Proyek bantuan lembaga internasional harus sejalan visi Jokowi
Merdeka.com - Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) Andrinof Chaniago mengatakan, Wakil Presiden Jusuf Kalla akan memberikan acuan dan evaluasi terhadap proyek kerja sama dengan lembaga donor yang selama ini menjalin hubungan dengan Indonesia.
Hal ini terkait dengan kedatangan Country Director World Bank, Rodrigo A Chaves bersama rombongan World Bank ke Kantor Wapres, Jl. Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat pagi ini.
"Kalau ada lembaga donor yang berminat maka akan ada acuannya. Pak JK beri acuan dan prioritasnya apa, juga sampaikan evaluasi dalam kerjakan proyek yang dikerjakan donor selama ini," tutur Andrinof di Kantor Wapres, Kamis (13/11).
-
Bagaimana Jusuf Kalla menilai teknologi alutsista bekas? 'Sebetulnya bukan hanya bekas, berapa harga bekas itu? Itu hal yang berbeda. Kalau ini 'kan harganya rata-rata Rp1 triliun satu pesawat, pesawat yang umurnya 25 tahun,' kata JK. Ketika orang ingin membeli pesawat, yang diukur ada dua yaitu umur dan jam terbangnya. Khusus umur sangat berpengaruh pada teknologi yang ada di dalam pesawat tersebut.
-
Apa yang akan dievaluasi Kemenhub? Tujuannya, agar kejadian serupa tidak terjadi kembali. Nantinya, tim investigasi internal akan mengevaluasi kasus kekerasan di Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran (STIP) Jakarta dan bagaimana kaitannya dengan pola pengasuhan.
-
Bagaimana menurut Jusuf Kalla jika semua perusahaan BUMN yang rugi dihukum? Kalau suatu kebijakan bisnis, langkah bisnis rugi cuma dua kemungkinannya, dia untung, dan rugi. Kalau semua perusahaan rugi, maka seluruh BUMN karya harus dihukum, ini bahayanya, kalau satu perusahaan rugi harus dihukum, maka semua perusahaan negara harus dihukum, dan itu akan menghancurkan sistem,' ujar JK.
-
Bagaimana Menko Perekonomian ingin memperkuat kerja sama ekonomi? "Di KTT India nanti Indonesia akan terus berupaya menjalin kerja sama dengan negara-negara lainnya dalam berbagai bidang, termasuk dalam bidang ekonomi. Sehingga nantinya pembangunan akan terus terjadi dan masyarakat akan sejahtera," tutur Ketua Umum DPP Partai Golkar ini.
-
Apa yang dibahas Kemnaker dengan 3 lembaga internasional? Mengingat setiap daerah memiliki permasalahan ketenagakerjaan yang berbeda-beda, sehingga kebutuhan SDM aparatur ketenagakerjaan akan berbeda-beda pula baik secara komposisi, kuantitas, maupun kualitas.
-
Apa yang diungkapkan Jusuf Kalla mengenai pembelian alutsista? Pemerintah Beli Alutsista Bekas Umur 25 Tahun Harganya Rp1 Triliun kata JK dikutip dari Antara, Kamis (11/1) 'Saya kira pemerintah 'kan tidak satu kali ini beli bekas (alutsista bekas), tetapi selalu murah. Murah sekali barang bekas itu sebetulnya, apalagi kalau sudah tua,'
Andrinof mengatakan, salah satu yang menjadi evaluasi Wapres adalah terkait durasi kerja sama dan proyek-proyek kerja sama yang mandek.
"Durasi itu akan kita perhitungkan betul kalau durasi proyek bisa 2 tahun, kenapa harus dibikin 4 atau 5 tahun. Itu tadi dievaluasi kenapa mandek. Tapi mandeknya sedikit karena bisa dikontrol ketat dan sistem kontrolnya sederhana," jelasnya.
Sedangkan untuk prioritas kerja sama dengan lembaga donor, Andrinof menyebut beberapa sektor sudah dirancang pemerintah.
"Ya infrastruktur tapi yang penting ke mana, sesuai prioritas, yaitu pangan, energi, kelautan atau kemaritiman dan semua dibicarakan sekilas saja," tutur Andrinof.
Akademisi UI ini mengatakan, kerja sama dengan beberapa lembaga donor masih terus berlanjut. Semisal dengan Bank Dunia (World Bank) dan Islamic Development Bank (IDB). Lembaga-lembaga tersebut setuju untuk membantu di sektor-sektor yang sesuai dengan kebutuhan pemerintah dan akan dilanjutkan ke kementerian-kementerian terkait.
"Ini dialog untuk menyamakan persepsi, tapi mereka akan membantu apa yang sesuai dengan keinginan kita dan kriteria kita. Lalu pembicaraan secara teknis dengan Bappenas dan menteri terkait," tutur Andrinof.
Pihak Bank Dunia, lanjut Andrinof, fokus di persoalan-persoalan pengentasan kemiskinan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat.
"Pak Wapres beri kerangka bahwa prioritas kita pada pangan dan energi, lalu kawasan Indonesia Timur. Kerangka itu penting dipahami donor seperti World Bank atau IDB, harus sejalan atau apa yang mendukung pemerintah. Targetnya menyukseskan sasaran pemerintah," tutup Andrinof. (mdk/noe)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
okowi ingin agar rencana pembangunan jangka panjang hingga menengah baik di daerah dan pusat berjalan sinkron.
Baca SelengkapnyaWapres ke-10 dan 12, Jusuf Kalla atau JK memperkirakan, siapa pun yang menggantikan Jokowi akan menghadapi tantangan berat.
Baca Selengkapnya"Tuntaskan agenda pembangunan yang belum selesai," kata Jokowi
Baca SelengkapnyaJokowi menyinggung bahwa anggaran tersebut banyak digunakan untuk hibah-hibah yang arahnya ke politik.
Baca SelengkapnyaMuhadjir menjelaskan presiden juga mengundang masyarakat untuk bertemu dan berdialog.
Baca SelengkapnyaUpaya memitigasi dampak perubahan iklim yang dilakukan akan sia-sia tanpa adanya dukungan investasi maupun pendanaan murah dari negara-negara maju.
Baca SelengkapnyaPresiden Jokowi menghadiri peringatan hari konstitusi dan HUT ke-78 MPR.
Baca SelengkapnyaMenurut Jokowi, partai politik masih mencari format koalisi yang jelas. Selain itu, cawapresnya juga belum jelas.
Baca SelengkapnyaPresiden Jokowi mengingatkan agar anggaran besar tidak dibagikan ke dinas-dinas terkait
Baca SelengkapnyaPresiden Jokowi bicara mengenai solidaritas internasional yang menurun di tengah ketegangan geopolitik.
Baca SelengkapnyaJokowi mengatakan, uang yang ada malah dipakai untuk hibah-hibah politis.
Baca SelengkapnyaPemerintah membangun IKN agar terjadi titik pertumbuhan ekonomi baru di Indonesia.
Baca Selengkapnya