Raih Sistem Merit Terbaik, Transformasi BUMN di Bawah Pimpinan Erick Thohir Berhasil
Merdeka.com - Transformasi dalam lingkup Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dinilai berhasil. Hal itu terbukti dengan diperolehnya nilai tertinggi dalam Penilaian Sistem Merit Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) oleh Kementerian BUMN.
Pengamat BUMN, Toto Pranoto menilai bahwa penghargaan merit dari KASN didasarkan pada kemampuan organisasi publik atau Kementerian BUMN dalam pengelolaan talent sekaligus efektivitasnya terhadap peningkatan kinerja organisasi.
"Jadi kalau masuk kategori terbaik berarti transformasi yang dijalankan di Kementerian BUMN di bawah pimpinan Erick Thohir dianggap berhasil," terang Toto dikutip di Jakarta, Senin (11/10).
-
Bagaimana Kementerian BUMN mengelola BUMN? Fungsi Kementerian BUMN Perumusan dan penetapan kebijakan sekaligus koordinasi dan sinkronisasi pelaksanaan kebijakan, di bidang pengembangan usaha, inisiatif bisnis strategis, penguatan daya saing dan sinergi, penguatan kinerja, penciptaan pertumbuhan berkelanjutan, restrukturisasi, pengelolaan hukum dan peraturan perundang-undangan, manajemen sumber daya manusia, teknologi dan informasi, keuangan dan manajemen risiko BUMN.
-
Apa tugas Kementerian BUMN? Kementerian BUMN Bertugas menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang badan usaha milik negara
-
Bagaimana cara Kemnaker meningkatkan kompetensi SDM? “Kemnaker tidak hanya membangun gedung workshop, tetapi juga penyediaan alat-alat penunjang pelatihan, penyiapan calon instruktur, dan pengelola serta program pelatihan,“ ucapnya.
-
Bagaimana Kemnaker mengembangkan SDM yang kompeten dan berdaya saing global? “Kami mengucapkan banyak terima kasih atas upaya doa dan ikhtiar seluruh pihak yang terus mendukung kami dalam pengembangan SDM yang kompeten dan berdaya saing global,“ ujarnya.
-
Kenapa Kementerian BUMN dibentuk? Pada masa Kabinet Pembangunan VI, namanya menjadi Kantor Menteri Negara Penanaman Modal dan Pembinaan BUMN/Kepala Badan Pembinaan BUMN.
-
Mengapa Kemnaker fokus pada peningkatan kompetensi SDM? “Ini saya sampaikan di mana-mana bahwa negara kita berpeluang menjadi negara maju, tetapi ada syaratnya, dan di antara syaratnya adalah SDM kita harus unggul, harus kompeten,“ ujar Menaker Ida.
Seperti yang diketahui, Komisi ASN menetapkan Kementerian BUMN sebagai peraih nilai tertinggi dalam penilaian Sistim Merit. Dari 34 kementerian, terdapat 13 kementerian yang dinilai sangat baik. Kementerian BUMN meraih nilai tertinggi, bersama dengan Kementerian Keuangan.
Sistim Merit adalah salah satu pola penilaian kinerja berdasarkan Undang-undang Nomor 5 Tahun 2014 Tentang Aparatur Sipil Negara. Berdasarkan sistim ini disusun pola kebijakan dan manajemen ASN yang berdasarkan pada kualifikasi, kompetensi dan kinerja secara adil dan wajar dengan tanpa membedakan latar belakang politik, ras, warna kulit, agama, asal usul, jenis kelamin, dan status sosial.
Penilaian kinerja ASN, dalam merit sistim dilakukan berdasarkan perencanaan kinerja pada tingkat individu dan unit atau organisasi dengan memperhatikan target, capaian, hasil dan manfaat yang dicapai serta perilaku ASN.
Indikator
Toto menambahkan, perolehan nilai tertinggi atas sistem merit kepada Kementerian BUMN diindikatori atas rekrutmen talent yang dilakukan secara profesional sehingga bisa mendapatkan best talent, baik dari dalam maupun pro-hired.
"Dukungan best talent ini menjadi pendorong Kementerian BUMN bisa mencapai realisasi target kinerja, meskipun agak terganggu karena pandemi hampir dua tahun terakhir," ujar dia.
Sementara, terdapat beberapa kelemahan yang masih harus diperbaiki di Kementerian BUMN. Di antaranya perbaikan kualitas monitoring dan evaluasi atas kinerja BUMN. Sehingga diperlukan dashboard yang lebih baik sebagai early warning system yang berjalan untuk mencegah terjadinya masalah kinerja di BUMN.
Di sisi lain, Mantan Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Erry Riyana Hardjapamekas menilai, penghargaan KASN tentang sistem merit kepada Kementerian BUMN, merupakan bukti bahwa kinerja Menteri Erick Tohir beserta jajarannya.
"Tentunya ini dilandasi dengan pemahaman yang lengkap mengenai bagaimana tata kelola Kementerian dan tata kelola BUMN yang baik (good governance) harus dirancang dan dilaksanakan secara konsekuen. Kita berharap keberlanjutannya dapat dipertahankan," terang Erry.
Sumber: Liputan6.com
(mdk/idr)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Reformasi dan transformasi sektor BUMN telah menjadi bagian dari solusi.
Baca SelengkapnyaPegawai Kementerian BUMN mendapatkan kenaikan tunjangan kinerja menjadi 100 persen.
Baca SelengkapnyaErick Thohir mempopulerkan program AKHLAK BUMN saat menjabat sebagai Menteri BUMN.
Baca SelengkapnyaKontribusi BUMN kini tidak hanya sekadar memberikan sumbangan dividen.
Baca SelengkapnyaSaat ini, jumlah direksi perempuan di perusahaan BUMN hampir mencapai 21 persen.
Baca SelengkapnyaErick Thohir Target Dividen BUMN 2024 Bisa Tembus Rp85 Triliun di 2024
Baca SelengkapnyaNilai AKHLAK BUMN adalah core value bagi para pekerja di perusahaan BUMN.
Baca SelengkapnyaLaba konsolidasi BUMN pada 2023 mencapai Rp 292 triliun.
Baca SelengkapnyaPM Malaysia, Anwar Ibrahim menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-43 ASEAN.
Baca SelengkapnyaPenghargaan berupa Anugerah Meritokrasi ini diberikan berkat penerapan sistem merit dalam pembinaan kepegawaian di lingkup pemerintahan yang semakin baik.
Baca SelengkapnyaBangganya Erick Thohir lantaran banyak anak buahnya yang dipercaya Jokowi untuk menjadi pejabat di kementerian /lembaga lain.
Baca SelengkapnyaKemenkumham menempati posisi pertama pada kategori Sinergitas Pengadaan ASN dan Tata Kelola Sekolah Kedinasan yang Informatif Tahun 2023
Baca Selengkapnya