses cold start atau memanaskan lagi mesin. Proses ini pun membutuhkan waktu yang lama.

Direktur Institute for Development of Economics and Finance (INDEF), Enny Sri Hartati menyarankan PLN untuk memperbaiki sistem jaringannya agar lebih maksimal lagi. Menurutnya, jaringan PLN tidak boleh terpusat. Apabila satu jaringan listrik ini terpusat koneksinya, dampak akan meluas ke seluruh wilayah.

"Kalau pusat mati, dampaknya jadi ke semua. Jaringan ke depannya tidak boleh terpusat di satu kawasan yang luas. Jadi, ada pembagian per blok. Kalau ada satu blok yang padam, tidak akan memengaruhi ke beberapa wilayah," ujar Enny saat dihubungi Merdeka.com di Jakarta, Senin (5/80.

Enny menyebut bahwa kejadian pemadaman listrik berdampak tak ternilai. Pasalnya tidak hanya merugikan masyarakat secara ekonomi, tetapi juga secara sosial. Akibatnya, banyak aktivitas masyarakat yang terganggu.

"Tidak hanya kompensasi, tidak hanya menghitung kerugian ekonomi semata. Ini sektor yang vital karena berhubungan dengan aktivitas semua warga. Ini kerugian sosial dampaknya," imbuhnya.

Asosiasi Pengelola Pusat Perbelanjaan Indonesia (APPBI) mengharapkan PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) atau PLN untuk memperbaiki sistem kelistrikan. Hal ini untuk menghindari pemadaman listrik yang terjadi.

"Saya kira sistemnya mesti diperbaikilah. Masa iya sampai bisa jebol total semua begitu kan," ungkap Ketua Umum APPBI Stefanus Ridwan, saat dihubungi Merdeka.com, Senin (5/8).

Dia mengakui bahwa pemadaman listrik seperti yang terjadi kemarin, merupakan pengalaman baru. Sebab juga diikuti dengan terganggunya saluran komunikasi dan transaksi perbankan. "Itu kan seumur-umur baru kali ini PLN begitu," kata dia.

Reporter: Rhandana Kamilia

(mdk/idr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Listrik di Sumbar Mati Total, PLN Beri Penjelasan Begini
Listrik di Sumbar Mati Total, PLN Beri Penjelasan Begini

PLN baru menemukan penyebab minor seperti tower yang berdekatan dengan pohon, jamperan yang terputus dan lainnya.

Baca Selengkapnya
ESDM: Penyebab Lampu Mati Total di Sumatera Belum Diketahui
ESDM: Penyebab Lampu Mati Total di Sumatera Belum Diketahui

PT PLN (Persero) mengerahkan 130 personel untuk memperbaiki gangguan transmisi SUTT 275 kV Lubuklinggau-Lahat, yang berdampak pada sistem kelistrikan.

Baca Selengkapnya
Ada Gangguan Pembangkit, Listrik di Bogor dan Sekitarnya Segera Dipadamkan
Ada Gangguan Pembangkit, Listrik di Bogor dan Sekitarnya Segera Dipadamkan

PLN menyatakan listrik di Cianjur, Sukabumi dan Bogor, Rabu (29/11) akan dipadamkan.

Baca Selengkapnya
Warga Sumbar Terdampak Mati Listrik Dapat Diskon 10 Persen
Warga Sumbar Terdampak Mati Listrik Dapat Diskon 10 Persen

PLN akan memperbanyak tindakan preventif gangguan dengan mengerahkan seluruh personel

Baca Selengkapnya
PLN Pulihkan 100% Listrik di Lampung Usai Gangguan Transmisi
PLN Pulihkan 100% Listrik di Lampung Usai Gangguan Transmisi

Pemadaman terjadi karena gangguan pada jaringan Saluran Tegangan Ekstra Tinggi (SUTET) 275 kV Lubuk Linggau-Lahat.

Baca Selengkapnya
Menteri ESDM Mengaku Belum Tahu Penyebab Mati Listrik di Sumatera
Menteri ESDM Mengaku Belum Tahu Penyebab Mati Listrik di Sumatera

Ada 1,5 juta warga terdampak dari mati listrik total di Sumatera sejak Rabu 2 Juni.

Baca Selengkapnya
Kereta Cepat Whoosh Mogok 15 Menit Akibat Listrik Padam, PLN Minta Maaf
Kereta Cepat Whoosh Mogok 15 Menit Akibat Listrik Padam, PLN Minta Maaf

Mogoknya dua kereta buatan China tersebut karena suplai listrik dari PLN padam pada pukul 10.30 WIB di gardu listrik Kiaracondong-Gedebage.

Baca Selengkapnya
Menteri Arifin Tegaskan PLTU Suralaya Tak Bisa Langsung Disetop, Begini Alasannya
Menteri Arifin Tegaskan PLTU Suralaya Tak Bisa Langsung Disetop, Begini Alasannya

Arifin tak menampikan, operasional PLTU Suralaya berdampak pada polusi udara hingga ke Jakarta.

Baca Selengkapnya
Indonesia Ternyata Pernah Terancam Krisis Listrik dan Buat PLN Ketar-Ketir, Ini Penyebabnya
Indonesia Ternyata Pernah Terancam Krisis Listrik dan Buat PLN Ketar-Ketir, Ini Penyebabnya

PLN pernah menghadapi tantangan stok batubara yang kurang dari 5 Hari Operasi Pembangkit (HOP) pada Desember 2021 lalu.

Baca Selengkapnya
Pemerintah Akui Kurang Antisipasi Dampak El Nino di Indonesia
Pemerintah Akui Kurang Antisipasi Dampak El Nino di Indonesia

Pemerintah waspadai dampak el nino pengaruhi suplai listrik di Indonesia.

Baca Selengkapnya
PLN Pulihkan Pasokan Listrik di Lampung Usai Gangguan Transmisi
PLN Pulihkan Pasokan Listrik di Lampung Usai Gangguan Transmisi

Upaya penormalan melibatkan penanganan pada 267 penyulang tegangan menengah 20kV.

Baca Selengkapnya
Sejumlah Wilayah Indonesia Alami Pemadaman Listrik, Salah Satunya Tarakan
Sejumlah Wilayah Indonesia Alami Pemadaman Listrik, Salah Satunya Tarakan

PLN mengonfirmasi bahwa kondisi pasokan listrik hari ini di Tarakan memang defisit lantaran beban puncak berada di atas daya pasok.

Baca Selengkapnya