Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Presdir EMTEK, Alvin Sariatmadja Jadi Pembicara B20 Summit di Bali

Presdir EMTEK, Alvin Sariatmadja Jadi Pembicara B20 Summit di Bali Alvin Sariaatmadja. ©APOS Summit 2022

Merdeka.com - President Director Elang Mahkota Teknologi (EMTEK), Alvin Sariaatmadja dikonfirmasi akan menjadi pembicara dalam Business (B20) Summit Indonesia 2022. Momen prestise ini juga dihadiri sejumlah tokoh pebisnis penting lainnya.

B20 merupakan pertemuan dari pebisnis kelas global yang digadang oleh Kadin Indonesia. Acara ini akan diselenggarakan pada 13-14 November 2022 di Bali.

Alvin Sariatmadja merupakan putra dari Eddy K Sariatmadja. Alvin mengenyam pendidikan di Universitas New South Wales, Australia. Setelah lulus, karier Alvin lebih banyak berada di perusahaan media. Pada 2009-2011, dia dipercaya jadi Direktur PT Surya Citra Televisi, yang kembali dijabat pada 2013-2016.

Enam tahun setelah lulus kuliah, dia menjabat sebagai Direktur PT Indosiar Karya Media Tbk dan PT Indosiar Visual Mandiri. Lelaki kelahiran 14 Agustus 1983 itu jadi Direktur PT Indosiar Visual Mandiri (2011-2017), Direktur PT Indosiar Karya Media Tbk (2011-2013), dan Direktur PT Surya Citra Media Tbk (2013-2015).

Chair of B20 Indonesia, Shinta Kamdani mengapresiasi langkah Kadin yang menggelar forum kelas wahid untuk kalangan pebisnis.

"Saya terus terang waktu lihat bukunya sangat bangga Kadin bisa punya inisiatif ini untuk membuat buku sustainability report tool kit karena for the first time, Kadin mau mengedepankan isu sustainability ini sebagai salah satu prioritas isu di dalam program kerja dari Indonesia," ucap Shinda dikutip melalui akun instagram resmi Kadin.

Ketua Umum Kadin Indonesia Arsjad Rasjid mengatakan ada tiga kunci utama dalam tema besar B20. Pertama, melanjutkan pemulihan dan pertumbuhan kolaboratif dengan memfasilitasi kerjasama lintas batas untuk bersama-sama pulih lebih kuat.

Kedua, meningkatkan ekonomi global yang inovatif dengan memanfaatkan potensi kemajuan teknologi dan kreativitas yang pesat.

Terakhir, menempa masa depan yang inklusif dan berkelanjutan melalui pemberdayaan perempuan dan UMKM serta melestarikan bumi layak huni.

"Melalui forum B20, Kadin Indonesia dan komunitas bisnis internasional bisa membantu pemerintah untuk memformulasikan, merumuskan dan merekomendasikan serta mengadvokasi kebijakan yang terkait pemulihan sosial ekonomi menjadi 25 policy recommendation dan 68 policy action yang menjadi hasil kerja besar Presidensi B20 Indonesia," paparnya.

Dihadiri Elon Musk

Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri atau Kadin Indonesia, Arsjad Rasjid mengonfirmasi kehadiran CEO Tesla Elon Musk dalam puncak kegiatan B20 Summit 2022 di Bali pada 13-14 November.

Bos baru Twitter yang juga orang terkaya dunia tersebut akan turut hadir bersama dengan 2.000 CEO top dunia lainnya.

"Elon Musk nih yang banyak ditanya-tanya, Elon Musk hadir. Tapi banyak lainnya CEO-CEO top dan chairman-nya. Dari Korea, Jepang, total ada 69 negara," kata Arsjad Rasjid pada konferensi pers B20 Summit Indonesia 2022 di Menara Kadin, Jakarta, Jumat (4/11).

Namun, Arsjad belum mau membocorkan lebih detil apa saja agenda Elon Musk selama di Pulau Dewata nanti. Dia hanya bisa berharap, bos Tesla ini tergerak untuk bisa mengulurkan investasinya ke Tanah Air.

"Bicara Elon Musk, intinya adalah gini. Elon Musk harus datang dulu ke Indonesia. Setelah datang dan bertemu orang-orang Indonesia, harapannya adalah Elon Musk melakukan investasi," urainya.

Arsjad pun meyakini, kehadiran orang terkaya dunia itu bisa jadi magnet untuk puncak kegiatan B20 Summit Indonesia 2022.

Bukan hanya usahawan, sejumlah pemimpin negara juga akan hadir pada kesempatan itu. Termasuk Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang akan menutup rangkaian acara B20 Summit.

"Pemimpin negara, Jokowi juga hadir. Karena akan terjadi handover dari Indonesia ke India. Untuk itu pada hari kedua tanggal 14 (November 2022), pak Presiden akan hadir. Akan ada peralihan B20 dari Indonesia ke India," tandasnya.

(mdk/idr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Sosok Paulus Pandjaitan Putra Menko Luhut, Perwira TNI dengan Segudang Pengalaman dan Prestasi
Sosok Paulus Pandjaitan Putra Menko Luhut, Perwira TNI dengan Segudang Pengalaman dan Prestasi

Paulus putra dari Menko Luhut ini ternyata mengikuti jejak ayahnya yang meniti karier di bidang kemiliteran.

Baca Selengkapnya
Edy Rahmayadi Bangga, Putranya Dilantik Jokowi Jadi Perwira TNI AD
Edy Rahmayadi Bangga, Putranya Dilantik Jokowi Jadi Perwira TNI AD

Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi menghadiri pelantikan putranya, Gilang Prasetya, menjadi perwira Angkatan Darat di Istana Merdeka.

Baca Selengkapnya
7 Potret Adjani Yahya Putra Tantowi Yahya Wisuda di Victoria University of Wellington, Langsung Jadi Sorotan Netizen
7 Potret Adjani Yahya Putra Tantowi Yahya Wisuda di Victoria University of Wellington, Langsung Jadi Sorotan Netizen

Adjani Yahya putra Tantowi Yahya baru saja diwisuda. Berikut selengkapnya.

Baca Selengkapnya
Mantan Panglima TNI Ajak Istri dan si Bungsu ke Bali, Ada Momen Bertemu dengan Putri Presiden Pertama
Mantan Panglima TNI Ajak Istri dan si Bungsu ke Bali, Ada Momen Bertemu dengan Putri Presiden Pertama

Dalam waktu kunjungannya kali ini, Andika juga terlihat mengajak putra bungsunya, Andrew Perkasa. Mereka juga bertemu dengan putri presiden RI pertama.

Baca Selengkapnya
Kisah Dosen UB Lulusan S3, Dulu Tak Sanggup Beli Sepatu dan Pernah Bersihkan Toilet Demi Mencukupi Kebutuhan Hidup Keluarga
Kisah Dosen UB Lulusan S3, Dulu Tak Sanggup Beli Sepatu dan Pernah Bersihkan Toilet Demi Mencukupi Kebutuhan Hidup Keluarga

Sang ayah terpaksa pensiun dini, dan menjalankan berbagai bisnis, mulai dari tambak udang sampai jual barang bekas.

Baca Selengkapnya
Kisah Haru Alvin, Anak Pemulung Bisa Kuliah S2 di UGM Berkat Usaha Gigih Sang Ibu
Kisah Haru Alvin, Anak Pemulung Bisa Kuliah S2 di UGM Berkat Usaha Gigih Sang Ibu

Kisah Alvin memang sangat mengaharukan. Perjalanan Alvin yang merupakan anak seorang pemulung hingga menjadi mahasiswa pascasarjana di Universitas Gadjah Mada.

Baca Selengkapnya
Potret Peraih Adhi Makayasa Akmil 2024 Bersama Keluarga, Senyum Bahagia Usai Resmi jadi Letda
Potret Peraih Adhi Makayasa Akmil 2024 Bersama Keluarga, Senyum Bahagia Usai Resmi jadi Letda

I Made Aditya Wahyu Palguna.Aditya merupakan peraih Adhi Makayasa Akademi Militer (Akmil) 2024.

Baca Selengkapnya
Masuk Daftar Orang Terkaya di Indonesia, Intip Profil Agoes Projosasmito
Masuk Daftar Orang Terkaya di Indonesia, Intip Profil Agoes Projosasmito

Presiden Komisaris PT Amman Mineral Internasional Tbk ini berada di peringkat ke-8 orang terkaya Indonesia 2023 dengan nilai kekayaan mencapai USD 5,4 miliar.

Baca Selengkapnya
Momen Ayah Irjen Krishna Murti Dimakamkan Secara Militer, Suara Sang Anak Jenderal TNI saat Bacakan Riwayat Hidup Penuh Haru
Momen Ayah Irjen Krishna Murti Dimakamkan Secara Militer, Suara Sang Anak Jenderal TNI saat Bacakan Riwayat Hidup Penuh Haru

Ayah Irjen Krishna Murti Brigjen TNI (P) Bom Soerjanto dimakamkan secara militer.

Baca Selengkapnya
Selamat! Perwira TNI AL Raih S2 di Australia, ini Sosoknya Gagah dan Tampan
Selamat! Perwira TNI AL Raih S2 di Australia, ini Sosoknya Gagah dan Tampan

Prestasi kembali ditorehkan oleh prajurit TNI Angkatan Laut di kancah Internasional.

Baca Selengkapnya
Ini Potret Ayah Letda Sawung Setyawan Peraih Adhi Makayasa Akmil 2023, Gagah Berseragam Militer
Ini Potret Ayah Letda Sawung Setyawan Peraih Adhi Makayasa Akmil 2023, Gagah Berseragam Militer

Potret gagah ayah Letda Inf Sawung Setyawan menggunakan seragam militer, ternyata bukan orang sembarangan.

Baca Selengkapnya
Potret Emil Dardak Suami Arumi Bachsin yang Punya Segudang Prestasi, Lulusan Kampus Australia dan Jepang
Potret Emil Dardak Suami Arumi Bachsin yang Punya Segudang Prestasi, Lulusan Kampus Australia dan Jepang

Emil Dardak juga sukses berkarier di dunia politik. Emil Dardak menjadi kepala daerah.

Baca Selengkapnya